Belum lama ini, Gubernur NTT menjadi sorotan di internet lantaran sempat menerapkan aturan siswa masuk sekolah jam 5 pagi. Rencana itu tentu mendapatkan pro dan kontra dari masyarakat. Namun, ia berdalih hal itu bertujuan agar siswa SMA siap saat masuk ke kedinasan atau PTN terpopuler di Indonesia.
Meskipun demikian, rencana tersebut dianggap kurang bijak oleh sejumlah netizen sebab waktu masuk sekolah untuk para siswa yang efektif yaitu sekitar jam 7-8 pagi. Berikut ini adalah 3 alasan kenapa sekolah lebih efektif dimulai pada jam 8.30 menurut pendapat ahli.
1. Kurang tidur menyebabkan prestasi siswa menurun
Para remaja atau siswa tidak memiliki waktu tidur yang cukup saat sekolah dimulai terlalu pagi. Disadur dari Channel News Asia, seorang wakil kepala departemen Rumah Sakit Wanita dan Anak, Teoh Oon Hoe menyebutkan bahwa kebanyakan remaja di Asia memiliki jam tidur yang kurang.
Pasalnya, mereka mesti pergi sekolah pada jam yang masih terlalu pagi sehingga tidak mempunyai kesempatan di pagi hari untuk menambah jam tidurnya. Siswa tentu bakal susah untuk produktif di pagi hari kalau kurang tidur, kegiatan belajar juga tentu bakal terganggu saat siswa mengantuk di sekolah.
Siswa menjadi tidak dapat fokus saat mendengar pelajaran dari guru. Oleh karena itu, penurunan prestasi pada siswa merupakan dampak jangka panjangnya.
2. Sekolah berperan penting dalam kualitas tidur para remaja
Menurut Centers for Disease Control and Prevention, seluruh pihak sebenarnya mempunyai peran yang penting dalam persoalan ini. Pihak sekolah juga mempunyai peran yang tidak kalah penting.
Hal itu sebab remaja tidak memiliki waktu tidur yang cukup karena waktu masuk sekolah yang terlalu cepat dan waktu tidur yang larut. Sehingga, sekolah sebaiknya menetapkan jam masuk yang tidak terlalu pagi.
3. Jam masuk sekolah yang efektif adalah jam 8.30 pagi
Menurut Teoh, waktu masuk sekolah yang tidak terlalu pagi dapat menambah waktu tidur bagi remaja sehingga siswa nantinya akan lebih fokus dan produktif dalam kegiatan belajar di sekolah. Dengan begitu, prestasi mereka juga tetap stabil atau bahkan lebih meningkat.
Menteri Negara Pembangunan Sosial dan Keluarga di Singapura, Sun Xueling menambahkan bahwa sebaiknya jam mulai sekolah tidak lebih awal dari 7.30 pagi. Oleh karena itu, jam 8-8.30 pagi adalah waktu terbaik untuk para siswa masuk sekolah.
Itulah 3 alasan sekolah lebih efektif dimulai pada jam 8.30. Jam berapa waktu yang efektif masuk sekolah menurutmu?
Baca Juga
-
3 Film dan Drama Korea yang Diperankan Jeon Do-Yeon, Ada Kill Boksoon
-
3 Rekomendasi Anime yang Berlatar pada Abad ke-20, Kisahkan tentang Sejarah
-
3 Rekomendasi Anime Bertema Mafia, Salah Satunya Spy x Family
-
3 Rekomendasi Anime Gore Tayang di Netflix, Mana yang Paling Sadis?
-
3 Rekomendasi Film Bertema Bom Atom, Gambarkan Dampak Buruk Perang Nuklir
Artikel Terkait
-
Setelah Majukan Jam Sekolah, ASN Dinas Pendidikan NTT Kini Wajib Masuk Jam 05.30, Kepala Dinas Sebut Revolusi Mental
-
3 Fakta Aturan ASN Disdikbud NTT Masuk Kantor Jam 05.30 WITA
-
Bikin Bangga, Pemuda Purwakarta Ini Jadi Ajudan Milenial Gubernur Jawa Barat
-
Waduh! Penempatan Pelamar PPPK Guru Prioritas 1 Dibatalkan, Ini Sebabnya
-
Beda dengan NTT, Negara Pendidikan Terbaik di Dunia Justru Masuk Sekolah Jam 9 Siang
Lifestyle
-
8 Jurus Simpel Bikin First Impression Maksimal Saat Ketemu Orang Baru
-
Kulit Sensitif dan Berjerawat? 4 Phycisal Sunscreen SPF 30 Anti-Whitecast
-
Panduan Nutrisi Anak: 7 Makanan Super yang Wajib Ada di Menu Harian
-
Lebih dari Sekadar Pengantar Tidur: Sains di Balik Musik untuk Relaksasi
-
Inspirasi 4 Potongan Rambut Cewek untuk Kamu yang Punya Muka Oval
Terkini
-
Akhirnya Terwujud! Jackie Chan dan Chris Tucker Bakal Reuni di Rush Hour 4
-
Mental Baja! Hokky Caraka Tetap Targetkan Medali Emas di di SEA Games 2025
-
Refleksi Hari Guru: Euforia Perayaan, Beban Tugas, hingga Polemik Hukuman
-
Ketika Nasib Baik dan Buruk Bertukar dalam Novel Komik Good/Bad Fortune
-
Dara Arafah Dilamar Rehan Mubarak, Momen Haru Berbalut Nuansa Maroon