Salah satu budaya yang dilaksanakan masyarakat Indonesia saat lebaran adalah mudik. Setelah satu tahun bekerja di perantauan kini saatnya kembali pulang ke kampung halaman, berkumpul bersama keluarga untuk sama-sama merayakan momen lebaran.
Dalam tradisi mudik ini, tidak semua perantau memiliki mobil sebagai sarana transportasi. Beberapa dari mereka memilih untuk menggunakan jasa transportasi umum, seperti bus, travel, dan lain-lain.
Sering kali kita temukan banyak sekali tindak kriminal copet merajalela saat momen ini. Mereka aji mumpung untuk mengambil dompet, HP, dan barang berharga lainnya dari pemudik.
Dalam mindset copet, pemudik pasti membawa uang dan perhiasan banyak ketika pulang ke kampung halaman. Maka dari itu, kamu harus berhati-hati dan menjaga barang bawaanmu ketika mudik.
Berikut merupakan 5 tips mudik aman tanpa copet:
1. Jangan Menggunakan Perhiasan secara Berlebihan
Pencopet akan melihat penampilan mangsanya, ia bukan hanya mengincar uangmu melainkan juga perhiasan yang menempel di badanmu.
Maka dari itu ketika mudik lebih baik simpan perhiasanmu dalam tas. Jangan sampai kamu membahayakan dirimu sendiri karena perhiasan yang mencolok yang menempel di badan.
2. Amankan Dompet dan HP
Mangsa kedua setelah perhiasan biasanya pencopet akan menjarah HP dan dompet. Bagi mereka HP adalah hal yang mudah untuk ditukar uang.
Sedangkan dompet adalah barang yang digunakan untuk menyimpan uang. Mereka memiliki berbagai cara dan tipu muslihat untuk melancarkan aksinya, maka dari itu kamu harus waspada.
3. Ambil Tempat Duduk Dekat Sopir
Apabila kamu menggunakan transportasi umum seperti bus, pilihlah tempat duduk di belakang supir. Hal ini supaya kamu bisa merasa lebih aman, dan bisa menjaga barang bawaan dengan maksimal.
Biasanya pencopet akan mengambil uang atau HP penumpang yang duduk di sebelah pintu, hal ini mereka lakukan supaya mereka bisa cepat turun dan berlari dari bus.
4. Jangan Terlalu Banyak Membawa Uang Cash
Bawalah uang cash secukupnya saja, jangan terlalu banyak membawa uang ketika mudik. Selain ini mengundang risiko besar, kamu juga akan was-was dan tidak akan tenang saat mudik dengan membawa uang cash terlalu banyak. Lebih baik kamu setorkan uangmu di bank, dan ambil ketika kamu telah sampai di kampung halaman.
5. Selalu Waspada, Jangan Terlalu Akrab Dengan Sembarang Orang
Hal penting selanjutnya adalah kamu harus selalu waspada, modus copet bukan hanya dengan mengambil paksa atau menyobek tas. Tapi mereka juga melakukan hipnotis pada korbannya. Untuk mengantisipasi itu lebih baik kamu jangan terlalu akrab dengan orang yang tidak dikenal.
Itulah merupakan 5 tips mudik aman tanpa copet. Jadi, sudah siap mudik sekarang?
Baca Juga
-
Diet Pisang: Cara Menurunkan Berat Badan Menyenangkan Ala Sumiko Watanabe
-
Wisata Alam Posong: Rekomendasi Liburan Keluarga yang Ciamik
-
4 Ide Kegiatan Idul Adha di Sekolah, No 4 Implementasi Kurikulum Merdeka
-
Konsumsi 5 Makanan Ini, Bisa Turunkan Kolesterol Saat Idul Adha
-
Sisca Kohl Hamil! Mom, Yuk Simak Tanda Kehamilan pada Minggu Pertama
Artikel Terkait
-
Lebaran Usai, Kolesterol Tinggi? Ini 5 Cara Cepat dan Mudah Menurunkannya!
-
Update Harga Tiket Bioskop Lebaran 2025, Banyak Kejutan Promo!
-
Kapan Bank Buka Tanggal Berapa Setelah Lebaran 2025? Jadwal Lengkap di Sini!
-
Manggung di Jakarta Lebaran Fair 2025, Halfrotten Sampaikan Pesan Perdamaian
-
Borong 11 Orang dari Tasikmalaya, Agung Pamungkas Antusias Jalan-jalan di Jakarta Lebaran Fair 2025
Lifestyle
-
Lebih Bahagia dengan Cara Sederhana: Mulai dari Micro-Moments of Happiness
-
Koreksi Diri, 3 Hal Ini Membuat Kita Terjebak dalam Pilihan Salah
-
Tampil Menarik dan Keren! Intip 4 Daily Outfit Edgy ala Yoon STAYC
-
4 Gaya Andalan Chaeyoung TWICE yang Bisa Kamu Tiru untuk Outfit Sehari-hari
-
Struktur 'Sawang' dalam Daily Conversation, Kata Kerja atau Kata Benda Sih?
Terkini
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Review Film Twisters: Lebih Bagus dari yang Pertama atau Cuma Nostalgia?
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Arne Slot Soroti Rekor Unbeaten Everton, Optimis Menangi Derby Merseyside?
-
AI Mengguncang Dunia Seni: Kreator Sejati atau Ilusi Kecerdasan?