Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Natasya Regina
Potret Jennie BLACKPINK (Instagram/@jennierubyjane)

Jika kamu ingin gaya yang beragam namun tetap stylish untuk keseharian, mengikutin gaya Jennie BLACKPINK bisa jadi pilihan yang tepat.

Jennie dikenal dengan kemampuannya memadukan berbagai jenis gaya, mulai dari chic yang elegan hingga edgy yang penuh karakter.

Setiap penampilannya selalu terlihat effortless namun tetap memukau, menjadikannya sosok yang sangat menginspirasi dalam hal fashion.

Jennie sering membagikan gaya OOTD-nya yang sangat beragam di akun Instagram-nya, @jennierubyjane.

Di sana, kamu bisa melihat bagaimana ia mengombinasikan berbagai elemen fashion, dari yang simpel hingga yang lebih berani, menciptakan tampilan yang sesuai dengan suasana hati dan kegiatan sehari-hari.

Setiap gaya yang dibagikan Jennie selalu terlihat modis, tetapi tetap nyaman untuk digunakan.

Dengan melihat lebih dekat melalui akun Instagram-nya, kamu bisa mendapatkan banyak inspirasi dari penampilan Jennie.

Baik itu untuk acara kasual atau bahkan look yang sedikit lebih formal, Jennie selalu berhasil membuat gaya apapun menjadi keren. Jadi, simak beberapa look keren berikut ini!

1. Sleeveless leather jacket

Potret Jennie BLACKPINK (Instagram/@jennierubyjane)

Jennie tampil edgy dalam look pertama dengan memilih knit long sleeve top berwarna abu-abu yang memberi kesan simpel namun tetap modis. Untuk menambah kesan bold, ia mengenakan sleeveless leather jacket yang memberikan tampilan lebih berani dan tegas.

Paduan atasannya yang edgy dipadukan dengan rok abu-abu yang menambah keseimbangan dalam penampilan keseluruhan. Gaya ini memperlihatkan bagaimana kombinasi material seperti knit dan kulit bisa menciptakan tampilan yang stylish dan tidak monoton.

2. Hoodie

Potret Jennie BLACKPINK (Instagram/@jennierubyjane)

Dalam look kedua, Jennie memilih gaya kasual yang nyaman namun tetap stylish. Ia mengenakan hoodie abu-abu yang memberi kesan santai dan cocok untuk aktivitas sehari-hari.

Paduan hoodie ini dengan celana denim menciptakan tampilan yang simpel namun tetap fashionable.

Jennie menambah puff jacket hitam sebagai lapisan tambahan, memberikan kesan lebih hangat dan stylish untuk tampilan kasual yang tetap chic.

3. Pocket jeans jacket

Potret Jennie BLACKPINK (Instagram/@jennierubyjane)

Pada penampilan ketiga, Jennie tampil dengan setelan jeans yang sangat serasi dan tetap modis. Ia mengenakan sleeveless top coklat yang dipadukan dengan pocket jacket jeans hitam, memberikan kesan kasual namun tetap berkarakter.

Celana jeans hitam yang ia pilih memperkuat tampilan keseluruhan, sementara aksen belly chain sebagai belt memberi sentuhan detail yang menarik dan memberikan kesan edgy pada outfit ini.

4. Bomber jacket

Potret Jennie BLACKPINK (Instagram/@jennierubyjane)

Untuk look hangat keempat, Jennie tampil dengan bomber jacket warna coklat krem yang memberi kesan nyaman dan stylish. Celana katun dengan motif tie dye warna coklat krem dan hitam yang lebih abstrak menambah kesan unik pada tampilan tersebut.

Ditambah dengan beanie hat hitam yang memberi sentuhan cozy namun tetap modis, look ini cocok untuk cuaca yang lebih dingin dan membuat tampilan keseluruhan semakin chic.

Nah, itulah beberapa look menarik untuk kamu ikuti dari gaya keren yang ditampilkan melalui potret Jennie BLACKPINK. Semoga inspirasi ini membantu.

BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE

Natasya Regina