Lagu Rollin Brave Girls yang mendadak viral setelah 4 tahun dirilis akhirnya membawa grup ini mendapatkan posisi puncak di tangga lagu untuk pertama kalinya sejak mereka memulai debut. Perfect All-Kill diberikan untuk lagu yang berhasil menduduki peringkat ke-satu dalam daily dan 24Hits charts di Melon, daily dan realtime charts di Genie dan Bugs, daily chart di VIBE, realtime chart di FLO, serta chart realtime dan mingguan di iChart.
Tahun ini, baru Rollin’ dan Celebrity milik solois IU yang berhasil meraih prestasi ini. Sehingga, Brave Girls menjadi girl group pertama yang mendapat predikat Perfect All-Kill di tahun 2021.
Brave Girls merupakan girl group yang debut di tahun 2011, namun keempat member yang sekarang masih berada di grup memulai debutnya pada tahun 2016. Rollin’ yang dirilis pada tahun 2017 ini mendadak viral karena video kompilasi penampilan grup KPop yang kini telah ditonton oleh jutaan orang. Hal ini membuat mereka diundang ke berbagai program ternama seperti Running Man, dan juga kembali tampil di acara musik dengan membawakan lagu Rollin’.
Dalam sebuah wawancara, para member pun mengungkapkan kebahagiaan mereka karena hal ini. Brave Girls mengaku sudah putus asa untuk melanjutkan karir sebagai seorang idol mengingat usia mereka yang juga tak muda lagi. Yujeong juga berkata bahwa ia dan Yuna bahkan sudah keluar dari dorm pada bulan Februari lalu. Seluruh member pun telah berdiskusi mengenai pekerjaan apa yang akan mereka lakukan ketika mereka telah berpisah.
Kembali viralnya lagu Rollin’ pun memberi harapan baru kepada Brave Girls agar tetap bersama sebagai sebuah grup. Selamat dan sukses terus, ya untuk Brave Girls!
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Profil Brave Girls dan Lagu Rollin' yang Lagi Hits dan Viral
-
Dreamcatcher Berhasil Meraih Menduduki Puncak Billboard's Next Big Sound
-
Lirik Lagu Forever Aespa dan Terjemahannya
-
(G)I-DLE Jadi Girl Group Pertama di Luar 'Big 3' Yang Raih Triple Crown
-
Fakta Moranbong Band, Girl Group Kebanggaan Korea Utara Besutan Kim Jong Un
News
-
Indahnya Berbagi! SMA Negeri 1 Purwakarta Laksanakan Program Beas Kaheman
-
Yogyakarta Kota Ketiga Tur SAMA SAMA: Kolaborasi Dere, Idgitaf, Kunto Aji, Sal Priadi, Tulus 2025
-
Redaksi Project: Inisiasi Tiga Wanita Menyemai Cinta Literasi di Bangka
-
Amalia Prabowo Terpilih sebagai Ketua Harian KAFISPOLGAMA 20252029
-
Antusiasme Hangat untuk Musikal Untuk Perempuan: Tiga Pertunjukan Sold Out, Ratusan Hati Tersentuh
Terkini
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e
-
Ulasan Novel Hi Serana Adreena, Perjuangan Anak Pertama yang Penuh Air Mata
-
Realme GT 7T Segera Hadir dengan Sensor Selfie 32 MP dan Baterai Jumbo 7000 mAh