Cuaca panas sering kali menjadi tantangan tersendiri bagi kamu yang aktif beraktivitas di luar ruangan. Keringat berlebih bisa membuat riasan cepat luntur, wajah tampak berminyak, dan makeup jadi tidak tahan lama.
Salah satu solusi praktis untuk mengatasi masalah ini adalah menggunakan bedak tabur dengan formula waterproof. Bedak jenis ini mampu mengunci makeup lebih baik, menyerap minyak berlebih, dan tentunya bisa menjaga tampilan wajah agar tidak terlihat kusam meski di bawah terik matahari.
Untungnya, kini banyak pilihan bedak tabur waterproof yang dirancang khusus untuk tahan terhadap keringat dan cuaca ekstrem.
Dalam artikel ini, kamu akan menemukan tujuh rekomendasi bedak tabur terbaik yang cocok untuk menemani outdoor activity, mulai dari olahraga, hangout, hingga sekolah. Dengan formula ringan dan tahan lama, kamu bisa tetap tampil flawless tanpa khawatir makeup luntur.
1. Focallure Super Fine Loose Powder
Hadir sebagai solusi untuk kamu yang ingin tampil flawless meski di bawah terik matahari. Focallure Super Fine Loose Powder mempunyai tekstur yang sangat ringan seperti bulu, sehingga nyaman digunakan seharian tanpa membuat wajah terasa berat. Bedak ini mampu mengontrol minyak dan memberikan hasil akhir yang natural.
Dengan teknologi waterproof dan sweatproof, bedak tabur ini mampu bertahan hingga 24 jam tanpa luntur. Kandungan oil control-nya menjaga tampilan wajah tetap matte dan bebas kilap. Hasil akhirnya tidak cakey sehingga tetap terlihat alami dan menyatu dengan kulit.
2. Acne Blur and Set Loose Powder
Acne Blur and Set Loose Powder dari Sea Makeup adalah pilihan ideal bagi kamu yang memiliki kulit berjerawat namun tetap ingin tampil rapi.
Bedak ini mengandung salicylic acid dan witch hazel yang bisa membantu merawat jerawat sekaligus menyamarkan pori-pori. Formulanya non-comedogenic dan fungal acne safe, sehingga aman digunakan setiap hari tanpa khawatir menyumbat pori-pori wajah.
Selain meratakan warna kulit dan memberikan efek matte, bedak ini juga memiliki formula oil control yang baik sehingga tahan digunakan sepanjang hari.
Puff-nya yang lembut akan memudahkan pengaplikasian dan memberikan hasil akhir yang halus. Tak hanya itu, kandungan aktif dalam produk ini juga bisa membantu mengurangi kemerahan dan mempercepat penyembuhan kulit yang sedang iritasi.
3. Somethinc Hooman Under Control HD Blur Loose Powder
Bedak tabur dari Somethinc ini menawarkan partikel nano superhalus yang bisa memberikan efek blur instan seperti memakai filter.
Hooman Under Control HD Blur Loose Powder mampu menyamarkan pori-pori dan membuat kulit tampak lebih halus dan bebas minyak. Cocok untuk kamu yang ingin hasil complexion matte tanpa efek flashback saat difoto.
Terlebih lagi, formulanya diklaim mampu menahan minyak hingga 16 jam. Selain itu, bedak ini juga bersifat non-comedogenic dan ramah untuk kulit berjerawat. Tidak menyumbat pori dan tetap ringan di kulit, sehingga menjadikan bedak ini aman untuk digunakan setiap hari.
4. Wardah Everyday Luminous Face Powder
Wardah Everyday Luminous Face Powder adalah bedak tabur ringan yang cocok untuk penggunaan harian, terutama saat cuaca sedang panas-panasnya.
Formulanya yang waterproof akan membuat makeup tetap awet dan tidak mudah luntur meski wajah dalam kondisi berkeringat. Maka dari itu, kamu tidak perlu sering-sering touch up karena bedak ini mampu menjaga tampilan tetap fresh sepanjang hari.
Butiran halusnya yang non-comedogenic memberikan tekstur lembut saat diaplikasikan, sekaligus mampu meratakan warna kulit dan menyamarkan noda pada wajah.
Bedak ini bisa digunakan setelah foundation atau sebagai sentuhan akhir makeup untuk hasil yang lebih natural. Kemampuan menahan minyak pada produk ini juga sangat baik, serta mampu membuat wajah jadi bebas kilap tanpa terlihat cakey.
5. Better Than Filter Fixed Loose Powder
Dazzle Me menghadirkan bedak tabur yang dirancang khusus untuk memberikan hasil akhir matte yang tahan lama pada wajah.
Dazzle Me Better Than Filter Fixed Loose Powder diperkaya dengan Vitamin E, Camellia Extract, Resveratrol, dan Witch Hazel yang bisa membantu melawan radikal bebas, menutrisi kulit, dan mengontrol sebum. Cocok untuk kamu yang aktif di luar ruangan dan ingin tampil flawless di keseharian.
Teksturnya silky dan mudah diaplikasikan membuat bedak ini mampu menciptakan tampilan soft-focus yang menawan.
Bedak ini juga tahan air dan keringat, sehingga tetap efektif meski digunakan pada saat cuaca lembap ataupun panas. Tak berhenti disitu saja, Dazzle Me Better Than Filter Fixed Loose Powder juga bisa digunakan oleh semua jenis kulit, termasuk kulit berminyak dan kombinasi, sehingga menjadikannya sebagai pilihan versatile untuk berbagai kebutuhan makeup.
6. Emina Daily Matte Loose Powder
Kamu sedang mencari bedak tahan air untuk pelajar? Maka Emina Daily Matte Loose Powder adalah pilihan terbaik dengan harga terjangkau yang bisa kamu coba.
Bedak ini memiliki finish matte untuk menciptakan tampilan wajah yang bebas kilap dan tidak terlihat kusam. Formulanya ringan dan tidak membuat makeup mudah luntur, cocok untuk berbagai outdoor activity seperti bersekolah.
Dilengkapi dengan oil control agent dan ekstrak Canadian Willowherb, bedak ini berfungsi sebagai anti-oksidan dan anti-iritasi.
Aman digunakan untuk kulit remaja dan sensitif, serta memberikan hasil akhir yang natural. Sempurna untuk kamu yang ingin tampil cantik tanpa perlu repot touch up berkali-kali.
7. Revlon ColorStay Blot Setting Powder
ColorStay Blot Setting Powder menawarkan hasil akhir matte yang tahan hingga 16 jam, sehingga ideal untuk kamu yang aktif seharian.
Formulanya dirancang untuk menyamarkan pori-pori, menghaluskan kulit, dan mengontrol kilap secara maksimal. Bedak ini juga bebas dari paraben, mineral oil dan phthalates, sehingga aman untuk kulit sensitif.
Diperkaya dengan kandungan superfood detox blend seperti citrus, aloe vera, dan brokoli, bedak ini mampu melindungi kulit dari agresor lingkungan dan polusi.
Kandungan antioksidannya juga bisa menetralkan radikal bebas. Cocok untuk kamu yang ingin tampil menawan meski berada di luar ruangan dalam waktu lama.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bebas Jerawat! 5 Foundation Lokal Non-Comedogenic Aman untuk Kulit Sensitif
-
5 Lipstik Nude Purbasari Andalan untuk Tampil Cantik Natural Setiap Hari
-
4 Face Primer untuk Kulit Berminyak dan Berpori Besar, Di Bawah Rp60 Ribu!
-
7 Rekomendasi Lipstik Lokal dengan Warna Intens untuk Bold Makeup Look
-
Classy dan Elegan! 6 Inspirasi Suit Style ala Kim Woo Bin yang Wajib Dicoba
Artikel Terkait
-
5 Rekomendasi Bedak di Indomaret yang Anti Dempul, Bikin Kulit Halus Natural
-
Lipstik Waterproof yang Bagus Merek Apa? Berikut 5 Rekomendasinya
-
5 Rekomendasi Cushion yang Tidak Waterproof, Mudah Dibersihkan Saat Wudhu
-
5 Bedak Padat yang Bagus untuk Remaja, Natural dan Ringan untuk Harian
-
10 Kosmetik Wardah untuk Makeup Kondangan yang Simpel dan Flawless
Lifestyle
-
Anak Kopi Wajib Tahu! Berapa Sih Batas Aman 'Nyandu' Kafein Sehari Biar Nggak Berakhir Gemetaran?
-
Intip 3 Deretan Outfit Penyanyi Cilik yang Bikin Gemas di AMI Awards 2025
-
OOTD Layering ala Hwang In Yeop: Intip 4 Padu Padan Gaya Chic-nya!
-
Psikologi Warna: Kenapa Kuning atau Biru Bisa Jadi Kunci Kebahagiaan Kecil di Sudut Rumah Anda
-
Mau Jadi 'Plant Parent' Sukses? Ini 10 Senjata Wajib Punya Biar Tanamannya Gak Mati Terus
Terkini
-
Jarak dan Trauma: Pentingnya Komunikasi Efektif dalam Novel Critical Eleven
-
Belum Siap Buka Hati, Albi Dwizky: Kayaknya Cintaku Udah Habis di Shella
-
Sinopsis Bloom Life, Drama China Terbaru Landy Li dan Guo Jun Chen
-
Tabola Bale Meledak, Siprianus Raih AMI Award dan Jadi Wajah Musik Timur
-
Alasan PSSI Bebankan Prestasi ke Timnas Indonesia U-23 di Ajang Sea Games, Mengapa?