Banyak orang masih berpikir kalau sunscreen cuma buat melindungi kulit dari sinar matahari. Padahal, efeknya jauh lebih besar! Selain mencegah kulit gosong, sunscreen juga bisa jadi tameng utama dari penuaan dini, terutama kalau mengandung antioksidan.
Kenapa penting? Karena paparan polusi dan sinar UV bisa mempercepat munculnya kerutan, flek hitam, bahkan bikin kulit kehilangan kekenyalannya.
Untungnya, sekarang banyak sunscreen yang gak cuma melindungi dari sinar matahari, tapi juga melawan radikal bebas. Berikut tiga sunscreen terbaik yang bisa bantu kulitmu tetap sehat dan anti kusam!
1. Azarine Hydramax-C Sunscreen Serum
Sunscreen ini memiliki kandungan vitamin C yang tinggi, yang dikenal sebagai antioksidan kuat buat melindungi kulit dari radikal bebas.
SPF 50 PA++++ di dalamnya juga bikin kulit lebih aman dari paparan sinar UVA dan UVB, jadi kamu bisa tetap aktif di luar tanpa khawatir kulit jadi kusam atau mengalami penuaan dini.
Teksturnya ringan dan berbentuk serum, sehingga cepat meresap tanpa meninggalkan rasa lengket. Selain melindungi, sunscreen ini juga membantu mencerahkan kulit dan membuatnya lebih sehat.
Harga: Rp70.000 (40 ml)
2. Skintific 5X Ceramide Serum Sunscreen
Sunscreen ini terkenal dengan kandungan 5 jenis ceramide yang berfungsi memperbaiki dan memperkuat skin barrier.
Ada juga antioksidan yang melindungi kulit dari efek buruk radikal bebas dan blue light, yang membuat kulit cepat menua. SPF 50+ PA++++ di dalamnya juga memberikan perlindungan maksimal terhadap sinar matahari.
Kelebihan lain dari sunscreen ini adalah teksturnya yang nyaman di kulit, gak lengket, dan gak bikin white cast. Cocok banget buat kamu yang sering beraktivitas di depan gadget karena bisa sekaligus melindungi kulit dari paparan blue light!
Harga: Rp89.000 (30 ml)
3. Wardah UV Shield Aqua Fresh Essence SPF 50 PA++++
Kalau kamu mencari sunscreen yang ringan dan gak bikin kulit terasa lengket, produk ini bisa jadi solusinya. Formulanya mengandung antioksidan yang membantu melawan radikal bebas dan menjaga kulit tetap sehat. Ditambah lagi, SPF 50 PA++++ memberikan perlindungan optimal dari sinar UVA dan UVB.
Teksturnya berbasis air, jadi terasa ringan dan segar saat diaplikasikan. Selain melindungi, sunscreen ini juga bisa memberikan hidrasi ekstra buat kulit, cocok banget buat kamu yang punya kulit kering atau sering terpapar AC seharian.
Harga: Rp61.000 (30 ml)
Demikianlah rekomendasi sunscreen terbaik dengan antioksidan yang bisa memberikan perlindungan lebih dengan menangkal radikal bebas selain sinar UV. Dari tiga rekomendasi ini, mana yang paling cocok buat kamu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ketika Pekerjaan Sulit Dicari, tapi Janji Politik Mudah Diberi
-
Review Novel 'Kotak Pandora': Saat Hidup Hanya soal Bertahan
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?
-
Review Novel 'Jane Eyre': Ketika Perempuan Bicara soal Harga Diri
Artikel Terkait
-
4 Lightweight Sunscreen yang Aman untuk Acne-Prone Skin, Makeup-Friendly!
-
Kulit Makin Cerah! 3 Rekomendasi Body Scrub Kopi Murah Meriah untuk Pelajar
-
Auto Fresh! 4 Sheet Mask dengan Teh Hijau yang Bikin Wajah Kembali Segar
-
3 Varian Sunscreen Wardah Sesuai Jenis Kulit Wajah, Cocok untuk Acne Prone!
-
5 Brightening Essence untuk Kulit Kusam, Bikin Wajah Fresh Seharian!
Lifestyle
-
4 Inspirasi Outfit Kasual ala Lia ITZY, Cozy dan Stylish Setiap Hari!
-
4 Ide Outfit Jeans ala Maudy Ayunda, Simpel dan Selalu Terlihat Berkelas
-
4 Peeling Serum Succinic Acid Eksfoliasi Maksimal Cegah Jerawat Kambuh Lagi
-
5 Look Ngampus Simpel yang Tetap Kece untuk Hangout ala Shin Hye Sun
-
4 Pelembap Probiotic Atasi Redness dan Kulit Kering untuk Skin Barrier Kuat
Terkini
-
Jadi Lawan Tertangguh, Bulgaria Terikat Erat dengan Timnas Indonesia Berkat 3 Hal Ini
-
Bintangi Film The King's Warden, Park Ji Hoon Ungkap Perjuangan Turun 15 Kg
-
Onadio Leonardo Ungkap Pelajaran Berharga usai Jalani Rehabilitasi Narkoba
-
Dihantui Fakta Minor 3 Pelatih Terdahulu, Bisakah John Herdman Catatkan Debut Manis di Indonesia?
-
Gasing Tengkorak: Permainan Terlarang yang Membuka Pintu Kematian