Belajar sudah menjadi salah satu aktivitas harian yang rutin dilakukan oleh setiap orang. Mulai dari anak-anak sampai dengan orang dewasa, mereka sering melakukan kegiatan belajar tiap harinya. Namun banyak orang yang sering mengalami masalah dalam belajar tersebut. Salah satu masalah yang sering ditemui adalah rasa kantuk yang menghampiri. Rasa kantuk ketika belajar seringkali menghilangkan fokus kita.
Berikut ini adalah beberapa tips untuk dapat mencegah rasa kantuk ketika sedang belajar.
1. Tidak belajar di kamar
Bagi sebagian orang kamar merupakan salah satu tempat ternyaman bagi kegiatan belajar, namun kamu harus tahu kalau belajar di kamar juga dapat memicu rasa kantuk. Terutama jika tempat belajarmu terletak persis di samping kasur tempatmu tidur. Usahakan untuk memiliki ruangan sendiri khusus belajar yang terpisah dari tempat tidurmu.
2. Menggerakkan badan ketika mengantuk
Ketika dirimu mulai mengantuk cobalah untuk menghilangkan kantuknya dengan menggerakkan badan. Kamu dapat mencoba melakukan peregangan terhadap badanmu untuk menghilangkan rasa kantuk. Peregangan tersebut dapat membuat tubuhmu kembali menjadi fresh dan pikiranmu menjadi lebih fokus.
3. Belajar di tempat yang memiliki cahaya yang cukup
Kamu harus tahu bahwa tubuhmu juga dapat merespon jumlah cahaya yang menyinarimu. Sehingga tubuhmu tahu kapan waktunya kamu beraktivitas dan kapan waktunya kamu beristirahat. Oleh karena itu usahakan untuk selalu belajar di tempat yang memiliki cahaya yang cukup. Tempat yang memiliki sedikit cahaya dapat menambah rasa kantuk pada dirimu.
4. Memiliki waktu tidur yang teratur
Salah satu penyebab kita sering mengantuk saat menjalani aktivitas di pagi hari adalah waktu tidur yang teratur. Waktu tidur malam merupakan salah satu waktu yang digunakan untuk mengisi ulang energimu. Oleh karena itu jangan sampai kamu tidur malam secara tidak teratur apalagi kamu melewatkan tidur malam tersebut.
5. Belajar bersama teman
Ketika kamu belajar sendirian maka kamu akan cepat merasa bosan, sehingga dirimu akan cepat untuk merasa mengantuk. Namun ketika kamu memutuskan untuk belajar bersama teman, maka suasana belajarmu akan semakin menyenangkan. Sehingga dirimu tidak akan cepat bosan dan mengantuk.
6. Perbanyak meminum air putih
Ketika kamu tidak cukup banyak meminum air putih maka kamu dapat mengalami dehidrasi. Dehidrasi tersebut tentunya dapat membuatmu menjadi cepat mengantuk. Oleh karena itu usahakan untuk cukup meminum air putih ketika kamu ingin belajar. Dengan begitu air putih yang kamu minum dapat meningkatkan fokus yang kamu miliki.
Itulah enam cara yang dapat kamu lakukan untuk mencegah rasa kantuk ketika sedang belajar. Kamu harus tahu bahwa rasa kantuk dapat muncul kapan saja, oleh karena itu kamu harus sudah bersiap terlebih dahulu untuk mencegah rasa kantuk tersebut.
Video yang mungkin Anda lewatkan.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Ulasan How Can I Be Grateful When I Feel So Resentful? Berdamai dengan Masa Lalu
-
Sekolah Jadi Lebih Seru! Deli Hadirkan Pop-Up Store Edukatif yang Bikin Siswa Semangat Belajar
-
Ulasan Buku The Amazing Winner, Motivasi dari Perlombaan Maraton di Hutan
-
Sabar Paling Dalam: Buku yang Menenangkan saat Hidup Terasa Berat
-
Buku Everything about Overthinking: Pola Berpikir Berlebih dan Cara Mengatasinya
Lifestyle
-
Ikon Wi-Fi di Windows 11 Ngilang? Tenang! Ini Cara Mengembalikannya
-
4 Inspirasi Gaya Simpel ala Yuqi I-DLE yang Bikin Penampilan Tetap Stylish
-
Stylish dan Nyaman, Ini 4 Gaya Kasual Chic ala Suho EXO yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual ala Yunjin LE SSERAFIM, Simpel dan Tetap Fashionable
-
4 OOTD ala Xiaoting Kep1er yang Stylish dan Karismatik, Cocok Buat Hangout!
Terkini
-
Melihat Prespektif Berbeda Lewat Buku There Are No Bad People in The World
-
Gagal ke Piala Asia Putri 2026, PSSI Dikritik Pedas oleh Media Asing
-
8 Rekomendasi Film Horor yang Dibintangi Anya Taylor-Joy, Ada Favoritmu?
-
Momen Viral di Konser BLACKPINK, Ada Naeyon, Jihyo hingga Red Velvet
-
Tim PkM UNY Adakan Lokakarya Perempuan Islam Berkemajuan untuk Wujudkan Peradaban Utama