For Skin's Sake (FSS), salah satu merek produk kecantikan dari Indonesia yang saat ini lagi mencuci perhatian dan mendapat penilaian positif dari para beauty enthusiast.
Salah satunya produk skincare-nya dengan kandungan utamanya adalah Retinol atau dikenal sebagai anti-aging yang dapat membantu mengatasi tanda-tanda penuaan pada wajah dan area sekitar mata seperti kerutan, garis halus, dan kulit kendur.
Nah, buat kamu yang baru mengenal produk skincare FSS. Berikut ini ada 3 produknya yang mengandung Retinol. Ada apa aja? Yuk simak sampai habis ya!
1. FSS Retinol Serum 0.15% with Ceramide III
Produk pertama skincare dari For Skin's Sake yang memiliki Retinol sebagai main ingredient-nya adalah FSS Retinol Serum 0.15% with Ceramide III.
Sesuai dengan namanya, serum ini dikombinasikan dengan dua hero ingredients yaitu 0.15% Encapsulated Retinol dan Ceramide III yang akan lebih gentle dan ampuh memudarkan garis-garis halus, keriput, menghaluskan tekstur kulit sekaligus meningkatkan skin barrier.
Memiliki tekstur emulsion yang ringan, warnanya kekuningan, dan mudah meresap pada kulit. Selain itu serum ini cocok digunakan untuk pemula dan kulit sensitif sekalipun.
Untuk membeli produk ini dibanderol dengan harga Rp270 ribu untuk ukuran 30ml.
2. FSS Retinol Cream 0,1% with Polyglutamic Acid
Berikut ada FSS Retinol Cream 0,1% with Polyglutamic Acid. Selain serumnya, FSS juga menghadirkan pelembapnya yang dikhususkan untuk digunakan pada malam hari serta diklaim aman digunakan untuk kulit kering, pemula, dan minim menimbulkan iritasi.
Pasalnya moisturizer ini hanya menggunakan 1% Encapsulated Retinol dan dilengkapi Polyglutamic acid yang berfungsi meningkatkan produksi kolagen untuk menyamarkan tanda-tanda penuaan, mengunci kelembapan pada permukaan kulit, sekaligus memperbaiki elastisitas kulit.
Moisturizer ini dijual dengan harga sebesar Rp240 ribu untuk ukuran 40 ml.
3. FSS RetinAL Eye Cream 0.05% with Caffeine
Terakhir, tidak ketinggalan FSS juga baru saja launching eye cream untuk solusi buat kamu bantu memperbaiki beberapa skin concern di area mata seperti, dark circles, puffy eyes atau bengkak, dan keriput.
Berkat kandungan di dalamnya ada 0,84% Encapsulated Retinal, Kafein, dan Peptida yang bekerja 11x lebih efektif dalam memudarkan kerutan ataupun garis-garis halus di sekitar mata, sehingga penampilan area bawah mata terlihat menjadi lebih cerah dan segar.
Selain itu eye cream ini telah dilengkapi dengan aplikator-nya yang terbuat dari ceramic untuk memberikan sensasi cooling dan cepat menyerap ke area under eyes.
Untuk mendapatkan eye cream ini harganya Rp180 ribu untuk ukuran 20 ml.
Itulah tiga produk skincare dari For Skin's Sake (FSS) yang mengandung bahan utamanya Retinol untuk atasi tanda-tanda penuaan pada wajah dan area di sekitar mata.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Varian Serum Eiem Beauty, Ampuh Eksfoliasi Kulit Mati hingga Atasi Penuaan
-
3 Basic Skincare dari Bio Beauty Lab, Ampuh Bikin Wajah Glowing dan Lembab
-
3 Varian Sunscreen dari Marina untuk Kulit Kering dan Berjerawat, Rp30 Ribu
-
3 Basic Skincare Advanced Niacin Bright dari White Story Atasi Kulit Kusam
-
Jadi CEO yang Karismatik, Ini Peran Han Ji Min dalam Drama Korea Love Scout
Artikel Terkait
-
4 Varian Serum Eiem Beauty, Ampuh Eksfoliasi Kulit Mati hingga Atasi Penuaan
-
Biaya Perawatan DNA Salmon di Klinik Dokter Richard Lee, Kepalsuan Skincare Dikuliti Denny Sumargo
-
3 Basic Skincare dari Bio Beauty Lab, Ampuh Bikin Wajah Glowing dan Lembab
-
4 Pilihan Serum dengan Kandungan Propolis, Kulit Lebih Sehat Tanpa Jerawat
-
3 Varian Sunscreen dari Marina untuk Kulit Kering dan Berjerawat, Rp30 Ribu
Lifestyle
-
4 Varian Serum Eiem Beauty, Ampuh Eksfoliasi Kulit Mati hingga Atasi Penuaan
-
4 Gaya OOTD Hijab ala Gen Z dari Windy Fajriah, Bikin Kamu Auto Hits!
-
4 Pilihan Serum dengan Kandungan Propolis, Kulit Lebih Sehat Tanpa Jerawat
-
Harapan Work-Life Balance: Antara Produktivitas Kerja dan Kesehatan Mental
-
3 Basic Skincare dari Bio Beauty Lab, Ampuh Bikin Wajah Glowing dan Lembab
Terkini
-
Rampung Syuting 2022, Film Secret dari D.O. EXO Segera Tayang pada 2025 Mendatang
-
Jo Jung Suk Jadi Cameo di Drama Terbaru Gong Hyo Jin, When the Stars Gossip
-
Review Buku 'Keeper Lost Cities Lodestar'; Melawan Penjahat dengan Keadilan
-
YG Angkat Suara Tanggapi Rumor Mino WINNER Absen Tugas Selama Wamil
-
Rilis Teaser Baru, Lisa BLACKPINK Pamer Tradisi Thailand di Serial White Lotus 3