Pelembab wajah atau moisturizer merupakan salah satu produk basic skincare yang tidak boleh dilewatkan. Produk ini dapat menjaga kelembaban kulit, memperbaiki skin barrier, dan membuat kulit lebih kencang. Banyak brand kecantikan yang mengeluarkan produk moisturizer dengan kandungan yang bermacam-macam.
Salah satu kandungan ampuh yang mampu menghidrasi kulit yaitu hyaluronic acid. Kandungan ini memiliki kemampuan luar biasa dalam menarik dan mengikat hidrasi sehingga menjaga kulit tetap lembab dan terhidrasi. Selain itu, hyaluronic acid juga membantu mengisi garis halus dan kerutan pada kulit sehingga membuat kulit tampak lebih halus. Hyaluronic acid juga cocok untuk semua jenis kulit, loh!
Nah, untuk kamu yang penasaran moisturizer apa saja yang mengandung hyaluronic acid, berikut beberapa rekomendasi produk pelembab yang bisa kamu coba.
1. The Originote Hyalucera Moisturizer Gel
Sesuai namanya, pelembab dari The Originote ini mengandung hyaluronic acid yang mampu merawat skin barrier dan menghidrasi kulit wajah. Kulit akan terasa lebih kencang dan lembab setelah menggunakan produk ini secara rutin. Pelembab ini juga cocok digunakan sebagai base makeup agar makeup kamu lebih tahan lama.
Dengan bertekstur gel yang lembut, pelembab ini ringan untuk digunakan dan tentu saja terasa nyaman saat diaplikasikan di wajah. Selain mengandung hyaluronic acid, produk ini juga mengandung ceramide dan chloreline. Kamu bisa mendapatkan moisturizer ini dengan harga yang cukup terjangkau yaitu 40 ribuan saja. Tertarik untuk mencobanya?
2. Dear Me Beauty Skin Barrier Water Cream
Moisturizer dari Dear Me Beauty ini diperkaya dengan kandungan hyaluronic acid, 5% niacinamide, 80% purity of cica, dan 3% ceramide complex dengan 5 tipe ceramide. Kandungan ini berfungsi untuk menghidrasi, mencerahkan, mengatasi jerawat, menenangkan kemerahan, dan memperkuat skin barrier.
Pelembab ini merupakan 2-in-1 moisturizer sebagai skincare dan base makeup yang memiliki kemasan pump yang praktis, higienis, dan mudah untuk dibawa travelling. Formulanya yang water-based membuat produk ini mudah menyerap hingga ke lapisan kulit terdalam. Dengan teknologi 24 hours moisture lock, produk ini membantu tampilan kulit yang glowing dan radiant dengan blurry effect. Kamu bisa mendapatkan produk dari Dear Me Beauty ini dengan harga 129 ribuan.
3. Laneige Water Bank Blue Hyaluronic Moisture Cream
Brand kecantikan terkenal asal Korea Selatan, Laneige, mengeluarkan produk pelembab dengan kandungan hyaluronic acid yang mampu meningkatkan hidrasi dan memperbaiki skin barrier pada wajah. Produk ini juga mengandung ceramide dan pepta-panthenol complex yang juga membantu memperkuat skin barrier.
Moisturizer ini tersedia dalam 3 varian yang bisa dipilih sesuai dengan jenis kulit kamu. Untuk kamu yang punya kulit berminyak, kamu bisa menggunakan varian Gel Cream dengan formula gel dingin yang mampu mengurangi produksi minyak berlebih. Untuk kulit kering dan kusam dapat menggunakan varian Moisture Cream dengan formula krim lembut. Untuk kulit yang sangat kering dan sensitif dapat menggunakan varian Intensive Cream dengan formulasi balm-to-cream. Pelembab ini dibanderol dengan harga 450 ribuan.
Itulah beberapa rekomendasi moisturizer dengan kandungan hyaluronic acid yang mampu menghidrasi kulit wajahmu. Pastikan sesuaikan juga dengan jenis kulit kamu sebelum memilih pelembab, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Rekomendasi TWS dengan Fitur Anti Noise Terbaik, Harga Mulai 159 Ribuan!
-
4 Translucent Powder Terbaik untuk Makeup Flawless, Bebas Minyak Seharian!
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
Multifungsi dan Trendy! Ini 3 Rekomendasi Totepack Brand Lokal Terbaik
-
4 Rekomendasi Tas Ransel Mini Lokal yang Kekinian, Praktis untuk Traveling!
Artikel Terkait
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
3 Calming Toner Berukuran Jumbo, Solusi Hemat untuk Redakan Kemerahan
-
3 Varian Serum dari Bio Beauty Lab, Ampuh Atasi Kulit Kusam hingga Penuaan
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?