Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Galih Kenyo Asti
Ilustrasi seorang anak memakai sebuah helm (Freepik.com/freepik)

Berkendara di jalan raya wajib mengutamakan keselamatan. Untuk itulah tiap menaiki moda kendaraan ada aturan-aturan yang perlu dipatuhi. Salah satunya adalah dengan memakai helm ketika berkendara menggunakan sepeda motor. Penggunaan helm tidak hanya dikhususkan kepada orang dewasa saja namun juga kepada anak-anak.

Dilansir dari laman Active for life, berikut beberapa tips yang bisa kamu terapkan sebelum membeli helm untuk anak:

1. Sesuaikan dengan kebutuhan 

Helm memiliki fungsi yang berbeda-beda sesuai dengan kebutuhan yang akan dilakukan. Contohnya ketika akan melakukan olahraga seperti saat anak hendak berlatih naik sepeda. Tentunya akan berbeda dengan bentuk helm yang dipakai saat berkendara di jalan raya.

Jangan memakai helm beda fungsi untuk kebutuhan yang sama karena bentuk perlindungan yang ditawarkan oleh tiap helm tidaklah sama meski bentuknya mirip yaitu menutup dan melindungi tempurung kepala. 

2. Hindari memilih helm yang longgar

Tidak seperti pakaian yang mana dapat memilih ukuran yang lebih besar guna muat dipakai seiring usianya bertambah, hal tersebut tidak dapat diterapkan ketika memilih helm. Helm ditujukan untuk melindungi kepala sehingga ukurannya harus benar cocok dengan kepala.

Jangan memilih helm yang longgar saat dipakai karena alih-alih melindungi, helm tersebut malah nantinya memberikan rasa tidak nyaman karena mudah merosot dan berat saat dipakai di kepala. Tambahkan ekstra padding agar helm terasa lebih empuk saat dipakai oleh anak. 

3. Pilih helm dengan standar yang layak 

Beberapa helm ditawarkan dengan bentuk yang lucu dan menarik perhatian mata. Meski begitu helm tersebut belum tentu layak untuk digunakan karena belum memenuhi standar SNI.

Oleh karena itu, jangan mudah tergiur oleh bentuk yang lucu. Utamakanlah keselamatan terlebih dahulu karena sepantasnya helm digunakan untuk melindungi diri dari mara bahaya. Bukan hanya untuk kepentingan gaya. 

Itulah tiga tips yang bisa kamu lakukan sebelum memilah dan memilih helm untuk kebutuhan anak. Libatkan pasangan dalam berdiskusi mencari pilihan terbaik guna tidak menyesali keputusan di belakang. Jangan lupa untuk membandingkan harga agar mendapatkan hasil jual terbaik. Semoga informasi di atas bermanfaat untukmu ya. 

Galih Kenyo Asti