Saat bepergian dengan pesawat terbang, kamu tentu mengharapkan pengalaman perjalanan yang menyenangkan bukan? Dengan biaya perjalanan yang cukup tinggi, kenyamanan adalah sesuatu yang layak didapatkan selama di pesawat. Tetapi ada kalanya perjalanan dengan pesawat terbang berjalan tak seperti yang kamu harapkan.
Ada beberapa kejadian yang bisa membuat kamu merasa terganggu bahkan bisa menjadi kesal. Tak semua hal bisa kamu kendalikan seperti keinginan kamu. Seperti beberapa kejadian atau perilaku orang lain berikut ini.
1. Penumpang di dekatmu berbicara keras
Memang tidak ada larangan untuk berbicara di pesawat. Tetapi volume suara yang terlalku keras tentu bisa sangat mengganggu orang lain. Banyak orang lain yang juga ingin mengobrol dengan rekannya dan suara yang terlalu mendominasi ruangan tentu akan membuat percakapan lainnya menjadi tak jelas.
Jika orang yang berbicara terlalu keras kebetulan berada di dekatmu, kamu bisa mencoba memintanya memelankan suaranya. Sampaikan dengan sopan agar tak menimbulkan konflik. Jika kamu merasa tak nyaman mengatakannya langsung atau perilaku penumpang berisik ini tak juga berhenti, kamu bisa mencoba menyampaikan masalah ini kepada petugas.
2. Kursimu diduduki orang lain
Semua penumpang pesawat terbang mendapatkan nomor kursi masing-masing. Idealnya, semua penumpang dapat duduk sesuai nomor kursi yang tertera di boarding pass. Tetapi bukan tak mungkin ada saja orang yang duduk tak sesuai nomor kursinya karena berbagai alasan.
Jika kamu mengalami kejadian ini, kamu bisa mencoba menyampaikan dengan sopan bahwa orang tersebut telah menduduki kursimu. Kamu bisa menggunakan mode bertanya untuk memastikan ia mengetahui nomor kursinya. Bisa saja orang tersebut salah duduk atau salah membaca nomor kursinya. Jika orang tersebut sudah tahu bahwa ia menduduki kursimu namun ia menolak pindah, biarkan petugas membantumu.
3. Penumpang di sebelahmu mendengkur
Tidak ada orang yang suka mendengar dengkuran. Apalagi selama di pesawat terbang. Kamu mungkin tak enak jika membangunkannya namun kamu juga tak tahan harus terus mendengarnya.
Kamu bisa mencoba menutup telingamu. Dengarkan musik atau pakailah penyumbat telinga. Namun jika tak berhasil, kamu mungkin terpaksa memberitahunya bahwa kamu terganggu. Selalu lakukan dengan sopan agar tak menyinggung perasaannya.
Walaupun perjalananmu dengan pesawat bisa menjadi tak senyaman harapanmu, namun kamu selalu punya pilihan untuk menghadapinya. Cobalah menemukan solusi terbaik sesuai kemampuanmu dan menikmati perjalanan. Jangan lupa untuk tetap membuat pilihan yang mengutamakan keselamatan. Seperti saat mendengarkan musik, kamu harus tetap waspada agar tak melewatkan informasi-informasi penting yang disampaikan oleh petugas.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Kesalahan saat Mengenakan Pakaian Baru di Tempat Kerja
-
3 Kebiasaan Buruk yang Membuat Meja Kerja Kamu Sering Berantakan
-
5 Tips Mengubah Hobi Membuat Buket Bunga Jadi Uang, Berani Coba?
-
3 Ide Hadiah untuk Seorang Backpacker, Pilih yang Praktis!
-
3 Macam Celebrity Worship, Jangan sampai Kebablasan Memuja!
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Jangan Salah Pilih Warna! 4 Cat Rambut untuk Kulit Sawo Matang
-
Cozy Boy Alert! Intip 4 Daily OOTD ala Soobin TXT yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Inspirasi Outfit Dress ala Yoona SNSD untuk Tampil Elegan di Segala Momen
-
Bukan Egois tapi Self-Love: Kenapa Punya 'Boundaries' Itu Penting Banget
-
Stop SKS! Ini 10 'Jurus Sakti' Belajar ala Harvard Biar Gak Cuma Hafal tapi Beneran Paham
Terkini
-
Cerai dengan Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Masih Anggap Mantan Istrinya Adik
-
Nostalgia Era Tahun 2000, Kiss of Life Resmi Debut Jepang Lewat Lagu Lucky
-
Onad Ditangkap Kasus Narkoba, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar Bahas Masa Depan Podcast 'Login'
-
Pengen Berkiprah di Pekerjaan Hijau? Ini Tiga Sektor Pekerjaan Hijau Paling Menjanjikan
-
Baim Wong Akui Pernah ke Psikolog dan Jalani Tes NPD, Begini Penjelasannya!