Rutinitas padat membuat pria sering lupa melindungi kulit dari paparan sinar UV. Padahal, sinar Matahari bisa menjadi salah satu penyebab utama kerusakan kulit.
Agar tetap nyaman beraktivitas tanpa khawatir, sunscreen SPF 50 menjadi pilihan tepat. Berikut lima sunscreen SPF 50 untuk pria yang siap memberikan perlindungan maksimal sepanjang hari.
1. Kahf Sunscreen Stick Invisible Matte SPF 50 PA++++
Sunscreen stick pria nomor satu di Indonesia dengan One Swipe Protection ini praktis dan nyaman dipakai sehari-hari. Mengandung SPF 50 PA++++, perlindungannya maksimal dari sinar UV, dengan tekstur super ringan, matte finish, tidak perih di mata, bebas alkohol, wudhu-friendly, serta aman untuk kulit berjerawat.
Tahan air, keringat, dan gesekan, sunscreen ini pas untuk aktivitas aktif. Diperkaya Vitamin E dan Natural Bisabolol, formulanya membantu menenangkan kulit, mengontrol minyak, memudarkan dark spot, serta melindungi dari blue light dan polusi.
Kisaran harga: Rp 104.000
Ukuran: 30 ml
2. GATSBY Aesthetic Bright Sunscreen Mosturizer
GATSBY menghadirkan inovasi sunscreen terbaru untuk pria yang aktif dan nggak mau ribet. Dengan SPF 50+ PA++++, produk ini siap melindungi kulit dari sinar UV tanpa rasa berat. Tekstur water based-nya ringan, cepat meresap, nggak lengket, dan pastinya no white cast, jadi nyaman dipakai kapan saja.
Diperkaya Niacinamide, Collagen, dan Green Tea, sunscreen ini membantu mencerahkan, melembapkan, sekaligus menutrisi kulit agar tetap fresh dan sehat sepanjang hari.
Kisaran harga: Rp 35.000
Ukuran: 40 ml
3. Elvicto Sunscreen Expert SPF 50+ PA++++
Elvicto Sunscreen Expert SPF 50+ PA++++ hadir dengan formula terbaru berbasis Hybrid Filter dan 24 bahan aktif. Diperkaya 5x Ceramide, 7 brightening antioksidan, serta 13 bahan moisturizing dan soothing untuk menjaga skin barrier dan kelembapan kulit. Perlindungan menyeluruh dari UVA, UVB, blue light, hingga polusi membantu kulit tetap sehat dan tampak merata.
Dengan kemasan dan formula baru, sunscreen ini membantu mencegah kulit kusam, menenangkan kulit, serta mengurangi kemerahan sehingga nyaman digunakan setiap hari.
Kisaran harga: Rp 128.000
Ukuran: 30 ml
4. NIVEA MEN EXTRA BRIGHT ANTI-DARK SPOT SERUM SPF50 PA+++
Serum wajah ini bantu bikin kulit tampak lebih cerah sekaligus menyamarkan noda hitam. Teksturnya ringan, cepat meresap, tidak lengket, dan nyaman dipakai tanpa rasa berminyak.
Dibekali SPF 50 PA+++ sebagai perlindungan tertinggi dari NIVEA MEN, serum ini juga diperkaya Vitamin C aktif untuk membantu mencerahkan wajah dan menjaga kulit tetap fresh sepanjang hari.
Kisaran harga: Rp 38.000
Ukuran: 15 ml
5. Clorismen Pro Sunscreen Protection
Lindungi kulitmu dari sinar UV dengan Clorismen Pro Sunscreen Protection, sunscreen khusus pria yang ringan dan nyaman dipakai sehari-hari. Dilengkapi SPF 50, Collagen, Ceramide, dan ekstrak tanaman, kulit tetap lembap, ternutrisi, dan tampak lebih cerah meski beraktivitas di luar ruangan.
Selain melindungi dari sinar Matahari, produk ini menutrisi kulit, menjaga elastisitas, dan memperkuat skin barrier. Dengan UV Protection, Ceramide, dan Centella Asiatica Extract, kulit tetap sehat, segar, dan terlindungi sepanjang hari.
Kisaran harga: Rp 94.000
Ukuran: 50ml
Agar tetap maksimal sepanjang hari, jangan lupa lindungi kulit dengan sunscreen yang tepat. Lima pilihan SPF 50 untuk pria ini siap menjaga kulit dari sinar UV, bikin kamu bebas bergerak, dan tetap tampil percaya diri setiap saat.
Baca Juga
-
4 Drama Korea Adaptasi Webtoon dibintangi Oh Yeon Seo
-
Bikin Baper Maksimal! 4 Drama Korea Romantis Kim Seon Ho di Netflix
-
5 Milk Cleanser Korea yang Bikin Kulit Bersih, Lembap, dan Glowing
-
4 Rekomendasi Face Wash dan Shaving Foam 2 in 1, Solusi Double Cleanse Pria
-
4 Drama Korea Fantasi Dibintangi Lomon, Penuh Misteri dan Romansa
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Mix and Match Daily OOTD ala Wooyoung ATEEZ, Street Style ke Formal Look
-
4 Rekomendasi Kafe 24 Jam di Jakarta, Nongkrong sampai Pagi Tetap Nyaman!
-
5 Inspirasi Gaya Girly nan Elegan ala Youngseo ADP, Pancarkan Aura Mahal!
-
5 Ide Outfit ala Bailey Sok ADP, Bikin Penampilanmu Jadi Pusat Perhatian!
-
Gaet Anak Muda, Mahsuri Luncurkan Saus Sachet di Kerlap Kerlip Festival 2025
Terkini
-
Film We Bury the Dead: Duka di Tanah Penuh Zombie yang Mengerikan!
-
4 Drama Korea Adaptasi Webtoon dibintangi Oh Yeon Seo
-
5 Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Housemaid hingga Modual Nekad
-
Drama China A Romance of the Little Forest: Cinta Tumbuh Seperti Tanaman
-
Tikno dan Bengkel yang Ia Takuti Seumur Hidup