Kondisi bibir kering seringkali disebabkan karena cuaca panas, dehidrasi, hingga produk lipcare yang tidak cocok. Selain membuat tidak nyaman, bibir kering yang dibiarkan akan sangat mengganggu penampilan, bukan?
Namun, tidak perlu merasa minder karena tampilan bibir yang kurang plumpy. Untuk menyembuhkan bibir kering ternyata sangatlah mudah selagi dilakukan secara rutin. Tidak hanya mudah, bahan-bahan yang digunakan sangatlah terjangkau dan murah, lho!
Disadur melalui Healthline, ini beberapa bahan natural yang dapat digunakan untuk mencegah bibir kering. Yuk kita simak bersama!
1. Minyak Kelapa
Bibir merupakan salah satu bagian pada wajah yang memiliki fungsi barrier yang tidak lebih baik dibandingkan kulot wajah. Hal ini membuat bibir menjadi sensitif terhadap angin, dingin, dan panas. Untuk mengatasi hal tersebut, minyak kelapa dapat menjadi suatu opsi yang tepat untuk mengatasi bibir yang gampang kering.
Caranya sangat simple. Kamu hanya perlu menyiapkan sebuah cotton bud untuk mengoleskan minyak kelapa pada bibirmu. Jika secara kebetulan kamu tidak memilikinya, kamu dapat menggunakan jari yang bersih untuk mengaplikasikan minyak kelapa tersebut.
2. Aloe vera
Tumbuhan Aloe vera memiliki fungsi melembabkan yang sudah tidak perlu diragukan lagi. Sifat anti-inflamatori dan menenangkan cocok banget untuk mengatasi bibir yang gampang pecah-pecah. Produk gel aloe vera telah banyak dijual di toko-toko online maupun offline. Jadikan gel Aloe Vera seperti lip mask, maka bibir yang sehat dapat kembali kamu dapatkan.
3. Honey
Beberapa kajian menyebutkan bahwa madu memiliki sifat antimikroba, anti-inflamatori, dan penyembuhan luka yang sudah digunakan sejak lama untuk mengatasi berbagai permasalahan kesehatan. Madu dapat membuat bibir menjadi lembab, dan dapat pula digunakan sebagai exfoliator ringan yang baik untuk mengangkat sel kulit mati.
4. Avocado Butter
Berdasarkan beberapa studi, avocado butter memiliki asam lemak dan antioksidan yang baik untuk kulit, termasuk asam oleat dan linoleat. Dengan mengoleskan mentega alpukat pada bibir secara rutin dapat membantu meningkatkan kelembaban bibir. Kamu dapat membeli atau membuat sendiri avocado butter di rumah.
5. Petroleum Jelly
Petroleum Jelly merupakan salah satu produk skincare yang sudah banyak ditemukan dimanapun. Produk yang berupa gel padat berwarna putih tersebut memiliki tekstur oily yang berguna untuk melembabkan kulit dan bibir. Penggunaannya pun sama, hanya dengan rutin dioleskan pada bibir, maka bibir pecah-pecah akan mulai membaik.
6. Eksfoliasi Dengan Garam Atau Gula
Tips yang terakhir yakni dengan rutin melakukan eksfoliasi. Bahan untuk membuat eksfoliator ini sangatlah mudah. Kamu hanya memilih antara garam atau gula, lalu campurkan menggunakan minyak atau madu. Setelah itu, aplikasikan scrub tersebut pada bibir dengan gerakan memutar dan ditekan secara lembut. Terakhir, hapus scrub tersebut menggunakan kain lap basah.
Itu dia 6 cara mengatasi bibir kering dengan mudah menggunakan bahan alami yang terjangkau. Semoga membantu!
Baca Juga
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Kenali Child Grooming, Istilah yang Dikaitkan Kasus Guru-Murid di Gorontalo
-
Remaja Jadi Pelaku Kejahatan Seksual, Siapa yang Bertanggung Jawab?
-
Ulasan Film Kabut Berduri, Misteri Pembunuhan Berantai di Kalimantan
-
Kasus Deepfake 'New Nth Chat Room', Bukti Bahayanya Teknologi AI jika Tak Bijak Memakainya
Artikel Terkait
-
Thipank Lipmen Serum: Lip Serum Pria Terbaik untuk Bibir Lebih Sehat dan Percaya Diri
-
Wardah Everyday Moisture Lip Nutrition, Solusi Ampuh untuk Bibir Kering
-
3 Rekomendasi Lip Balm yang Mengandung SPF, Melembabkan dan Cegah Bibir Hitam
-
3 Langkah Mengatasi Bibir Pecah-pecah, Jangan Dijilat Ya!
-
3 Cara Mengatasi Bibir Kering, Jangan Malah Dikelupas
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Kulit Anti Belang! Ini 3 Jaket Anti UV Terbaik untuk Olahraga dan Motoran
-
Nyaman dan Stylish, Intip 4 Inspirasi OOTD Cozy ala Jung Chae-yeon
-
Bikin Awet Muda! 3 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Anti-Aging
Terkini
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?
-
Novel Dia Adalah Kakakku, Perjuangan Seorang Kakak Mewujudkan Cita-Cita Adiknya
-
Hogwarts Legacy Definitive Edition: Konfirmasi Resmi dan Bocoran Konten Baru!
-
4 Rekomendasi Novel Inspiratif untuk Menemani Proses Perbaikan Diri