Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Awalus Saidatul Maghfiroh
Aktor Jefri Nichol (Instagram/jefrinichol)

Media sosial Twitter kembali ramai dengan viralnya aktor muda Jefri Nichol yang diketahui melakukan doxing kepada salah satu warganet. Melalui akun Twitter-nya @jefrinichol, aktor muda tersebut melakukan doxing atau menyebarkan data pribadi pemilik akun Twitter @najaemcookie yang ia kira sebagai haters. Faktanya, Jefri Nichol ternyata salah orang dan kejadian ini berujung permintaan maaf dari aktor muda tersebut.

Hal ini sontak mendapat respon negatif dari para netizen. Pasalnya, korban doxing mengaku tidak tahu apa-apa dan merasa dirugikan dengan tersebarnya data pribadi miliknya.

Fenomena doxing memang bukan hal baru lagi. Berdasarkan lansiran dari Wikipedia, doxing adalah tindakan menyebarkan dara pribadi milik seseorang kepada publik. Hal ini tentu sangat membahayakan korban karena data pribadinya tersebar dan diketahui oleh publik. Bahkan, doxing bisa menimbulkan gangguan psikis dan nyawa korban menjadi terancam. 

Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk menjaga kerahasiaan data pribadi agar terhindar dari doxing. Berikut ini beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menghindari doxing berdasarkan lansiran dari laman Suara.com

1. Hindari membagikan informasi pribadi

Salah satu cara untuk mencegah doxing adalah dengan tidak menyebarkan data pribadi ke media sosial. Hindari memberikan informasi pribadi kepada orang-orang yang tidak kamu kenal. Saat ini, media sosial bisa saja menjadi sasaran kejahatan dari pihak yang tidak bertanggung jawab. Oleh karena itu, menggunakan media sosial dengan bijak dapat mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan salah satunya adalah doxing

2. Memprivat akun media sosial

Membatasi jumlah pengikut media sosialmu dapat meminimalisir terjadinya doxing. Untuk mengantisipasi hal ini, kamu bisa berteman dengan orang-orang yang kamu kenal. Semakin sedikit orang yang mengikuti media sosialmu itu lebih baik demi menjaga privasi yang kamu punya. Meskipun begitu, jangan lupa untuk tetap waspada karena doxing juga bisa saja datang dari orang-orang terdekat. 

3. Tidak sembarangan berkomentar di postingan orang lain

Mengirim komentar anonim di beberapa postingan atau situs berita nyatanya bisa menimbulkan kejahatan doxing. Pasalnya, komentar anonim tersebut masih bisa mengumpulkan alamat IP dan data yang kamu punya. Hindari untuk memberikan komentar yang tidak penting atau berkomentar negatif untuk mencegah bahaya doxing

Nah, itu dia 3 tips menghindari doxing yang harus kamu ketahui. Doxing memberikan dampak yang tidak sedikit kepada korbannya. Bahkan saat ini siapa saja bisa menjadi korban doxing jika tidak berhati-hati dalam menggunakan media sosial.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Awalus Saidatul Maghfiroh