Apakah kamu pernah merasa bingung bagaimana cara mendekati seseorang yang kamu sukai? Saat mencari cara yang tepat untuk memulai percakapan atau membangun hubungan, seringkali kita tidak tahu harus memulainya dengan bagaimana untuk meraih perhatian orang yang kita sukai.
Nah, ternyata ada trik psikologi yang bisa membantu kamu saat ingin memulai masa PDKT dengan orang yang kamu suka. Trik psikologi yang menarik dan terbukti efektif ini dikenal sebagai "Benjamin Franklin Effect".
Disadur dari lama effectiviology, Benjamin Franklin Effect merupakan fenomena psikologis ketika seseorang cenderung merasa lebih suka atau tertarik kepada orang lain setelah membantu orang tersebut, faktanya seseorang tersebut lebih mudah tertarik setelah memberikan bantuan daripada menerima bantuan tersebut.
Konsep ini dinamai sesuai dengan Benjamin Franklin, hal ini bermula dari kejadian ketika Benjamin Franklin, salah satu Founding Fathers Amerika, berhasil menjadikan seorang politikus lawan politiknya menjadi teman dengan meminta bantuan kecil darinya.
Jadi, bagaimana cara agar bisa menerapkan Benjamin Franklin Effect ini saat masa awal PDKT dengan orang yang kamu suka? Berikut adalah langkah-langkahnya:
1. Mulailah dengan meminta bantuan kecil
Pada masa awal PDKT kamu bisa memulainya dengan meminta bantuan kecil dari orang yang kamu sukai. Jangan lupa untuk bersikap sopan dan gunakan kata 'tolong' lalu kamu bisa memanggilnya dengan nama sapaan. Misalnya, kamu bisa meminta bantuan untuk meminjam pulpen ataupun meminta saran mengenai topik tertentu.
2. Ucapkan terima kasih dengan tulus
Setelah menerima bantuan, jangan lupa untuk mengucapkan terima kasih dengan tulus. Ini termasuk langkah penting untuk menunjukkan rasa apresiasimu terhadap bantuan yang telah dia berikan.
3. Berikan pujian yang tidak berlebihan
Setelah mengucapkan terima kasih, kamu bisa menambahkannya dengan memberikan pujian sederhana yang tentunya tidak berlebihan atas bantuan yang dia berikan padamu, misalnya kamu mengatakan bahwa saran yang dia berikan cukup bagus, atau barang yang dia pinjamkan padamu sangat berguna.
4. Jangan merepotkan
Hal ini sangat penting untuk kamu perhatikan karena kamu perlu memulai dari meminta bantuan yang sederhana, jangan sampai bantuan yang kamu minta malah menyusahkan dia atau mungkin bahkan memberikan kesan memanfaatkan dia.
Dengan menggunakan Benjamin Franklin Effect, ini kamu dapat membuka jalan awal untuk membangun hubungan yang lebih dekat dengan orang yang kamu sukai. Perlu di ingat untuk selalu berpikir tentang kepentingan dan kenyamanan dia juga, karena hubungan yang baik dibangun atas dasar saling menghargai dan mendukung satu sama lain.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Pertemuan Cinta yang Memesona dalam Lagu SHINee Bertajuk Married to the Music
-
Pendidikan Moncer Cinta Laura, Curi Atensi setelah Soroti Fenomena Artis yang Bawa Banyak Asisten
-
Perjuangan Adhisty Zara Berhijab Demi Peran di Cinta Dalam Ikhlas
-
Ulasan Buku Seni Memahami Anak: Mendalami Perkembangan Emosional Anak
-
Adhisty Zara Mulai Nyaman Berhijab Gara-Gara Peran di Film: Coba Jadi Anak Kalem
Lifestyle
-
Terbaru! 4 Varian Hand Cream dari Lavojoy untuk Mencerahkan dan Melembabkan
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
4 Gaya OOTD Girly ala Kim Se-jeong, Simpel untuk Disontek!
-
4 Rekomendasi Parfum Pria Miniso Terbaik, Aroma Mewah, Harga Ramah!
-
4 Inspirasi Gaya Kasual Chaeryeong ITZY yang Simpel, Cocok Jadi Daily OOTD!
Terkini
-
3 Drama China Dibintangi Dai Jing Yao, Ada Passionate Love After Marriage
-
Menghargai Pekerjaannya, Menghargai Kebutuhannya: Realitas Gaji Guru
-
Song Hye Kyo Bintangi Film Thriller Bareng Aktor Sweet Home, Ini Detailnya!
-
Ubah Jadwal Rilis, Film Biopik Michael Jackson Tayang pada Oktober 2025
-
Drama Korea Parole Examiner Lee Rilis Poster Baru Karakter 4 Pemeran Utama