Bulan Ramadan sebentar lagi akan usai, ketika Ramadan usai berarti umat muslim akan merayakan hari raya Idulfitri yang jatuh pada bulan syawal. Agenda rutinan ketika bulan syawal atau idul fitri adalah mudik ke rumah orang tua dan mertua.
Sebagai seorang anak yang hidup jauh dari orang orang tua dan mertua, dan hanya pulang setahun sekali saat momen lebaran. Sudah seyogyanya kita membawakan hampers atau bingkisan istimewa untuk orang terkasih.
Hampers lebaran ini sebagai tanda cinta atau oleh-oleh untuk orang tersayang kita ketika mudik lebaran. Dalam artikel ini kami akan menyajikan 5 ide hampers untuk mertua saat lebaran.
Jangan sampai kamu dan pasangan mudik membawa tangan kosong tanpa buah tangan apapun. Berikan hadiah terspesial untuk orang yang paling spesial dalam hidupmu, muliakan mereka selagi mereka masih ada.
Berikut 5 ide hampers untuk mertua saat lebaran:
1. Paket Kue Kering
Saat lebaran sanak saudara akan silih berganti mengunjungi rumah mertuamu. Tamu dari berbagai daerah akan datang menyambangi mereka untuk saling bersilaturahmi.
Maka dari itu, jangan sampai meja di rumah mertuamu kosong tanpa hidangan. Kamu bisa membawakan paket kue kering untuk disediakan di meja. Pilihlah paket kue khas lebaran seperti nastar, putri salju, kastengel dan beberapa kudapan lainnya.
2. Satu Set Pakaian Muslim
Setahun sekali kalian pulang buatlah mertuamu senang dan gembira dengan membawakan satu set pakaian muslim dengan warna yang senada.
Pilihlah model dan corak yang mertuamu sukai, kamu juga bisa membelikan pakaian sarimbit untuk ibu dan ayah mertua, supaya mereka terlihat kompak ketika menyambut hari yang fitri.
3. Sembako
Jangan lupa belikan paket sembako untuk mertua tercinta, ini akan sangat bermanfaat untuk mereka. Bahkan ketika lebaran telah usai.
Hampers berupa sembako tetap akan mereka gunakan untuk sehari-hari. Belilah makanan pokok yang awet dan tahan lama, jangan lupa selipkan THR beberapa lembar uang bergambar Soekarno Hatta untuk mertua tercinta.
4. Perlengkapan Salat
Salat Idulfitri hanya dijalankan umat muslim sekali dalam setahun. Warga berkumpul di masjid untuk melaksanakan ibadah ini, maka dari itu belilah perlengkapan salat seperti mukena dan sajadah untuk ibu mertua.
Sementara itu, kamu bisa belikan peci, sarung, baju koko, dan sajadah untuk ayah mertua. Buatlah mereka berbahagia mengenakan perlengkapan salat terbaru di hari yang penuh berkah ini.
5. Pengharum Ruangan Aroma Terapi
Saat lebaran berbagai kudapan terhidang di meja, berbagai masakan disediakan di meja. Aroma yang bermacam-macam bercampur menjadi satu.
Maka dari itu, bawakan hampers berupa pengharum ruangan aroma terapi untuk mertua tercinta, supaya rumah mertua tetap harum dan wangi dalam menyambut bukan yang fitri.
Itu merupakan 5 ide hampers lebaran untuk mertua yang bisa kamu jadikan referensi.
Baca Juga
-
Diet Pisang: Cara Menurunkan Berat Badan Menyenangkan Ala Sumiko Watanabe
-
Wisata Alam Posong: Rekomendasi Liburan Keluarga yang Ciamik
-
4 Ide Kegiatan Idul Adha di Sekolah, No 4 Implementasi Kurikulum Merdeka
-
Konsumsi 5 Makanan Ini, Bisa Turunkan Kolesterol Saat Idul Adha
-
Sisca Kohl Hamil! Mom, Yuk Simak Tanda Kehamilan pada Minggu Pertama
Artikel Terkait
-
Dulu Kasih 'Mini Cooper', Hampers Ultah Anak Tasya Farasya Lagi-Lagi Bikin Syok: Emang Agak Lain ...
-
Nempel ke Shin Tae Yong, Publik Sarankan Eliano Reijnders Tiru Pratama Arhan: Minimal Mertuanya Orang Gerindra..
-
Pratama Arhan dan Istri Tak Lagi Sebelahan di Foto Keluarga, Perubahan Mertua Azizah Salsha Jadi Omongan
-
Tips Memilih Hampers untuk Hadiah Natal yang Berkesan
-
Goyard vs Hermes Rp700 Juta, Adu Tas Branded Aaliyah Massaid dan Aurel Hermansyah di Ultah Mertua
Lifestyle
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
-
4 Varian Peel Off Mask dari FAV Beauty, Ampuh Atasi Jerawat hingga Penuaan
-
Psikologi Komunikasi, Kunci Sukses dalam Berinteraksi
-
Mengenal Digital Detox, Menjauh dari Media Sosial
-
3 Serum Lokal yang Mengandung Oat, Ampuh Redakan Peradangan Akibat Jerawat
Terkini
-
Curi Perhatian di Family by Choice, Inilah 3 Rekomendasi Drakor Seo Ji Hye
-
Ulasan Buku Bob Sadino Karya Edy Zaqeus: Mereka Bilang Saya Gila!
-
Jadwal F1 GP Qatar 2024: Masih Menantikan Juara Dunia Konstruktor
-
ADOR Tuntut Belift Lab Minta Maaf Atas Kasus Perundingan Hanni NewJeans
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan