Bagi wanita berhijab, rambut yang tertutup oleh hijab mengakibatkan kemunculan ketombe menjadi lebih meningkat. Hal ini tak jarang membuat risih dan tak nyaman lantaran ketombe juga membawa dampak pada rasa yang gatal pada kulit kepala.
Ada beberapa faktor yang menjadi penyebab timbulnya ketombe. Misalnya jarang keramas, pemilihan produk perawatan rambut yang tidak tepat dan lain sebagainya. Oleh sebab itu, perawatan rambut bagi wanita berhijab tak boleh sembarangan. Jika kamu wanita yang berhijab dan sedang mengalami permasalahan ketombe, inilah beberapa cara ampuh agar rambut bebas ketombe bagi wanita yang berhijab berdasarkan lansiran klikdokter.com.
1. Rutin keramas
Karena rambut wanita berhijab cenderung sering tertutup, maka harus rajin untuk melakukan keramas. Pasalnya jika tidak rutin dibersihkan maka timbul lembap serta minyak kepala akan menumpuk yang bisa menjadi sarang kuman maupun kotoran.
Sehingga jika kotoran sudah menumpuk, bisa memicu beberapa keluhan seperti gatal, serta ketombe. Oleh sebab itu, rutinlah untuk mencuci rambut, ya.
2. Memilih produk perawatan rambut yang tepat
Wanita berhijab perlu memperhatikan apa saja produk yang dipakai untuk merawat rambut. Terutama bagi rambut berminyak tak boleh sembarangan dalam memilih sampo. Gunakanlah sampo yang cocok serta tepat sesuai dengan jenis rambut.
Kandungan sampo yang terbukti ampuh dalam mengatasi ketombe seperti zinc pyrithione. Sampo yang memiliki kandungan ini ampuh mengurangi jamur di julit kepala yang menjadi pemicu munculnya ketombe.
3. Hindari mengenakan hijab ketika rambut dalam keadaan basah
Kebiasaan yang perlu diperhatikan agar rambut senantiasa sehat adalah hindari mengenakan hijab saat rambut sedang basah. Jika tetap dilakukan, maka kulit kepala akan lembap dan bau, sehingga potensi munculnya ketombe lebih besar. Oleh sebab itu sebelum mengenakan hijab, pastikan rambut kamu sudah dalam keadaan kering, ya.
4. Memilih bahan kerudung yang tepat
Bahan kerudung yang dikenakan juga berpengaruh pada kondisi rambut. Kerudung berbahan katun atau sutra bisa menjaga sirkulasi udara agar tetap baik. Sehingga rambut tidak akan lembap dan keringat tidak menempel. Hal ini bisa mencegah munculnya ketombe serta kulit kepala gatal.
Demikianlah beberapa cara ampuh yang bisa diterapkan supaya rambut bebas ketombe bagi wanita hijab. Meskipun rambut tertutupi oleh hijab, namun juga cukup penting untuk menjaga kesehatan serta kebersihan rambut.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Meski Gratis, Ini 4 Alasan Kamu Perlu Berhati-hati saat Pakai Wi-Fi Publik
-
5 Tips Menyimpan Makanan Basah Kucing agar Tahan Lama, Jaga Tetap Fresh!
-
4 Tips Menyiasati Sepatu yang Kekecilan agar Nyaman Dipakai, Auto Longgar!
-
Peringati Hari Polio Sedunia, Berikut 5 Cara Cegah Penyakit yang Satu Ini
-
6 Cara Tepat Merawat Kucing Pasca-Sterilisasi, Utamakan Kenyamanan Anabul!
Artikel Terkait
-
Adu Gaya Geni Faruk dan Ibu Aaliyah Massaid Saat Mitoni, Mana Favoritmu?
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Tutorial Hijab ala Atalia Praratya Istri Ridwan Kamil, Gaya Kekinian Dijamin Kelihatan Awet Muda
-
5 Gaya Smart Casual dengan Kemeja ala Amelia Elle, Bisa Buat Ngantor!
-
Inspirasi OOTD Hijab! Ini 4 Mix and Match Celana Cutbray ala Zahra Humaira
Lifestyle
-
Anti-Boring! 4 Kombinasi Beanie ala Bona WJSN untuk Tampilan Kasual
-
3 Rekomendasi Sepeda Motor Bekas, Harga Kurang dari 5 Juta Rupiah
-
4 Ide Gaya Kasual ala Kim Yo Hanyang Bisa Ditiru Buat Nongkrong!
-
4 Gaya OOTD Elegan Shin Min-A, Cocok untuk Acara Formal hingga Semi Kasual
-
Tren Kesenjangan Sosial di TikTok: Lucu, Tapi Bikin Mikir
Terkini
-
Tayang Mei, Drama Korea Second Shot at Love Bagikan Bagan Karakter Desa Bocheon
-
D.O. EXO Ungkap Kesungguhan Cinta Lewat Lagu Forever, OST Resident Playbook
-
4 Alasan Wajib Nonton Drama Korea Karma, Yakin Skip?
-
Melesat Cepat, Jumbo Debut 3 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Review Novel Out of My Dreams, Hadirkan Suara Difabel di Tengah Cerita Petualangan