Kanker payudara menjadi salah satu penyakit paling mematikan di Indonesia. Hal ini karena pada penyakit kanker payudara stadium awal masih sulit untuk diketahui tandanya. Sehingga banyak orang yang tidak menyadari bahwa sebenarnya ada penyakit kanker di dalam tubuhnya.
Berikut ini merupakan fakta tentang kanker payudara yang wajib kamu ketahui.
1. Tidak selalu ada benjolan
Jika kamu menemukan benjolan pada bagian payudaramu, segera periksakan ke dokter untuk mengetahui penyebabnya. Tanda kanker payudara tidak hanya muncul benjolan saja, namun dapat berupa ruam pada daerah puting, kelainan pada daerah puting (puting masuk ke dalam), serta perubahan pada payudara.
2. Tidak terasa sakit
Banyak orang yang tidak sadar jika dirinya mengidap kanker payudara karena tidak ada rasa sakit. Bahkan, banyak pasien yang baru tahu bahwa ia mengidap kanker payudara di stadium akhir.
Untuk itu, kamu perlu melakukan pemeriksaan pada dirimu sendiri dan pergi ke dokter jika kamu menemukan perubahan berupa benjolan ataupun tanda-tanda lainnya.
3. Menyerang pria
Banyak orang mengira bahwa penyakit kanker payudara hanya diderita oleh wanita. Padahal, penyakit ini juga dapat menyerang pria. Banyak fakta adanya permasalahan kanker pada pria akhir-akhir ini.
4. Tidak selalu berakhir buruk
Penyakit kanker payudara tidak selalu berakhir buruk (kematian). Seiring dengan perkembangan teknologi, banyak pengobatan yang dapat mengobati penyakit kanker payudara dengan tingkat kesembuhan yang cukup besar.
Itulah beberapa fakta tentang kanker payudara yang wajib kamu ketahui. Tetap waspada dan kenali tanda-tandanya sedari dini. Salam sehat!
Baca Juga
Artikel Terkait
News
-
Educatopia Expo 2026 Hadir di Mojokerto, Jadi Ruang Eksplorasi Pendidikan dan Minat Generasi Muda
-
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Bercerai, Tak Ada Masalah Gono-Gini?
-
Pemulihan Infrastruktur Sukses, Senyum Aceh Balik Kembali
-
Asa Menuju Pulih Pasca Bencana Sumatra
-
7 Tanda Kamu Nggak Dihargai di Tempat Kerja, Mungkin Sudah Saatnya Resign!
Terkini
-
4 Drama dan Film Korea yang Dibintangi Kang Hyung Suk, Layak Ditonton!
-
4 HP dengan Kualitas Kamera Terbaik Setara Flagship 2026, Harga Mulai Rp 3 Jutaan
-
4 Inspirasi Daily OOTD ala Hwasa untuk Penampilan Mature dan Stylish!
-
John Herdman Puji Proyek Naturalisasi Timnas Indonesia, Kode akan Dilanjut?
-
Elegan Banget, 4 Inspirasi Outfit Formal ala Bai Jing Ting