Mencari pekerjaan memang susah-susah gampang. Terlebih lagi jika perusahaan dan posisi yang kita incar memiliki persaingan pelamar yang cukup ketat. Masalahnya, untuk melamar pekerjaan di sebuah perusahaan kita tidak hanya mengkhawatirkan soal pendidikan dan pengalaman saja.
Ada banyak pertimbangan lain yang tidak kalah pentingnya untuk kita perhatikan agar bila nanti lamaran kita lolos dan diterima bekerja di perusahaan yang kita tuju, kita sudah siap dengan segala kendala dan risiko dan konsekuensinya. Lantas, apa saja yang perlu kita perhatikan ketika melamar kerja?
Berikut 4 hal yang perlu kita perhatikan ketika melamar kerja.
1. Lokasi Perusahaan
Mempertimbangkan lokasi perusahaan harus menjadi perhatian utama kita. Apakah lokasinya mudah diakses, apakah jarak tempuhnya dekat dengan rumah, dan lain sebagainya. Hal ini agar ketika kita diterima sebagai karyawan di perusahaan itu kita sudah siap mengambil keputusan dan tindakan berikutnya yang bisa membantu memudahkan kita dalam bekerja. Misalnya; jika lokasinya sulit diakses dan jaraknya jauh dari rumah, kita sudah memikirkan akan tinggal di mana atau memikirkan transportasi untuk menuju ke tempat kerja.
2. Posisi yang Diincar / yang Ditawarkan
Memilih posisi yang ditawarkan dengan kecocokan keahlian kita juga sangat penting. Jika tidak ada posisi yang cocok dengan keahlian yang kita miliki, kita bisa mempertimbangkan untuk segera mempelajarinya agar kelak ketika diterima bekerja kita bisa bertanggung jawab dengan tugas-tugas kerja yang diberikan. Inilah mengapa sangat penting untuk memperhatikan posisi apa yang akan kita pilih untuk dilamar.
3. Gaji
Hal yang perlu diperhatikan selanjutnya adalah gaji. Kita bisa bertanya perihal gaji ketika interview atau bertanya kepada karyawan yang bekerja di sana. Bahkan bisa juga kita mencari tahu perhitungan gaji ini di media sosial perusahaan jika disediakan informasinya. Namun, hal ini penting juga untuk diperhatikan dan dipertimbangkan ketika melamar kerja agar input dan output kita di tempat kerja nanti seimbang dan terukur.
4. Lingkungan dan Budaya Kerja
Hal lainnya adalah lingkungan dan budaya kerja di perusahaan yang kita tuju. Tentu saja kita ingin bisa bekerja di perusahaan yang memiliki lingkungan kerja yang sehat serta budaya kerja yang positif. Karena, selain mencari nafkah, tempat kerja yang tepat adalah tempat di mana kita juga bisa mengembangkan diri dan kemampuan.
Itulah 4 hal yang harus diperhatikan ketika melamar kerja. Bagaimana, sudah siap melamar kerja?
Video yang Mungkin Anda Suka.
Tag
Baca Juga
-
Wanita Wajib Tahu, Ini 4 Cara Mencegah Kanker Serviks sebelum Terlambat!
-
Jadi Ibu Rumah Tangga, Ini 3 Alasan Wanita Harus Berpendidikan!
-
4 Cara Mengatasi Sikap Egois Pasangan, Berani Mencobanya?
-
3 Tips Mengatasi Rasa Malas agar Lebih Produktif, Yuk Semangat!
-
3 Cara Serdahana Mengatasi Kesepian, Salah Satunya Melakukan Hobi
Artikel Terkait
-
Kampanye Akbar Pilkada Cilegon 2024, Robinsar-Fajar Sebut 'Masyarakat Butuh Kerja Nyata'
-
Lina Mukherjee Dulu Kerja Apa? Sekarang Ungkap Isi Rekeningnya Cuma Rp5 Juta usai Bebas Penjara
-
Pekerjaan Mentereng Sherly Tjoanda Istri Benny Laos: Hartanya Tembus Rp709 M dan Kini Gantikan Suami Maju Cagub
-
Amerika Serikat dan Indonesia Optimis untuk Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dalam Pemerintahan Baru
-
Bangun Ekosistem Industri Semikonduktor di Indonesia, Menko Airlangga Dorong Kerja Sama dengan Arizona State University
Lifestyle
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
Terkini
-
3 Fakta Menarik F1 GP Las Vegas 2024, Max Verstappen Sah Jadi Juara Dunia
-
Piala AFF 2024: Vietnam Girang, Maarten Paes Tidak Perkuat Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Diminta Tak Cepat Puas, Ini Pesan Mendalam Erick Thohir
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Menguak Misteri Pembunuhan Sebuah Keluarga dalam Novel 'Pasien'