Kalau kita mendengar kata istirahat, mungkin akan sepintas terlintas di kepala bahwa istirahat itu cukup dengan tidur atau makan. Hal itu memang wajar dan umum diketahui orang. Tetapi sebenarnya, istirahat itu bukan hanya sekedar istirahat atau makan saja.
Menurut pernyataan dari dr. Saundra Dalton Smith, bahwa istirahat itu bukan hanya tidur atau makan. Menurutnya kalau istirahat itu ada banyak tipenya dan harus disesuaikan dengan kebutuhan kita.
Istirahat sangat penting untuk diperhatikan dalam hidup. Walau kita memiliki banyak aktivitas dan kesibukan yang mendesak, tetapi istirahat itu gak boleh diabaikan. Tubuh kita tidak selamanya bisa tetap bugar, maka dari itu penting untuk memperhatikannya, dan salah satunya melalui istirahat. Istirahat yang dimaksud di sini juga bukan hanya mengistirahatkan tubuh, tetapi istirahat mental dan emosi juga sangat penting.
Terkait dengan hal tersebut, penting bagi kita mengetahui cara istirahat yang baik menurut psikologi seperti disadur dari akun Instagram @mudah bergaul.
1. Istirahat emosi atau perasaan
Istirahat yang dimaksud di sini saat kamu merasa perasaan capek banget. Entah capek karena mendem perasaan atau karena sakit hati. Istirahatnya bisa dengan coba untuk pelan-pelan ungkapin semua perasaan yang kamu rasakan. Semakin kamu memendam perasaan, bisa jadi rasa capek itu akan selalu kamu rasakan dan membuat hidupmu tidak pernah tenang secara emosi. Padahal ketika emosi terganggu, bisa jadi juga mengganggu kesehatan tubuhmu dan membuat produktivitas kamu malah berkurang.
2. Istirahat sosial atau hubungan
Istirahat ketika kamu lagi capek karena abis ketemu banyak orang atau ketemu orang-orang toxic. Hal ini penting juga diperhatikan guna menjaga mental bisa tetap percaya diri dan tidak terjebak dalam kemalasan untuk beraktivitas yang bermanfaat.
3. Istirahat fisik
Istirahat fisik jelas sangat penting untuk dilakukan. Istirahat ini bisa kamu lakukan ketika fisik kamu lagi capek karena beraktivitas. Misalnya istirahat dengan tidur, pijat, refleksi, ataupun rebahan. Istirahat ini penting kamu lakukan karena sejatinya fisik itu tidak bisa dipaksakan untuk bekerja. Sebanyak apapun pekerjaan yang kamu punya, mengistirahatkan fisik itu penting agar bisa beraktivitas yang produktif berkepanjangan.
4. Istirahat mental
Istirahat ketika mental atau psikologis kamu yang lagi down karena mungkin lagi ada masalah. Istirahatnya bisa dengan curhat ke orang yang kamu percaya, journaling, dan konsultasi ke profesional. Istirahat mental penting pula dilakukan agar perasaan bisa tetap normal.
5. Istirahat panca indra
Contohnya, misal mata kamu lagi pegal karena liat laptop terus, istirahatnya bisa merem sejenak dulu. Atau misal telinga kamu lagi sakit karena ocehan orang lain, istirahatnya bisa dengan mendengar lagu-lagu kesukaan. Istirahat panca indra ini tentu masih banyak dan patut untuk diperhatikan karena juga berkaitan dengan fisik kamu.
Nah, itulah lima istirahat yang baik menurut psikologi dan semoga saja kita semua dapat memperhatikannya. Istirahat yang baik adalah istirahat yang sesuai dengan kebutuhan kamu. Apa yang lagi capek, maka itu penting untuk diistirahatkan.
Video yang mungkin Anda lewatkan.
Baca Juga
-
10 Cara Mengatur HP agar Bisa Melantunkan Al-Quran Semalaman Tanpa Khawatir Baterai Rusak
-
Gagasan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Perlunya Akses Pendidikan Merata
-
Hari Raya Idul Fitri, Memaknai Lebaran dalam Kebersamaan dan Keberagaman
-
Lebaran dan Media Sosial, Medium Silaturahmi di Era Digital
-
Ketupat Lebaran: Ikon Kuliner yang Tak Lekang oleh Waktu
Artikel Terkait
-
Anak Skena Wajib Hadir! Record Store Day Market Kembali Digelar
-
Bukan Fisik, Paula Verhoeven Sebut Baim Wong Lakukan KDRT secara Mental, Kenali Ciri-cirinya!
-
Kembali Ramai, Kawan Lama Beber Khawatir Justin Bieber Masuk Aliran Sesat
-
R.A. Kartini dalam Sorotan Psikologi Humanistik
-
Kembali Diperbincangkan, Teman dan Rekan Sebut Mental Justin Bieber Kacau
Lifestyle
-
4 Ide Gaya Kasual ala Kim Yo Hanyang Bisa Ditiru Buat Nongkrong!
-
4 Gaya OOTD Elegan Shin Min-A, Cocok untuk Acara Formal hingga Semi Kasual
-
Tren Kesenjangan Sosial di TikTok: Lucu, Tapi Bikin Mikir
-
Kisah Mang Adi dari Busa Pustaka: Melawan Ketimpangan Akses Terhadap Buku dan Literasi di Indonesia
-
Gen Z Wajib Intip, Ini 4 OOTD Keren ala Park Ji Hu yang Sederhana tapi Standout!
Terkini
-
Ulasan Buku Timun Jelita Volume 2: Suara Kecil yang Disimpan Diam-Diam
-
Teluk Triton, Menyimpan Keindahan Layaknya Surga Tersembunyi di Kaimana
-
Film 'Conclave' Umumkan Tayang secara Terbatas di Bioskop Indonesia
-
Sinopsis Khauf, Series India Dibintangi Monika Panwar dan Rajat Kapoor
-
Sudirman Cup 2025: Drawing Grup, Indonesia Masuk Grup D Bersama Denmark