Uang bisa jadi pemicu sebuah permaslahan dalam rumah tangga. Meskipun demikian nggak semua permasalahan rumah tangga melibatkan uang. Nah, sebagai anak zaman now yang sudah melek informasi sebaiknya perhatikan juga hal ini. Masalah keuangan memang sensitif, apalagi jika sudah berkeluarga. Kadang kebutuhan tidak hanya datang dari keperluan kita atau pasangan. Namun bisa juga dari sanak saudara, orang tua, atau kebutuhan mendadak lainnya.
Untuk menghindari permasalahan yang ditimbulkan karena uang, sebaiknya bicarakan hal-hal terkait keuangan sebelum menikah. Agar antara kalian dan pasangan sudah tahu apa yang sebaiknya dilakukan karena sudah mengetahui keinginan dan pandangan sastu sama lain. Melansir dari Line Bank, Jumat (17/2/2023) bahwa terdapat 4 hal mengenai keuangan yang seharusnya dibicarakan dengan pasangan sebelum menikah. Apa saja? Yuk, simak 4 hal yang harus dibicarakan.
1. Pasangan Kamu Tipikal Saver atau Spender?
Di tahap ini kalia bisa mengidentifikasi kebiasaan kaliian dan pasangan dalam menggunakan uang. Apakah tipe yang suka menghabiskan uang dan membeli barang atau jajan? Ataukah tipe yang suka menabung dan memilkiki uang banyak di tabungan?
BACA JUGA: Loki Season 2 Kapan Rilis? Ini Bocoran Jadwal Tayang, Daftar Aktor dan Lokasi Syuting
Setelah saling mengetahui buatlah kesepakatan tentang prioritas kalian kedepannya, untuk apa uang yang akan digunakan atau uang yang ditabung, atau mengenai target uang yang disimpan atau anggaran yang akan digunakan.
2. Kalau Hutang Biasanya Dipakai untuk Apa?
Ada suatu masa yang membuat keuangan rumah tangga sangat terpuruk dan menghadapkan rumah tangga pada posisi harus berhutang. Nah, diskusikan seberapa darurat posisi kalian hingga harus berhutang. Juga pandangan kalian tenang hutang, dan sebaiknya menggunakan hutang untuk apa, buatlah kesepakatan mengenai hutang.
3. Bagaimana Mengatur Keuangan saat Menikah Nanti?
Dalam hal ini tentunya lebih banyak yang akan dibahas. Seperti tentang anggaran dan alokasi keuangan keluarga. Apakah menggunakan persentase untuk membagi anggaran kebutuhan rumah tangga?
Atau dengan angka pasti, dengan sisanya ditabung. Pada bagian ini juga sebaiknya dibahas mengenai kebutuhan masa depan yang akan direncakanan. Seperti tabungan darurat, tabungaan pendidikan anak, dan lainnya.
4. Gaji Setelah Menikah Akan Digabung atau Dipisah?
Bagi kalian yang memutuskan sebagai pasangan sama-sama bekerja setelah menikah, buatlah kesepakatan mengenai tanggung jawab keuangan kelak.
Apakah dengan sistem digabung bersama kemudian dialokasikan? Suami yang 100% memberikan gajinya untuk digunakan sebagai kebutuhana rumah tangga, atau istri juga memiliki andil terhadap kebutuhan rumah?
Itulah keempat hal tentang keuangan yang seharusnya dikomunikasikan dengan pasangan sebelum menikah. Memang komunikasi adalah kunci dalam sebuah hubungan, bersifat terbuka pada pasangan dan membuat kesepakatan akan membuat rumah tangga harmonis. Selamat mencoba!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Usia 30-an Hwang In Yeop Masih Cocok Pakai Seragam Sekolah, Ini Rahasianya
-
Spoiler Episode 3 When the Phone Rings, Chae Soo Bin Ketahuan Jadi Pemeras?
-
5 Pemeran Utama Drama 'Seocho-dong', Ada Lee Jong Suk dan Moon Ga Young!
Artikel Terkait
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
Jaga Kepercayaan Investor, Peruri Sajikan Laporan Keberlanjutan Standar Internasional
-
Dulu Pilih Bikin Pabrik di Negara Tetangga, Kini KTM Terancam Bangkrut
-
Dilantik Budi Arie dan Dicopot Meutya Hafid, Karir Prabu Revolusi Hanya 3 Bulan jadi Dirjen Komdigi
-
Jung Woo Sung Apakah Sudah Menikah? Terungkap Punya Anak dengan Moon Gabi
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar