Kamu sedang mencari inspirasi OOTD ngampus yang simpel tapi tetap terlihat charming? Gaya boyfriend material ala Kim Jae Won bisa banget jadi referensi. Aktor muda asal Korea Selatan ini dikenal dengan pesonanya yang kalem dan gaya busananya yang effortlessly stylish.
Lewat berbagai penampilannya, Kim Jae Won seringkali memadukan outfit kasual seperti sweater, kemeja oversize, hingga denim jacket untuk menciptakan tampilan clean yang menawan. Gaya ini cocok banget buat mahasiswa yang ingin tampil keren saat ke kampus.
Dalam artikel ini, kamu akan menemukan 5 gaya boyfriend material ala Kim Jae Won yang bisa dijadikan inspirasi OOTD ngampus. Setiap look-nya mudah ditiru dan nyaman digunakan seharian, baik untuk menghadiri kelas, hingga nongkrong di kafe sehabis kuliah. Yuk, intip gaya-gaya kece dari Kim Jae Won yang bisa bikin kamu makin percaya diri dan tentunya makin fashionable.
1. Look Simpel dan Egdy
Gaya ini cocok buat kamu yang suka tampil simpel dan anti ribet. Kim Jae Won mengenakan cropped denim jacket yang memberikan kesan edgy dan modern, lalu dipadukan dengan baggy straight fit jeans sebagai bawahan. Potongan cropped bikin proporsi tubuh terlihat lebih menarik, apalagi kalau kamu punya postur yang tinggi.
Sebagai inner outfit, kamu bisa memilih basic t-shirt putih yang clean dan versatile. Kaos putih memang selalu jadi andalan karena mudah dipadukan dengan berbagai outer. Gaya ini bisa banget kamu tiru untuk OOTD ngampus yang minimalis tapi tetap punya statement.
2. Comfy Outfit
Kim Jae Won menunjukkan gaya boyfriend material yang mengutamakan kenyamanan dengan mengenakan baggy cargo pants, hooded sweater, topi, dan kacamata hitam. Kombinasi ini cocok untuk mahasiswa yang ingin tampil santai tapi tetap stylish. Hooded sweater memberikan kesan comfy, sementara kacamata hitam dan topi menambah sentuhan cool yang effortless.
3. Retro Look yang Kekinian
Gaya layering yang satu ini cocok buat kamu yang suka tampil santai tapi tetap niat. Kim Jae Won memadukan t-shirt polos dengan oversize long sleeve shirt hitam sebagai outer untuk menciptakan tampilan yang chill dan kekinian.
Warna hitam bikin look-mu kelihatan misterius, tapi tetap approachable. Untuk bawahannya, pilihlah washed baggy jeans yang memberikan kesan retro dan nyaman dipakai seharian. Ditambah dengan dad shoes yang bulky dan baseball hat, gaya ini jadi makin sporty dan modern.
4. Smart Casual yang Elegan
Untuk kamu yang ingin tampil lebih dewasa dan profesional di kampus, gaya smart casual ala Kim Jae Won ini bisa jadi inspirasi. T-shirt putih yang simpel dipadukan dengan tartan blazer memberikan kesan rapi dan intelektual.
Regular fit jeans dan moccasin shoes menambah sentuhan klasik yang elegan, sementara belt menjadi detail penting yang memperkuat kesan formal. Gaya ini cocok untuk presentasi, seminar, atau hari-hari penting di kampus. Kamu bisa menambahkan jam tangan kulit atau tas selempang untuk memperkuat kesan smart.
5. Tampil modis dengan Nuansa Cozy
Ingin tampil cozy saat ngampus? Coba padukan oversize t-shirt putih untuk memberikan kesan laid-back dengan knit sweater sebagai outer.
Celana straight jeans dan sneakers membuat look ini tetap praktis dan nyaman, sedangkan baseball cap menjadi pelengkap untuk menghadirkan kesan sporty pada look. Selain nuansa monokrom, kamu juga bisa memilih warna-warna pastel atau earth tone untuk tampilan yang lebih kalem dan estetik.
6. Gaya Streetwear ala Gen Z
Kim Jae Won tampil stylish dengan perpaduan kemeja denim lengan panjang, celana cargo baggy, dan sneakers Nike berwarna senada. Gaya ini jadi favorit cowok Gen Z yang ingin tampil keren dan effortless saat ke kampus. Kombinasi denim dan cargo jeans menciptakan nuansa streetwear yang maskulin dan kekinian.
Kamu bisa juga menambahkan aksesori berupa jam tangan digital untuk memperkuat nuansa street style. Look pertama ini diperuntukkan untuk kamu yang mencari inspirasi OOTD ngampus yang simpel tapi tetap terlihat kekinian.
Baca Juga
-
Anti Luntur di Cuaca Panas! 7 Bedak Tabur Waterproof untuk Outdoor Activity
-
Bebas Jerawat! 5 Foundation Lokal Non-Comedogenic Aman untuk Kulit Sensitif
-
5 Lipstik Nude Purbasari Andalan untuk Tampil Cantik Natural Setiap Hari
-
4 Face Primer untuk Kulit Berminyak dan Berpori Besar, Di Bawah Rp60 Ribu!
-
7 Rekomendasi Lipstik Lokal dengan Warna Intens untuk Bold Makeup Look
Artikel Terkait
-
Banyak Dilirik! 4 Ide Clean Outfit ala Park Young Woon untuk Segala Momen
-
City Girl Look! Sontek 4 Daily OOTD Park Gyu Young Biar Keren saat Hangout
-
4 OOTD Syifa Hadju Look Hangout Anti Ribet, Dijamin Stylish!
-
Nindyan P. Hangganararas, Kiblat Fashion Hijab Anak Muda Masa Kini!
-
Berkebaya Jadi Gaya! Outfit Ala Rania Yamin yang Bisa Kamu Tiru
Lifestyle
-
Bye Jerawat! 4 Acne Moisturizer Salicylic Acid Harga Pelajar Rp40 Ribuan
-
Buy or Bye: 6 Aksesoris iPad yang Wajib Dipertimbangkan sebelum Checkout
-
Dari Aktor Top ke Sutradara Hebat: Debut Film 'Pangku' Reza Rahadian
-
3 Flat Shoes di Bawah 200 Ribu yang Bikin Look Makin Chic
-
Bikin Wangi Seharian! 3 Parfum Pria Cocok Banget Buat Kado Pacar
Terkini
-
Strategi Jitu Hadapi Persaingan! Begini Langkah Berani Avery Kusumanegara Merombak Total Hotel Mereka
-
Bukan Emas, Erick Thohir Ungkap Target Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Jennifer Coppen Sentil Haters usai Raih Penghargaan di TikTok Awards 2025
-
Raisa Kabur dari Wartawan di AMI Awards, Alasannya Bikin Netizen Ngakak!
-
Ungguli Severance Season 2, Debut Tayang Pluribus di Apple TV Pecah Rekor