Kamu punya sepatu kesayangan yang terasa sempit dan kekecilan? Jika iya, tentunya masalah ini seringkali menjengkelkan, ya. Pasalnya sepatu yang kekecilan jadi tidak nyaman dipakai hingga membuat kaki sakit, sehingga beberapa orang cenderung akan memberikan sepatu tersebut pada orang lain bahkan membuangnya.
Namun, sebelum keputusan itu kamu lakukan, yuk coba cara berikut untuk menyiasati sepatu kesayangan yang sempit menjadi longgar kembali. Bagaimana caranya? Yuk simak pemaparan berikut yang telah dilansir dari laman artikelsepatu serta shoetease, inilah beberapa caranya.
1. Menggunakan hair dryer serta kaos kaki tebal
Hair dryer memiliki suhu yang panas. Dengan suhu panas yang dihasilkan bisa membantu sepatu yang sempit untuk meregang kembali. Caranya dengan gunakan sepatu serta kaos kaki tebal, jika sepatu memiliki tali, lepaskan dahulu tali tersebut.
Arahkan hair dryer ke arah sepatu yakni samping, depan hingga ke belakang. Tetap pastikan hair dryer bergerak ke segala sisi dengan suhu yang sedang. Hal ini bertujuan untuk menghindari kerusakan pada kulit sepatu. Kamu juga bisa mengoleskan pelembap sepatu sebelum atau sesudah melakukan cara ini.
2. Taruh sepatu dalam freezer
Tak hanya suhu panas, ruoanya suhu dingin freezer dinilai mampu untuk merenggangkan sepatu yang mulanya sempit. Cara ini bisa bekerja dengan baik untuk bahan sepatu nonkulit.
Caranya cukup mudah. Kamu perlu menyiapkan kantong ziplock yang telah diisi dengan air. Kemudia letakkan pada sepatu kesayanganmu.
Setelah itu letakkan sepatu dalam freezer hingga diamkan semalaman. Air dalam kantong nantinya akan berubah menjadi es, sehingga dinilai mampu merenggangkan sepatu.
3. Alat peregang sepatu
Sesuai dengan namanya, alat peregang sepatu adalah cara yang direkomendasikan untuk membuat sepatu menjadi longgar. Cara ini dinilai lebih aman karena minim risiko untuk sepatu.
Caranya kamu hanya perlu memasukkan alat ini ke dalam sepatu. Putar pengait pada alat. Pengait tersebut akan melebar hingga merapat sesuai yang kamu inginkan. Diamkan sepatu selama 8 hingga 12 jam.
4. Gunakan alkohol
Bahan kimia yang satu ini dinilai bisa membuat sepatu tampak lebih longgar, lho. Tetapi perlu diperhatikan, cara ini boleh dilakukan untuk beberapa bahan sepatu seperti sepatu plastik, sepatu kain, serta sepatu suede. Tidak direkomendasikan untuk sepatu kulit, ya.
Caranya, kamu cukup membasahi kapas dengan alkohol kemudian basahi bagian sepatu yang terasa sempit, setelah itu tinggal keringkan. Jangan lupa untuk mencoba sepatu dengan berjalan supaya lebih longgar.
Itulah beberapa cara menyiasati sepatu yang kekecilan. Dengan mencoba beberapa cara di atas tadi, maka kamu bisa menggunakan kembali sepatu yang terasa sempit sehingga nyaman saat digunakan. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Meski Gratis, Ini 4 Alasan Kamu Perlu Berhati-hati saat Pakai Wi-Fi Publik
-
5 Tips Menyimpan Makanan Basah Kucing agar Tahan Lama, Jaga Tetap Fresh!
-
Peringati Hari Polio Sedunia, Berikut 5 Cara Cegah Penyakit yang Satu Ini
-
6 Cara Tepat Merawat Kucing Pasca-Sterilisasi, Utamakan Kenyamanan Anabul!
-
5 Cara Bijak Menyikapi Perbedaan Pola Asuh dengan Pasangan, Jangan Egois!
Artikel Terkait
-
Shopee Dukung Aerostreet X Wonderful Indonesia Pecahkan Rekor MURI: Penjualan Sepatu Terbanyak 10 Menit Secara Daring
-
Viral Guru Honorer Ganti Sepatu Usang Siswa dengan yang Baru Banjir Doa: Berkah Rezekinya
-
Azizah Salsha Curhat Soal Sumber Duit Pratama Arhan Jika Gantung Sepatu ke Orang Dekat Erick Thohir, Ada Apa?
-
Harga Sepatu Nyentrik Wamen Stella Christie Saat Temui Xi Jinping, Masih Terjangkau?
-
Ketemu Xi Jinping, Sepatu Nyentrik Prof Stella Christie Bikin Salfok: Lucu Banget
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap