Kamar tidur merupakan salah satu ruangan yang paling penting di rumah kita. Kita sering kali melakukan berbagai kegiatan di kamar tidur yang kita miliki. Oleh karena itu tentunya kita perlu membuat kamar tidur kita senyaman mungkin agar dapat membuat diri kita nyaman saat melakukan berbagai kegiatan.
Namun sering kali seseorang kesulitan menata kamar tidur yang nyaman karena ukurannya yang kecil. Jika kamu memiliki masalah yang sama maka simaklah artikel ini sampai habis agar kamu dapat membuat kamar tidur yang nyaman. Berikut adalah beberapa tips dalam menata kamar tidur yang sempit.
1. Menggunakan pintu geser
Sebagai salah satu solusi dalam menata kamar yang sempit, maka kamu dapat menggunakan pintu geser sebagai pintu kamarmu. Pintu geser tidak menghabiskan banyak tempat seperti pintu pada umumnya. Sehingga pintu ini cocok kamu gunakan pada ruangan yang sempit.
BACA JUGA: 4 Tips Bikin Kamar Tidur Bersih dan Rapi, Dijamin Enggak Ribet
Kamu juga dapat memberi warna khusus terhadap pintu geser yang kamu gunakan. Tujuan dari pemberian warna tersebut adalah untuk memberikan kesan elegan pada pintu kamarmu.
2. Memanfaatkan dinding dengan baik
Ketika kamu memiliki kamar tidur yang sempit maka kamu harus dapat memanfaatkan dinding kamarmu dengan baik. Kamu dapat menjadikan dinding kamarmu sebagai tempat perabotanmu.
Contoh dari perabotan yang dapat kamu gunakan di dinding adalah lemari, rak, meja, dan masih banyak lainnya. Dengan memanfaatkan dinding kamu tidak akan menghabiskan banyak tempat untuk menaruh perabotanmu.
3. Memilih warna yang cerah
Pemilihan warna kamar juga sangat berpengaruh pada kamar yang berukuran sempit. Ketika kamu memilih warna yang cenderung gelap, maka warna itu akan memberimu kesan yang sempit dan panas.
Oleh karena itu pilihlah warna yang cerah untuk kamarmu. Cat berwarna cerah dapat memberikan kesan luas pada kamarmu. Selain itu warna cerah juga dapat memberikan kesan hangat padamu.
4. Memilih jendela yang cukup cahaya
Cahaya merupakan salah satu hal yang penting bagi kamar yang sempit. Kamar yang tidak memiliki cahaya yang cukup maka akan terasa gelap dan sempit. Oleh karena itu kamu harus dapat memastikan kamarmu memiliki cahaya yang cukup.
Kamu dapat memilih jendela yang cukup besar bagi kamarmu. Jendela yang cukup besar tersebut akan membuat cahaya dengan mudah masuk ke kamarmu.
BACA JUGA: 5 Tips Merapikan Kamar Tidur yang Berantakan agar Bersih dan Bebas Debu
5. Jangan menggunakan perabotan yang besar
Ketika kamu sudah tahu bahwa kamarmu berukuran kecil, maka kamu harus jeli dalam memilih perabotan yang akan kamu gunakan nantinya. Jangan sampai perabotan tersebut membuat kamarmu terasa sempit.
Jika kamu ingin membuat kamarmu terasa lebih luas, maka kamu harus memilih perabotan yang berukuran lebih kecil. Dengan begitu ruangan di kamarmu tidak akan terasa sempit.
Itulah beberapa tips yang dapat kamu lakukan untuk menata kamarmu yang berukuran kecil. Bagaimana menurutmu, apakah kamu tertarik untuk mencobanya?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Pagar Rumah Seret saat Dibuka, Begini Cara Memperbaikinya
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
-
Mobil Keluarga 7 Penumpang di Bawah 100 Juta! Cek Rekomendasi Terbaiknya
-
Tips Rahasia Berkendara Mobil Tetap Aman yang Jarang Diungkap
-
Tips Cerdas Mencuci Pakaian dengan Mesin Cuci: Hemat Waktu, Hasil Bersih Sempurna
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua