Sobat Yoursay ada yang mau daftar sebagai Aparatur Sipil Negara atau ASN? Selain syarat dan tata cara pendaftaran, sudah tahu belum ketentuan umum yang harus dipenuhi?
Hal ini penting kamu ketahui dan pahami supaya tidak menimbulkan masalah di tengah prosesnya nanti. Melansir dari laman SSCASN BKN, berikut ini beberapa ketentuan umum yang perlu kamu ketahui.
1. Ketentuan Peserta
Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) adalah warga negara Indonesia yang memenuhi ketentuan masing-masing instansi, selain itu usia peserta juga harus sesuai dengan persyaratan, ya.
2. Umur
Batas usia CASN minimal 18 tahun dan maksimalnya adalah 35 tahun, sedangkan yang melamar sebagai dokter dan dokter gigi maksimal umur pendaftarnya adalah 40 tahun (dengan kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan ketentuan).
3. Tidak Dipidana Penjara Lebih dari 2 Tahun
Calon ASN tidak boleh punya riwayat pidana penjara lebih dari 2 tahun.
4. Riwayat Diberhentikan dari Pekerjaan
Calon ASN tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau dengan tidak hormat sebagai PNS/Prajurit TNI/Kepolisian RI.
Atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.
5. Kedudukan saat Ini
Saat ini tidak berkedudukan sebagai CPNS, PNS, prajurit TNI, atau anggota Kepolisian Negara RI.
6. Tidak Terlibat dalam Partai Politik
Calon ASN juga tidak boleh menjadi anggota/pengurus partai politik atau terlibat politik praktis.
7. Pendidikan dan Kesehatan
Pastikan syarat pendidikan dan kesehatan dari posisi yang kamu lamar sudah sesuai dengan dirimu, ya. Baca dengan teliti persyaratan mengenai pendidikan dan kesehatan, biasanya syarat ini cukup rigid.
8. Penempatan
Oh ya, calon ASN juga harus bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah.
9. Sanksi Bagi yang Pernah Mengundurkan Diri
Untuk kamu yang mungkin pernah mengundurkan diri dari CPNS atau PPPK THK-2, bahwa pelamar yang pernah mengundurkan diri dari 2 seleksi tersebut pada saat menjalani masa percobaan, tidak dapat mengikuti seleksi pengadaan pada periode selanjutnya.
Itu tadi beberapa ketentuan umum pendaftaran CASN yang perlu kamu ketahui, jangan lupa untuk memeriksa lagi persyaratan dari masing-masing instansi, ya.
Baca Juga
-
Sprint Race MotoGP Amerika 2025, Pecco Bagnaia Mulai Beri Perlawanan
-
Red Bull Resmi Tukar Liam Lawson dengan Yuki Tsunoda, Keputusan yang Tepat?
-
Bukan Pecco Bagnaia, Marc Marquez Sebut Adiknya Sebagai Pesaing Utama
-
Performa Mentereng Marc Marquez Buat Ducati Kerap Dicurigai Pilih Kasih
-
Lando Norris dan Oscar Piastri Siap Bersaing untuk Gelar Juara Dunia 2025
Artikel Terkait
-
Kekayaaan Dewi Perssik yang Dinyinyiri soal THR, Bisa Raup Berkali Lipat UMR Jogja Sekali Manggung
-
Hobi Jadi Cuan! Ini Daftar Game Penghasil Saldo DANA Tanpa Deposit 2025
-
ASN Tak Boleh Telat di Hari Pertama Masuk Kerja Usai Lebaran, Wamendagri: Nggak Bisa Santai-santai!
-
Cak Imin Pastikan Guru yang Mengajar di Sekolah Rakyat Berstatus ASN
-
Daftar Harga Mobil Bekas Maret 2025, Pilihan Murah dan Cocok untuk Mudik
Lifestyle
-
4 Moisturizer dengan Cooling Effect, Segarkan Wajah di Cuaca Panas!
-
Gaya Street Style ala Moon Sua Billlie, Ini 4 Ide OOTD yang Bisa Kamu Coba!
-
4 OOTD Minimalis ala Yerin GFRIEND, Cocok untuk Gaya Harian yang Effortless
-
Penalaran Kata 'Mundhut': Sama-sama Predikat Kalimat, tapi Dilarang Ambigu!
-
Mudah Ditiru! 4 Gaya Hangout ala Bona WJSN yang Wajib Dicoba
Terkini
-
Pengabdi Setan Origins: Batara, Darminah, dan Asal Mula Teror
-
Review Film Exorcism Chronicles - The Beginning: Visual Ajaib tapi Cerita Kacau?
-
Review Anime Yuru Camp, Menjelajahi Keindahan Alam Jepang
-
Timnas Indonesia Disokong Mentalitas 'Anti Banting', Siap Jaya di Piala Asia U-17?
-
Menang 0-1 Atas Korea Selatan, Jadi Modal Penting Bagi Timnas Indonesia U-17