Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Sarah Herfiana
Ilustrasi cuaca mendung. [Istimewa]

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca Bekasi dan Depok pada Rabu, 2 Maret 2022. Berdasarkan prakiraan cuaca dari laman BMKG, disebutkan bahwa pada siang hari, Kota Bekasi akan hujan ringan. Sedang di Kota Depok akan ada hujan petir. 

Suhu udara di Bekasi pukul 07.00 sampai 09.00 WIB diperkirakan berada pada suhu 24 sampai 28 derajat celcius, dengan kelembapan udara 10 sampai 20 persen.  Perihal cuacanya adalah kondisi cuaca cerah berawan, maka dari itu dengan prakiraan cuaca yang panas seperti ini sangat cocok untuk menjemur pakaian Anda dan keluarga. 

Adapun prakiraan suhu dan kelembapan udara di Kota Bekasi pada pagi hari sekitar pukul 06.01 sampai 12.00 WIB, yaitu suhu mencapai 26 sampai 27 derajat celcius, dengan kelembapan udara 89 sampai 92 persen. Untuk suhunya yaitu mendung berawan. 

10.00 WIB di Depok memiliki suhu mencapai 29 derajat celcius dan kelembapan udara 30 persen, dengan hujan petir.  11.00 WIB di Depok memiliki suhu mencapai 30 derajat celcius dan kelembapan udara 30 persen, masih hujan petir. 

Hujan petir masih terus berlanjut pada pukul 12.00 hingga 13.00 WIB, dengan suhu udah mencapai 31 derajat celcius dan kelembapan udara 40 persen.

Di Bekasi, cuaca siang hari pada pukul 12.01 sampai 18.00 WIB akan terjadi hujan ringan dengan suhu udara mencapai 28 sampai 31 derajat celcius, dengan kelembapan udara 51 sampai 64 persen. 

Kondisi tersebut kemungkinan berbeda dengan di Depok, karena pada siang hari pukul 13.00 WIB akan berlangsung cerah berawan, dengan suhu udara mencapai 31 derajat celcius dan kelembapan udara 20 persen. 

Diprediksi pukul 15.00 WIB di Depok cuaca kembali hujan petir dengan suhu udara 31 derajat celcius adapun kelembapan udara 30 persen. 

Sementara pada pukul 16.00 sampai 18.00 WIB diprediksi kembali cerah berawan dengan suhu udara mencapai 28 sampai 30 derajat celcius, dengan tingkat kelembapan 10 sampai 20 persen. 

Kemudian pada pukul 19.00 sampai 20.00 WIB diprediksi akan cerah. Sedangkan untuk pukul 21.00 WIB sampai 23.00 WIB akan cerah berawan. 

Dengan suhu udara ketika cerah yaitu 26 sampai 27 derajat celcius dan kelembapan udara sekitar 10 persen. 

Demikian pula prakiraan cuaca Bekasi pada sore hingga malam hari, yaitu pukul 18.00 sampai 23.00 WIB akan berawan, dengan suhu mencapai udara 28 sampai 31 derajat celcius, kelembapan 67 sampai 87 persen. 

Dengan adanya prakiraan cuaca Rabu, 2 Maret 2022 ini masyarakat Depok ataupun Bekasi yang akan melakukan aktivitas pada esok hari akan selalu berhati-hati.***

Sarah Herfiana