Jika kamu suka gaya OOTD yang elegan dan simpel, gaya Sana TWICE sepertinya cocok untukmu. Memadukan item dan warna sederhana, Sana seringkali membuat penampilannya terlihat wah.
Baik itu outfit kasual hingga formal, Sana selalu berhasil menciptakan tampilan yang memikat. Dengan sentuhan gaya yang effortless namun tetap menawan, ia menjadi inspirasi bagi banyak penggemar fashion.
Dibagikan melalui akun @m.by__sana, gaya-gaya elegan dan simpel ini patut dicoba untuk mempercantik penampilanmu sehari-hari. Inilah beberapa inspirasi OOTD elegan ala Sana yang bisa kamu tiru seperti berikut ini:
1. Dress
Gaya elegan dari Sana yang harus banget kamu ikuti pertama, adalah saat ia mengenakan slim fit dress warna putih dengan desain motif bunga-bunga. Tampilan ini memberikan kesan anggun dan feminin, cocok untuk berbagai acara semi-formal atau formal.
Ia juga menambahkan knit sebagai outerwear warna putih yang memberikan sentuhan hangat dan chic. Lengkap dengan tas berukuran sedang warna putih, keseluruhan penampilan ini memancarkan aura elegan dan sederhana yang menawan.
2. Sweter
Selanjutnya, Sana tampil kasual dengan mengenakan sweter warna krem yang memberikan kesan nyaman dan hangat. Dipadukan dengan celana panjang putih, outfit ini cocok untuk aktivitas sehari-hari yang santai namun tetap terlihat stylish.
Untuk melengkapi penampilannya, ia memakai ikat pinggang hitam yang memberikan aksen kontras pada outfitnya. Ia juga membawa totebag hitam berukuran besar, membuat tampilan ini praktis dan tetap modis.
3. Kemeja
Berikutnya, aura old money sangat kuat terpancar saat Sana mengenakan setelan serba hitam. Mulai dari kemeja lengan panjang hingga celana panjang, penampilannya terlihat sangat elegan dan berkelas.
Untuk melengkapi look ini, ia memakai kacamata hitam dan heels hitam, yang menambahkan kesan mewah. Sana juga membawa leather totebag warna karamel, memberikan sentuhan akhir yang sempurna untuk tampilan yang sophisticated.
4. Kaos sweter
Sana juga tampil keren dengan gaya super kasual yang mudah ditiru. Ia mengenakan kaos sweter warna abu-abu yang dipadukan dengan celana panjang denim, menciptakan tampilan santai namun tetap stylish.
Untuk melengkapi look ini, Sana memilih sepatu sneakers hitam yang nyaman, sling bag coklat yang praktis, dan kacamata sebagai aksesoris. Kombinasi ini memberikan kesan effortless yang tetap menarik.
Itulah beberapa inspirasi OOTD ala Sana TWICE yang super elegan untuk ditiru. Jika kamu butuh lebih banyak inspirasi outfitnya lagi, kamu bisa langsung scroll feeds sosial media idola ini. Semoga inspirasi membantu.
Baca Juga
-
Masa Iddah Belum Usai, Chat Azizah Salsha dengan Ibunda Disorot Warganet!
-
Dituding Rampas Aset Mantan Karyawan, Pengacara Ashanty: Fitnah Kejam
-
Sontek 4 Ide Outfit ala Kim Young Kwang, Bikin GayaMakin Macho Maksimal!
-
Cincin Lamaran Syifa Hadju dari El Rumi di Swiss Jadi Sorotan: Ini Baru Setara
-
Maxime Bouttier Ungkap Cerita Awal PDKT dengan Luna Maya: Nyaris Menyerah!
Artikel Terkait
-
Sontek 4 OOTD Modis ala Momo TWICE, Bikin Penampilanmu Gak Boring Lagi!
-
Super Simpel! Tiru 4 Gaya Outfit Keren ala Tzuyu TWICE untuk Tampil Memukau
-
4 Ide OOTD Sweet Girly ala Nayeon TWICE, Bikin Tampil Cute dan Fashionable!
-
4 Inspirasi OOTD Kasual Klasik ala Dahyun TWICE, Keren untuk Disontek!
-
Ternyata Suka KPop, Ini Lagu Favorit Axel CoC yang Cocok Jadi Teman Belajar
Lifestyle
-
Dianggap Relate Dengan Kehidupan Mahasiswa, Apa Itu Sindrom Duck Syndrome?
-
6 OOTD Feminin Lee Si An Single Inferno dengan Sentuhan Dress dan Skirt
-
4 Cleanser Berbahan Madu Rahasia untuk Wajah Terasa Kenyal dan Sehat!
-
4 Toner Rp20 Ribuan yang Ampuh Redakan Bruntusan, Mengandung Salicylic Acid
-
Sontek 4 Ide Outfit ala Kim Young Kwang, Bikin GayaMakin Macho Maksimal!
Terkini
-
Blak-blakan, Tora Sudiro Akui Jadi YouTuber karena Sepi Tawaran Syuting?
-
5 Alasan Gachiakuta Wajib Ditonton, Anime Misteri Relate dengan Kehidupan!
-
Bijak! Andre Taulany Sebut Hidup Itu Cuma Perkara Waktu: Ada Suka Ada Duka
-
Menuju Grand Final ANC 2025: 11 Tim, Siapa yang Akan Jadi Raja di GBK?
-
Ulasan Buku "House of Sky and Breath", Kisah Romansa Antrologi Perang