Memiliki banyak mainan tentu saja menyenangkan bagi anak. Namun sayangnya terkadang orang tua hanya terfokus pada mainan yang membuatnya senang dan terlihat bagus. Padahal tersedia beberapa jenis mainan yang dapat mendukung proses belajarnya bahkan hingga dapat mengasah kecerdasannya.
Tentunya orang tua menginginkan yang terbaik untuk anaknya, bukan? Melansir dari Indonesia Montessori, Jumat (10/3/2023) bahwa terdapat 5 jenis mainan yang wajib dimiliki anak di rumah karena dapat mengasah kecerdasan anak. Penasaran? Yuk simak 5 jenis mainan yang wajib dimiliki anak di rumah!
1. Flashcard
Flashcard berbentuk kartu yang didalamnya terdapat berbagai jenis obyek tergantung klasifikasinya. Bisa saja flashcard tentang angka, huruf, hewan, warna, bentuk, atau alat transportasi. Flashcard dapat membantu anak belajar berbicara dengan mendengarkan yang diucapkan orang tua. Selain itu membantu anak mengasah kemampuan menghafalnya. Anak akan mengenal lebih banyak kosa kata dan itu membantunya saat berbicara.
2. Puzzle
Sama seperti fashcard, puzzle juga memiliki banyak jenis. Biasanya disesuaikan dengan usia anak. Hal ini berkaitan dengan tingkat kesulitan puzzle. Bagi anak usia todler mungkin saja puzzle yang disarankan adalah yang tidak terlalu banyak potongan. Semakin besar semakin meningkat kemampuannya. Dengan bermain puzzle anak akan terbiasa untuk berfikir menemukan kepingan berikutnya. Ini dapat melatih kecerdasan berfikir anak dan melatih kemampuan pemecahan masalah yang baik.
3. Pretend Play
Pretend play atau bermain peran juga memiliki banyak manfaat bagi kecerdasan emosional anak. Anak dapat berpura-pura melakukan suatu hal sehingga ia juga berlatih meregulasi emosinya. Memerankan karakter sedih, senang, juga kecewa. Permainan yang dapat dilakukan adalah masak-masakan, dokter-dokteran, menjadi montir, membuka salon, atau bahkan toko es krim! Orang tua juga bisa terlibat langsung dan bermain dengan anak. Pretend play juga bisa mengingkatkan imajinasi dan kerativitas anak.
4. Alat Musik
Alat musik dapat mengasah sensitivitas telinga dan melatih koordinasi berbagai macam indera. Sudah banyak mainan alat musik yang tersedia seperti keyboard, gitar, dan drum. Melalui ini orang tua akan mengetahui minat anak terhadap musik. Atau alamt musik mainan tersebut dapat mengiringinya bernyanyi dengan lagu-lagu favoritnya.
5. Building Block
Bermain membangun balok dapat melatih keterampilan motorik kasar dan halus anak. Melakukan koordinasi tangan dan matanya. Ini juga melatihnya berfikir mengenai bagian mana yang harus ia susun dahulu agar bangunan yang ia buat tidak roboh. Proses berfikir berulang-ulang ini juga dapat melatih kecerdasan anak.
Itu adalah 5 mainan wajib dimiliki yang dapat membantu meningkatkan kecerdasan anak. Bagaimana, sudah tersedia semua di rumah?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Rilis Teaser Perdana, Drama Korea 'Crushology 101' Siap Tayang April 2025
-
Jadi Comeback Seo Kang Joon, Drama Undercover High School Raih Popularitas
-
Rating Merosost, Gong Hyo Jin Ungkap Pemikiran Ending When the Stars Gossip
-
Tayang April, Kim Hye Ja dapat Hadiah dari Surga di Drama Korea 'Heavenly Ever After'
-
Sidang Usai, Yoo Ah In Comeback Lewat Film 'The Match' dengan Lee Byung Hun
Artikel Terkait
-
Sampai Bikin Warganet Halu, Ini Dampak Negatif Keseringan Ngobrol dengan AI
-
Kawasaki Kenalkan Robot Kuda CORLEO 150 cc: Bakal Jadi Kendaraan Masa Depan?
-
Tuhan Selalu Ada Bersama Kita dalam Buku "You Are Not Alone"
-
Penjualan Karpet di Pasar Gembrong Merosot 50 Persen, Pedagang Jerit: saat Covid-19 Malah Mendingan!
-
Keluhkan Penjualan Merosot, Pedagang Mainan di Pasar Gembrong: Lebaran Sudah Nggak Berpengaruh
Lifestyle
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
Terkini
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
Serial Emily in Paris Season 5 Resmi Digarap, Mulai Syuting di Roma
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun