Nasabah prioritas merupakan nasabah bank yang mendapatkan layanan istimewa atau diutamakan daripada yang lain.
Biasanya nasabah prioritas akan mendapatkan pelayanan khusus daripada nasabah biasa, misalnya tidak perlu antre dalam mendapatkan pelayanan bank atau dilayani secara khusus di ruangan tertentu dengan suguhan makanan dan minuman ringan.
Namun, ada syarat tertentu yang harus dipenuhi untuk tergabung menjadi nasabah prioritas. Dan tentunya masing-masing bank memiliki ketentuan yang berbeda-beda dan wajib dipenuhi oleh nasabah.
Akan tetapi, secara umum untuk menjadi seorang nasabah prioritas harus memiliki dana simpanan sesuai dengan ketentuan.
Lalu bagaimana syarat untuk menjadi nasabah prioritas di bank BCA, Mandiri, BNI, dan BRI? Disadur dari postingan Instagram akun @flip_id, simak ulasannya berikut ini.
1. BCA
Bank BCA memiliki ketentuan untuk keanggotaan nasabah BCA prioritas yakni memiliki rata-rata saldo simpanan (Tabungan, Giro, Deposito) dan investasi dalam tiga bulan terakhir minimal sebesar Rp 1 miliar.
Selan itu, nasabah juga tidak termasuk ke dalam kategori non-performing loan alias tidak memiliki kredit bermasalah di Bank BCA.
2. Bank Mandiri
Mandiri Prioritas adalah layanan istimewa bagi nasabah bank Mandiri yang memiliki dana perseorangan sebesar minimal Rp1 miliar sampai dengan Rp 20 miliar.
Sementara itu persyaratan yang dibutuhkan adalah memiliki total penempatan dana sebesar minimal Rp 1 miliar atau ekuivalen, baik pada Dana Pihak Ketiga yaitu Tabungan, Deposito, dan/atau pada produk investasi yang tersedia serta ditawarkan di Bank Mandiri.
3. BNI Emerald
BNI Emerald merupakan sebutan nasabah yang diprioritaskan oleh Bank BNI.
Tak jauh berbeda dengan syarat pada bank lainnya, nasabah yang ingin mendaftar sebagai bagian dari BNI Emerald harus memenuhi syarat yakni memiliki total penempatan dana minimal Rp 1 miliar.
Serta mengisi formulir pendaftaran yang sebenar-benarnya.
4. BRI
Untuk persyaratan menjadi nasabah prioritas perlu menyiapkan dokumen seperti KTP bagi WNI, passport, dan KIM /KITAS/KITAP bagi WNA.
Total dana yang harus dimiliki oleh nasabah minilam Rp 500 juta dan produk Simpanan (Tabungan, Giro, Deposito), Investasi dan Bancassurance.
Persyaratan yang terakhir ialah nasabah wajib membuka Tabungan BritAma.
Nah, itulah informasi mengenai syarat dan info saldo untuk menjadi nasabah prioritas bank BCA, Mandiri, BNI, dan BRI. Apakah Anda tertarik untuk bergabung?
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
-
Menjamu Persis Solo, Borneo FC Samarinda Tak Ingin Remehkan Tim Tamu
-
Tips Buka Usaha Jualan Sayur dan Kumpulkan Modal dari Menabung Rutin
-
Jelang Hadapi Bhayangkara FC yang Kini Diperkuat Witan Sulaeman, Thomas Doll Beri Latihan Berat untuk Persija
-
Menabung Jadi Mudah: Tips Efektif Agar Cepat Mencapai Target Keuangan
-
4 Keuntungan Menabung di Bank yang Wajib Diketahui
Lifestyle
-
Stop Menunda! 6 Alasan Umrah di Usia Muda Lebih Menguntungkan!
-
4 Sunscreen Lokal Heartleaf Efek Anti-Inflamasi untuk Rawat Kulit Sensitif
-
4 Hydrating Serum Aloe Vera untuk Solusi Kulit Kering dan Rentan Jerawat
-
4 Serum Korea Collagen yang Ampuh Bikin Wajah Kenyal dan Pori-Pori Kecil
-
4 Soothing Cream Centella Asiatica untuk Redakan Iritasi dan Cegah Breakout
Terkini
-
Ulasan Novel Book Shamer: Bukan Sekadar Potret Penulis Antikritik
-
Diisukan Latih Indonesia, Oscar Garcia Ternyata Miliki Kesamaan dengan STY!
-
Novel The Prodigy: Menemukan Diri di Tengah Sistem Sekolah yang Rumit
-
Dunia Sunyi: Belajar Melihat Kekuatan dari Keheningan
-
Bakal Duplikasi Taktik STY, Siapa yang Akan Dipilih Nova Arianto Jadi Jenderal Lini Tengah?