Jangan heran, jika mahasiswa zaman now gemar sekali memakai tote bag. Alasannya, ya karena tas ini mudah dibawa ke mana saja, dan tentunya praktis untuk membawa barang kebutuhan. Ditambah lagi, tote bag punya banyak desain kekinian yang bisa jadi pelengkap gaya sehari-harimu.
Kapasitasnya juga besar, dapat memuat buku, laptop, dan barang bawaanmu yang lain. Cocok banget buat mahasiswa yang aktif berkegiatan. Sayangnya, harga tote bag sering kali mahal, bikin mahasiswa mikir-mikir dulu sebelum membelinya.
Kalau kamu menemukan artikel ini, maka kamu gak perlu menahan diri lagi! Karena kita akan membagikan beberapa rekomendasi tote bag kekinian yang cocok untuk anak kuliahan.
Tas-tas ini tidak hanya memiliki desain yang stylish, tetapi juga punya kualitas baik dengan harga yang sangat terjangkau, yakni di bawah Rp100 ribuan. Langsung saja, scrool ke bawah biar gak ketinggalan infonya!
1. Tote Bag Canvas Blaster dari Prassa.ku
Kamu suka hal-hal berbau minimalis dan gak berlebihan? Maka Tote Bag Blaster ini bisa jadi pilihan yang tepat. Adanya tali sepanjang 65 cm, membuat tas ini ideal untuk membawa berbagai keperluan. Tote bag dari Prassa.ku ini juga cocok untuk dipakai nongkrong setelah kelas, lho!
Tersedia dalam 4 motif garis-garis yang menarik, mulai dari merah, hitam, cokelat, dan biru dongker. Tote Bag ini siap menjadi teman setia untuk menemani kegiatan kuliahmu.
Gimana, tertarik memilikinya? Segera kunjungi akun media sosialnya, @prassa.ku, serta nikmati gaya kekinian yang ramah di kantong!
2. Heji Tote Bag dari Lova.id
Heji Tote Bag terbuat dari bahan denim yang kuat dan lembut, memberikan kesan kasual yang modern. Tas ini dilengkapi pengait magnet pada kompartemen besar yang lebih praktis dibandingkan resleting. Terdapat pula kompartemen tambahan dengan desain tulisan abstrak yang menambah daya tarik dari tas ini.
Gak hanya terkenal dengan kesederhanaannya, Heji Tote Bag juga punya ukuran yang cukup besar, sehingga oke banget digunakan sebagai tas kuliah, kerja, maupun sekolah.
Kamu bisa kepoin langsung ke akun Instagramnya, @lova.id, dan temukan beraneka tas lainnya yang gak kalah mencuri perhatian.
3. Oeni Tote Bag dari Lova.id
Masih dengan brand yang sama sebelumnya, Oeni Tote Bag dari Lova.id ini pas banget buat kamu yang lebih suka tas tanpa sekat agar mudah memasukkan barang-barang.
Tote bag ini memiliki ruang super besar yang hanya ditutup dengan sepasang kancing tempel, sehingga kamu bisa dengan mudah mengambil barang yang akan kamu keluarkan.
Meskipun talinya tipis, Oeni Tote Bag terbuat dari bahan yang berkualitas baik dan terjamin keawetannya. Tas ini cukup kuat untuk menampung semua kebutuhanmu sebagai seorang mahasiswa, mulai dari buku catatan, modul sampai laptop juga muat.
4. Tote Bag Kekinian Bahan Kanvas dari ZEINTIN
Brand ZEINTIN meluncurkan produk tote bag dengan desain aesthetic dan menawan. Tas ini dilengkapi dengan resleting penutup yang kokoh, antimacet, serta tali sumbu dengan motif yang unik.
Hadir dalam berbagai warna menarik, seperti navy, merah, abu-abu, dan hitam. ZEINTIN Tote Bag terbuat dari bahan nilon dengan tampilan kulit matte yang halus dan lembut, serta bahan kanvas yang berkualitas tinggi.
Size-nya yang besar, memudahkanmu membawa banyak barang, seperti dari buku, alat make up, handphone, laptop, hingga tablet. Tote bag ini cocok banget untuk kamu pakai ke kampus, maupun hangout bersama teman.
Lebih menariknya lagi, Zeintin Tote Bag dibanderol dengan harga yang sangat murah, hanya dengan uang Rp20 ribu, tas ini sudah bisa kamu dapatkan!
Nah, itu dia 4 tote bag di bawah Rp100 ribu yang bisa kamu pakai untuk kuliah. Semoga informasi ini bermanfaat, ya! Selamat berbelanja dan tetap tampil stylish ketika ngampus!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 OOTD Celana Pendek ala Diana Flipo yang Cocok untuk Hangout, On Point!
-
5 Ide Mix and Match Denim ala Mim Rattanawadee untuk Tampilan yang Trendi
-
5 Gaya Casual dengan Outfit Putih ala Winter aespa, Simpel Tapi Menawan!
-
5 Dompet Lipat Jims Honey untuk Kamu Penyuka Gaya Minimalis, Awet Banget!
-
Ini 5 Face Wash Niacinamide untuk Mencerahkan Wajah, Bye-Bye Kulit Kusam!
Artikel Terkait
-
5 Daftar Student Exchange Buat Tahun 2025: Syarat, Benefit dan Deadline
-
Kuliah S2 di Australia dengan Biaya Lokal, Bagaimana Caranya?
-
Akui Politik Uang di Pemilu Merata dari Sabang sampai Merauke, Eks Pimpinan KPK: Mahasiswa Harusnya Malu
-
5 Sumber Belajar Online Terpercaya untuk Mahasiswa Kedokteran
-
Inspiratif! Mahasiswa Indonesia Ini Sabet Juara Stacks Harvard Hackathon di Universitas Harvard AS
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans