Salah satu masalah yang sering terdapat dalam kehidupan berumah tangga adalah persoalan keuangan. Seperti yang akan diungkapkan dalam artikel berikut ini.
Beberapa jenis masalah keuangan yang kerap dihadapi pasangan suami istri, yang bisa berisiko merusak rumah tangga jika tak ditangani dengan baik. Apa saja?
1. Suami merasa tidak dihargai
Ya, tak bisa dimungkiri, kebutuhan hidup sehari-hari, ditambah lagi dengan biaya pendidikan anak tidaklah murah. Apalagi besarnya dari tahun ke tahun, semakin meningkat.
Suami sebagai tulang punggung keluarga, ketika gaji yang diperoleh tak mencukupi, sering kali jadi polemik. Istri merasa kalau suami kurang berusaha lebih giat, sementara suami merasa kurang dihargai dengan gajinya yang segitu.
2. Istri yang merasa seperti diperah
Permasalahan keuangan lainnya yang sering kita temui dalam kehidupan berumah tangga, adalah pihak istri yang justru menjadi pencari nafkah utama. Ini bisa terjadi ketika suaminya kena PHK, atau memang pekerjaannya tak tetap sehingga tak bisa jadi sumber penghasilan untuk membiayai kebutuhan hidup sehari-hari.
Ketika istri harus banting tulang, ditambah mengerjakan tugas domestik rumah tangga, plus mengasuh anak, sementara suami santai-santai saja di rumah. Saat itulah permasalahan emosional antara suami dan istri terjadi.
3. Sikap arogan pemilik gaji yang lebih tinggi
Baik itu istri atau suami, yang memiliki gaji lebih tinggi, atau mereka yang menjadi tulang punggung keluarga, kerap dihinggapi sikap arogan. Merasa kalau perannya dalam rumah tangga paling penting, sehingga meremehkan pasangannya yang bergaji lebih kecil, ataupun pihak istri yang tak berpenghasilan karena jadi ibu rumah tangga penuh.
Sikap yang keliru ini, jika terus dipelihara bisa membuat rumah tangga hancur berantakan. Karena namanya rumah tangga, tak ada peran yang lebih penting. Semuanya jadi satu tim.
4. Terlalu sibuk mencari nafkah
Permasalahan lain terkait keuangan, adalah ketidakseimbangan antara bekerja mencari nafkah dengan memenuhi kebutuhan nafkah batin, yakni memberi kasih sayang dan perhatian pada keluarga di rumah.
Ini pula yang kerap membuat pasangan suami istri yang sudah mapan secara finansial, tapi kondisi rumah tangga tak harmonis.
5. Tak terbuka soal keuangan
Pernikahan yang bahagia, harusnya ada keterbukaan antara suami dan istri. Jika salah satunya menyimpan rahasia, entah itu suami yang tak jujur perihal besar gajinya, atau istri yang memiliki tabungan rahasia, suatu saat diketahui oleh pasangan, bisa menghancurkan rasa percaya dalam hubungan. Ini sama saja bentuk pengkhianatan.
Nah, itu dia beberapa persoalan keuangan yang kerap menghiasi kehidupan pasutri. Ada yang mengalami?
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Apa Pekerjaan Nico Surya? Diduga Terseret Kasus Perselingkuhan Paula Verhoeven-Baim Wong
-
Apa Itu Nafkah Iddah Mut'ah Madhiyah? Paula Verhoeven Gagal Dapat Rp3,4 M Usai Terbukti Selingkuh
-
Lisa Mariana Ngaku Selalu Dituntut Ridwan Kamil Agar Langsing: Buncit Dikit Aja Dia Gak Mau
-
Kisah Norma Risma Versi Amerika, Suami Selingkuh dengan Mertua Hingga Punya 2 Anak
-
Nathalie Holscher Kerja Apa sebelum Dinikahi Sule? Kini Jadi DJ, Sekali Manggung Disawer Rp150 Juta
News
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling