Sinar matahari bisa menjadi penyebab kulit rusak dan bahkan menyebabkan potensi penyakit. Oleh karena itu, menggunakan tabir surya atau sunscreen menjadi cara yang sangat penting untuk melindungi kulit dari sinar UV yang berbahaya. Namun, tidak hanya menggunakan sunscreen saja yang penting, waktu yang tepat untuk menggunakannya pun wajib diperhatikan.
Dilansir dari laman Hellosehat.com, berikut empat waktu terbaik untuk menggunakan sunscreen agar kulit selalu terlindungi dari panas matahari. Jangan asal pakai, ya.
1. Pagi hari sebelum keluar rumah
Pagi hari adalah waktu yang ideal untuk menggunakan sunscreen. Pasalnya, kulit masih segar dan belum terpapar sinar matahari terlalu lama. Selain itu, penggunaan sunscreen di pagi hari juga menjadi langkah perlindungan awal sebelum keluar rumah. Pastikan juga sunscreen yang digunakan memiliki SPF minimal 30 agar dapat melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB.
2. Sebelum berolahraga di luar ruangan
Jika memiliki rencana berolahraga di luar ruangan, pastikan juga untuk menggunakan sunscreen sebelumnya. Olahraga, terutama di tempat terbuka dapat meningkatkan risiko kulit terbakar sinar matahari dan memicu kerusakan. Selain itu, penting juga untuk memilih sunscreen yang tahan air dan tahan keringat agar tetap mendapat perlindungan yang efektif saat berolahraga.
3. Saat berada di pantai atau di kolam renang
Momen berlibur ke pantai atau di kolam renang seringkali sangat dinantikan dan selalu menyenangkan. Namun, paparan sinar matahari kerap jadi momok tersendiri. Jadi, pastikan untuk menggunakan sunscreen dengan SPF yang lebih tinggi dari biasanya, minimal SPF 50, saat akan ke pantai atau kolam renang terbuka.
Pasalnya, air bisa memantulkan sinar matahari dan membuat risiko kulit terbakar semakin tinggi. Gunakan sunscreen secara rutin, setidaknya setiap dua jam sekali atau setelah berenang dan berkeringat.
4. Saat berada di luar ruangan dalam waktu lama
Cukup banyak orang yang beraktivitas dan menghabiskan waktu di luar ruangan dalam waktu lama, seperti bekerja di ruang terbuka, hiking atau malah berkemah. Oleh karena itu, pastikan untuk menggunakan sunscreen secara rutin sebab sinar matahari bisa merusak kulit bahkan saat cuaca mendung. Gunakan sunscreen dengan SPF minimal 30 dan ulangi setiap dua jam sekali untuk perlindungan maksimal.
Pemakaian sunscreen sangat penting untuk melindungi kulit dari bahaya paparan sinar matahari, termasuk waktu yang tepat untuk menggunakannya pun wajib diperhatikan. Pastikan untuk selalu menggunakan sunscreen pada keempat waktu di atas demi melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Skandal Pengaturan Skor Mencuat, Atlet Bulu Tangkis PB Djarum Terseret
-
Bukan Cuma Drakor, 4 Drama China Tema Time Travel Ini Wajib Masuk Watchlist
-
Pekerja Gaji Under 10 Juta Bebas Pajak, Netizen: Antara Bahagia dan Curiga
-
5 Produk Sunscreen Alcohol Free Low Budget Buat Kulit Sensitif, Wajib Coba!
-
6 Atlet yang Lolos Kualifikasi World Tour Finals 2025 Pasca Korea Open 2025
Artikel Terkait
-
9 Rekomendasi Anime Terbaru 2023, Tonton Sekarang Juga!
-
5 Cara Mudah Merawat Kulit untuk Orang yang Suka Malas Pakai Skincare
-
Ternyata Ini Posisi Hubungan Badan Wanita di Atas yang Benar dan Bikin Puas, Inez Kristanti: Bukan Naik Turun
-
5 Tips Ampuh Bebaskan Diri dari Ekspektasi Orang Lain agar Hidup Bahagia!
-
4 Tips Memanfaatkan Gadget untuk Tingkatkan Produktivitas
Lifestyle
-
Dianggap Relate Dengan Kehidupan Mahasiswa, Apa Itu Sindrom Duck Syndrome?
-
6 OOTD Feminin Lee Si An Single Inferno dengan Sentuhan Dress dan Skirt
-
4 Cleanser Berbahan Madu Rahasia untuk Wajah Terasa Kenyal dan Sehat!
-
4 Toner Rp20 Ribuan yang Ampuh Redakan Bruntusan, Mengandung Salicylic Acid
-
Sontek 4 Ide Outfit ala Kim Young Kwang, Bikin GayaMakin Macho Maksimal!
Terkini
-
Blak-blakan, Tora Sudiro Akui Jadi YouTuber karena Sepi Tawaran Syuting?
-
5 Alasan Gachiakuta Wajib Ditonton, Anime Misteri Relate dengan Kehidupan!
-
Bijak! Andre Taulany Sebut Hidup Itu Cuma Perkara Waktu: Ada Suka Ada Duka
-
Menuju Grand Final ANC 2025: 11 Tim, Siapa yang Akan Jadi Raja di GBK?
-
Ulasan Buku "House of Sky and Breath", Kisah Romansa Antrologi Perang