Scroll untuk membaca artikel
Rendy Adrikni Sadikin | Puti Retno Bulan
10 Hal yang Harus Dihindari untuk Para Pejuang LDR.(Pexels.com)

Long Distance Relationship (LDR) atau hubungan jarak jauh ternyata dapat menjadi sebuah tantangan yang berat bagi banyak pasangan. Meski banyak strategi dan tips-tips untuk membantu memperkuat hubungan dalam jarak yang jauh tersebut, ada juga sejumlah perilaku yang bisa menambah ketegangan dan pada akhirnya dapat membuat hubungan semakin renggang.

Mengutip dari agensi Yahoo!life, laura hampson mengatakan jika enggan hubungan kamu semakin renggang dengan sang kekasih, sebaiknya kamu menghindari 10 hal berikut ini:

1. Kurangnya Komunikasi

Salah satu faktor  penting yang  membuat hubungan semakin renggang yaitu kurangnya komunikasi. Karena jarak dan waktu telah memisahkan dengan sang kekasih, pasangan yang berakhir putus di tengah jalan selama LDR biasanya bermula dari kurangnya komunikasi.

Oleh sebab itu kunci utama dalam hubungan jarak jauh ini adalah komunikasi. Jika kamu dan pasangan jarang berbicara atau tidak mengungkapkan perasaan dan pikiran secara terbuka, hubungan bisa menjadi tegang dan tidak sehat. 

2. Ketidakpercayaan

Jujur, saya adalah salah satu pejuang LDR. Kepercayaan adalah fondasi terpenting dalam sebuah hubungan, termasuk  hubungan jarak jauh. Jika salah satu atau keduanya tidak saling percaya, hubungan akan mengalami masalah besar. Jadi sebelum memutuskan untuk melanjutkan hubungan jarak jauh, pastikan untuk saling percaya satu sama lain agar hubungan tetap langgeng.

3. Kurangnya Perencanaan Untuk Bertemu

Pertemuan dengan pasangan yang dirindukan tentu sangat dinanti-nantikan oleh sepasang kekasih. Namun, tidak memiliki rencana yang jelas untuk bertemu pasangan dapat menimbulkan kebingungan dan kekecewaan. Hal ini dapat menyebabkan stres dan masalah  hubungan. Penting untuk berkomunikasi secara terbuka untuk menghindari ketidakpastian dan konflik yang tidak perlu.

4. Tidak dapat menjaga keseimbangan antara waktu bersama dan waktu sendiri

Terlalu fokus pada diri sendiri atau malah merasa terlalu terikat dengan pasangan selama berhubungan jarak jauh dapat membuat hubungan tak sehat. Sebab, sebenarnya penting untuk menjaga keseimbangan antara waktu yang dihabiskan bersama pasangan dan waktu untuk diri sendiri. Jika salah satu pihak merasa terlalu terikat atau terlalu bebas, hubungan dapat menjadi tidak seimbang.

5. Perbedaan Prioritas dan Tujuan 

Jika kamu dan pasangan memiliki prioritas dan tujuan yang berbeda,  hubungan bisa menjadi renggang. Untuk menjaga hubungan kamu tetap pada jalurnya, penting untuk terbuka dan membicarakan harapan dan impian satu sama lain.

6. Kegagalan untuk menghormati kesepakatan bersama 

Kesepakatan bersama, seperti kesepakatan untuk tetap setia atau menepati janji dalam suatu hubungan, harus dihormati oleh kedua belah pihak. Kegagalan untuk mematuhi perjanjian ini dapat mengikis kepercayaan dan menyebabkan ketegangan lebih lanjut pada hubungan.

7. Kurangnya Dukungan dan Perhatian

Buat kamu pejuang LDR, penting untuk saling memberikan perhatian dan dukungan satu sama lain. Jika salah satu pihak merasa diabaikan atau tidak didukung, akan timbul spekulasi-spekulasi dalam diri bahwa sang pasangan tak lagi sama dan hubungan dapat menjadi renggang.

8. Ketidakmampuan Menyelesaikan Konflik dengan secara Dewasa 

Konflik terjadi secara alami dalam semua hubungan, termasuk  LDR. Untuk menjaga hubungan tetap sehat, penting untuk menangani konflik dengan matang dan membicarakannya secara terbuka.

9. Kurangnya Spontanitas Mempertahankan Ketertarikan 

Mempertahankan ketertarikan dalam hubungan jarak jauh memerlukan spontanitas dari kedua belah pihak. Hubungan bisa menjadi tegang jika salah satu orang tidak berusaha menjaga romantisme dan keintiman.

10. Tidak Mau Kompromi 

Kompromi adalah kunci menjaga hubungan yang sehat, apalagi dalam LDR. Jika salah satu pihak tidak mau berkompromi atau terlalu keras kepala, hubungan bisa menjadi semakin tegang.

Dengan menghindari perilaku ini dan berupaya menjaga hubungan baik, kamu dan pasangan dapat mengatasi tantangan LDR dan membangun hubungan yang kuat dan bahagia, meski dalam jarak  jauh.

Selain 10 tips di atas, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh para pejuang LDR. Ini tentang menjaga integritas dan kejujuran, memahami dan mengelola perbedaan waktu, menjaga kesehatan mental dan emosional, membangun kepercayaan diri dan kemandirian, serta bersikap saling menghormati.

Merangkul perbedaan, saling mendukung impian dan ambisi, membuat rencana jangka panjang, menjaga kualitas hubungan, menjaga keterbukaan dan transparansi, serta berbagi harapan dan rencana untuk masa depan.

Puti Retno Bulan

Baca Juga