Baterai merupakan salah satu komponen penting dalam sebuah ponsel/HP. Baterai yang tahan lama akan membuat kamu merasa nyaman dan bisa lebih produktif dalam menggunakan alat canggih yang kini sudah menjadi kebutuhan khusus.
Namun, penting kamu ketahui bahwa ada beberapa aplikasi yang ada di HP justru dapat membuat baterai HP kesayangan kamu itu bisa cepat boros.
Aplikasi yang boros baterai biasanya memiliki kinerja yang cukup tinggi, seperti mengakses internet, GPS, kamera, atau sensor yang lainnya. Di samping itu, aplikasi yang berjalan di latar belakang juga dapat menguras daya betarai HP kamu tanpa disadari.
Oleh sebab itu, penting kamu mengetahui cara mengecek aplikasi yang bisa menyedot baterai HP di Android maupun iPhone yang kamu miliki, sehingga dari situ kamu pun bisa menggunakan baterai HP kamu secara efisien.
Cara Cek Aplikasi yang Boros Baterai di HP Android
Ada dua cara yang bisa kamu lakukan saat ingin mengecek aplikasi yang boros baterai di HP Android, yakni sebagai berikut:
1. Melalui Menu Baterai
- Buka menu Pengaturan/Setelan yang ada di ponsel kesayangan kamu.
- Gulir ke bawah dan klilk Baterai.
- Gulir ke bawah lagi dan kamu akan menemukan daftar aplikasi beserta dengan persentasenya dalam penggunaan baterai masing-masing.
- Klik salah satu aplikasi yang ingin kamu cek, misalnya WhatsApp.
- Dari situ kamu bisa melihat detail penggunaan baterai pada aplikasi tersebut, seperti total CPU, latar depan CPU, latar belakang CPU, dan yang lain.
2. Melalui Menu Aplikasi
- Buka menu Pengaturan/Setelan yang ada di ponsel kamu.
- Gulir ke bawah kemudian pilih Aplikasi.
- Dari situ kamu akan melihat daftar aplikasi yang sudah terinstall di HP kamu.
- Klik salah satu aplikasi yang ingin kamu cek detail penggunaan baterainya, misalnya Instagram.
- Selanjutnya kamu akan melihat penggunaan baterai di aplikasi tersebut, seperti total CPU, latar depan CPU, latar belakang CPU, dan yang lain.
Cara Cek Aplikasi yang Boros Baterai di HP iPhone
- Pilih menu Settings yang ada di ponsel iPhone kamu.
- Pilih Battery.
- Gulir ke bawah hingga menemukan menu Battery Usage by App.
- Kamu akan melihat daftar aplikasi beserta dengan persentase penggunaan baterainya.
- Klik salah satu aplikasi yang ingin kamu cek, misalnya Facebook.
- Dari situ kamu pun bisa melihat detail penggunaan baterai dari aplikasi yang sudah kamu buka.
Setelah kamu mengetahui aplikasi yang boros baterai pada HP Androin dan iPhone kamu, kamu pun dapat melakukan cara untuk mengatasinya, seperti menonaktifkan aplikasi, mematikan fitur tidak diperlukan, aktifkan mode hemat baterai, dan hindari mengecas ponsel saat sedang panas. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Tiga HP Flagship Adu Gaya: iPhone vs Samsung vs Xiaomi, Siapa Paling Jago?
-
Cari HP RAM Gede Tapi Dompet Tipis? Ini Daftar HP itel 2025 Bikin Ngiler!
-
Samsung Seri A 2025: HP Kelas Sultan dengan Harga Anak Kos, Cekidot!
-
5 Tablet Rp1 Jutaan Buat Nontn Film Tanpa Bikin Dompet Nangis, Pilih Mana?
-
5 HP Samsung 3 Jutaan RAM 8GB, Anti Lemot dan Anti Miskin Gaya!
Artikel Terkait
-
Cara Membuat Oralit di Rumah, Aman Dikonsumsi saat Puasa?
-
Punya Aplikasi Al Quran di HP? Hati-Hati Ustaz Adi Hidayat Bilang Begini
-
Daftar Lengkap Harga HP Samsung Galaxy A, Mulai Rp1 Jutaan
-
Infinix Note 40 Siap Debut, Harga Infinix Note 30 Turun Signifikan
-
Realme C51s Rilis di Indonesia, HP Murah Harga Cuma Sejutaan
Lifestyle
-
Motorola Edge 860 Pro: HP Flagship yang Siap Bikin Brand Lain Ketar-ketir
-
5 Inspirasi OOTD Traveling ala Sashfir yang Mudah Ditiru, Simpel dan Elegan
-
5 HP Android yang Layak Dipertimbangkan sebelum Membeli Galaxy Z Fold 7
-
4 Micellar Water Low pH Terbaik, Bersih Maksimal tanpa Merusak Skin Barrier
-
4 OOTD Kim Seon Ho yang Tunjukkan Sisi Gentle dan Calm, Cocok Buat Daily!
Terkini
-
Sinopsis My Daughter is a Zombie Siap Segera Tayang, Brutal Tapi Kocak!
-
Keren! Rizky Pratama Riyanto Sabet 5 Kali Juara Lomba Video di Karawang
-
Menari Bersama Keberagaman: Seni Pembelajaran Diferensiasi di Kelas Modern
-
Tradisi Perempuan Jepang di Tahun 1930-an di Novel The Makioka Sisters
-
BRI Super League: Novan Setya Sasongko Ungkap Target dengan Madura United