Parfum dengan aroma bunga yang lembut dan romantis cukup populer di kalangan perempuan yang ingin tampil feminim dan menawan. Hampir setiap brand parfum memiliki produk parfum yang beraroma bunga.
Tak hanya produk-produk luar saja, ini produk lokal juga banyak yang sebanding dengan produk luar dari segi kualitas dan ketahanannya. Desain kemasannya pun juga tak kalah cantik.
Untuk itu, langsung saja simak rekomendasi parfum lokal beraroma bunga yang tahan lama dan cocok dipakai untuk acara apapun.
1. Carl & Claire - Delicate
Parfum lokal ini memiliki wangi yang bertahan cukup lama.
Varian aroma yang berasal dari Carl & Claire cenderung mewah dan elegan.
Salah satu aroma bunga yang segar dengan sentuhan musk adalah varian Delicate.
Varian ini menjadi best seller karena cocok digunakan untuk sehari-hari dengan nuansa aroma yang feminim.
2. Evangeline - Black Sakura
Dengan harga yang cukup murah, Evangeline menghadirkan parfum yang tahan lama hingga 2 - 4 jam.
Parfum lokal ini memiliki kemasan yang cantik dengan botol kaca varian pink, biru, hitam, hingga merah.
Salah satu varian yang beraroma bunga adalah Black Sakura dengan ciri khas aroma yang lembut dan segar.
3. HMNS - Orgsm
Brand parfum HMNS cukup terkenal di dunia maya belakangan ini karena kemasannya yang terlihat mahal dan aromanya yang tahan lama.
Parfum HMNS varian Orgsm menjadi salah satu varian yang terlaris karena didominasi dengan aroma bunga yang memberikan kesan romantis dan luxury.
Tak perlu khawatir, wangi dari parfum ini bisa bertahan hingga 6 jam.
4. Mine - Floraison
Mine Parfume menghadirkan produk parfum yang dapat dipadupadankan dengan parfum lain untuk menciptakan wangi yang khas.
Selain dicampur, parfum ini juga dapat digunakan sendiri.
Salah satu varian yang mengandung semerbak bunga adalah varian Floraison yang menggambarkan nuansa romantis.
Sekali semprot saja parfum ini mampu bertahan hingga 5 - 6 jam.
5. Mykonos - XoXo, Rosy
Sesuai namanya, parfum Mykonos varian XoXo, Rosy ini memiliki aroma bunga mawar yang lembut.
Parfum ini cocok digunakan untuk kamu yang menyukai kesan yang manis dan romantis.
Untuk ukuran 50 ml, kamu bisa mendapatkan parfum ini dengan harga 130 ribuan.
6. Lilith & Eve - Dream of Heaven
Parfum Lilith & Eve varian Dream of Heaven mengandung konsentrasi parfum hingga 15 - 25 persen.
Aroma yang disajikan berupa bunga mawar dengan sentuhan citrus.
Parfum ini dapat digunakan untuk berbagai acara karena parfum ini akan memberikan sensasi parfum mahal. Parfum ini tahan lama hingga 4 - 5 jam.
Itulah beberapa rekomendasi parfum yang memiliki aroma bunga yang bisa kamu coba untuk penggunaan sehari-hari maupun acara besar. Cus langsung checkout!
Baca Juga
-
Tak Hanya One Piece, Ini 4 Anime Populer dengan Jumlah Episode Terbanyak
-
4 Rekomendasi Film tentang Krisis Ekonomi yang Seru, Wajib Nonton!
-
5 Rekomendasi Buku untuk Belajar Mindfulness ala Orang Jepang, Wajib Baca!
-
3 Rekomendasi Drama Korea Genre Thriller Psikologis, Bikin Merinding!
-
Bikin Nangis! Ini 4 Drama Korea yang Mirip When Life Gives You Tangerines
Artikel Terkait
-
5 Rekomendasi Parfum Lokal Beraroma Minuman Lezat, Mana Favoritmu?
-
Siapa Garuda Wisnu Satria Muda? Dikira Cuma Artis, padahal Kelompok Seniman Lokal Berprestasi
-
5 Merk Parfum Wanita yang Wanginya Tahan Lama di Alfamart
-
5 Pilihan Sepatu Kanvas Lokal Buat OOTD Ngampus-mu Biar Makin Hype!
-
Kalsel Selamatkan Ikan Lokal: 36.000 Benih Ditebar! Ini Dampaknya Bagi Anda
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton