Produktivitas bisa membuat harimu menjadi lebih bermanfaat. Sebab, dengan adanya semangat produktivitas maka akan dengan mudah berpikir serta melakukan banyak hal yang bisa mendorong kesuksesan.
Tingkat produktivitas seseorang, bisa dipengaruhi oleh banyak hal. Seperti hal yang umum yakni dipengaruhi oleh apa yang telah dikonsumsi. Sehingga pentingnya untuk memperhatikan makanan serta minuman yang masuk dalam tubuh.
Sebab, makanan tertentu ternyata bisa memengaruhi semangat kerja kamu, lho.
Dilansir dari laman klikdokter.com, yuk simak makanan apa saja yang patut kamu hindari karena bikin semangatmu turun.
Makanan manis
Makanan manis memang sungguh nikmat ketika disantap. Namun, makanan manis bisa membuat tubuh cepat mengantuk. Alhasil bukannya malah tambah terlihat segar, justru tubuh akan kehilangan semangat karena mengantuk.
Mengonsumsi makanan manis memicu pankreas akan menghasilkan insulin. Alhasil kondisi tersebut membuat asam amino triptofan pindah ke otak, sehingga menaikkan kadar melatonin serta serotonin dalam tubuh yang bisa memicu rasa kantuk.
Makanan yang dibekukan
Tak sedikit orang yang menyisakan makanannya hingga disimpan ke lemari pendingin agar bisa dimakan kembali. Namun, sayangnya makanan yang melewati pembekuan ini terutama makanan olahan bisa membuat kamu menjadi tidak produktif apabila dikonsumsi.
Makanan ini mengandung sodium yang tinggi sehingga bisa memengaruhi tekanan darah dan bisa merusak jantung.
Kentang goreng
Kentang goreng merupakan salah satu makanan yang kerap kali dikonsumsi ketika sedang bersantai. Sama halnya dengan keripik, kentang goreng bisa menyebabkan kamu tidak produktif.
Pasalnya, ketika kamu mengonsumsi kentang goreng, maka akan mengirimkan banyak sekali tepung serta lemak ke dalam tubuh. Sehingga akibatnya tubuh kamu menjadi tidak berenergi.
Kue
Siapa yang tak menyukai kue? Kue sendiri kerap menjadi salah satu makanan favorit yang disukai banyak orang. Namun, kue yang memiliki citarasa manis bisa mengakibatkan harimu menjadi tidak produktif karena malas dan kurang berenergi.
Sama hal nya dengan makanan manis lainnya, efek yang diberikan pun akan menjadi mengantuk sehingga bisa memicu rasa malas.
Itulah beberapa makanan yang perlu kamu hindari agar tidak terjebak pada semangat yang turun. Selalu perhatikan asupan yang dikonsumsi agar tubuh senantiasa terjaga kesehatannya.
Tag
Baca Juga
-
Meski Gratis, Ini 4 Alasan Kamu Perlu Berhati-hati saat Pakai Wi-Fi Publik
-
5 Tips Menyimpan Makanan Basah Kucing agar Tahan Lama, Jaga Tetap Fresh!
-
4 Tips Menyiasati Sepatu yang Kekecilan agar Nyaman Dipakai, Auto Longgar!
-
Peringati Hari Polio Sedunia, Berikut 5 Cara Cegah Penyakit yang Satu Ini
-
6 Cara Tepat Merawat Kucing Pasca-Sterilisasi, Utamakan Kenyamanan Anabul!
Artikel Terkait
-
Rekomendasi Makanan Olahan untuk Menurunkan Berat Badan: Makanan Beku hingga Kalengan
-
Stop Konsumsi Berlebihan! Ini 6 Makanan yang Bisa Tingkatkan Risiko Kanker Tanpa Disadari
-
8 Makanan yang Ternyata Tak Dianjurkan Masuk Kulkas, Jangan sampai Salah Simpan!
-
7 Makanan Khas Indonesia di Peringkat 50 Street Food Terbaik Dunia Versi TasteAtlas, Ingin Mencoba?
-
China Jual Makanan yang Terbuat dari Kotoran Gajah, Harganya Rp 9,1 Juta
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern