Ketika memasuki kelas tingkat akhir biasanya akan dilakukan sesi pemotretan untuk foto album.
Pada umumnya setiap kelas dalam satu angkatan akan menentukan tema untuk pemotretan mereka. Memilih tema untuk pemotretan foto album akan dilakukan dengan bermusyawarah atau voting.
Pada zaman serba digital sekarang tentu siswa akan lebih mudah mendapatkan refrensi pilihan tema pemotretan foto album.
Seorang pengguna media sosial TikTok @peachie.yyy membagikan cerita tentang tema pemotretan foto album kelasnya.
Dia bercerita apabila kelasnya mengambil teman 'Earth Tone' untuk pemotretan foto album. Namun, teman cowok di kelasnya bingung dengan outfit tema earth tone.
Akhirnya pengunggah video ini membagikan gambar contoh outfit cowok dengan tema earth tone.
"Kasih contoh baju buat yang cowok soalnya pada bingung," tulisnya.
Contoh dari outfit yang dikirimkan yakni kaos putih dibalut dengan jaket jeans warna hijau dan celana warna mocca ditambah sneakers warna putih.
Ketika waktu pemotretan foto album tiba dia dibikin tepuk jidat dengan outfit yang digunakan teman cowok kelasnya.
Bagaimana tidak tepuk jidat, rupanya teman cowok sekelas banyak menggunakan outfit yang dicontohkan.
Dalam rekaman video, dia memperlihatkan teman cowok kelasnya yang memakai outfit sama seperti contoh.
Outfit Teman Cowok Sama
Ternyata tidak hanya empat teman cowok dalam video saja yang menggunakan outfit serupa.
Aslinya ada sepuluh orang teman cowok di kelas yang mengenakan outfit serupa saat pemotretan foto album.
Sejak diunggah satu hari yang lalu, video ini telah ditonton sebanyak 1, 3 juta kali. Video itu pun langsung dibanjiri berbagai komentar dari para pengguna TikTok.
"Enggak bisa berkata-kata," ungkap seorang pengguna TikTok.
"Malah kembar kayak study tour," sahut yang lain.
"Mereka tuh enggak mau ribet sesuai contoh sudah pasti benar," komen lainnya.
"Bukti kalau semua cowok sama saja," ujar pengguna TikTok lain.
Seorang pengguna TikTok membagikan cerita yang sama bahwa teman cowok sekelasnya juga begitu.
"Teman-teman kelas cowok gue juga pada kayak begini. Persisi warnanya malah jadi kayak mau tamasya," ucap pengguna TikTok.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Ruben Onsu Mualaf, Sarwendah Ngakak Baca Komentar Yudas dan Petrus di Live TikTok
-
Modis saat City Trip dengan 4 Padu Padan OOTD Kekinian ala Soyeon (G)I-DLE
-
Chic hingga Sporty, Ini 4 Gaya OOTD Kasual ala Hyoyeon SNSD yang Super Trendy!
-
4 Ide Mix and Match Outfit Harian ala Hueningkai TXT, Biar Makin Kece!
-
Cozy dan Kece, Intip 4 OOTD Hangout ala Lee Hyeri untuk Segala Suasana
News
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
-
Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini, Hadirkan Hadiah Menarik dan Seru
-
Pasar Literasi Jogja 2025: Memupuk Literasi, Menyemai Budaya Membaca
Terkini
-
Orion and the Dark: Tak Hanya Menghibur, Film Ini Bisa untuk Terapi Mental!
-
Katanya Mau Buka 19 Juta Lapangan Kerja, Tapi Kok yang Ada Malah PHK Terus?
-
Gabung ke Perusahaan Lee Soo Man, Sunny SNSD Alih Profesi Jadi Produser
-
Drama Good Cop, Bad Cop dalam Politik: Presiden Pahlawan dan Pejabat Tumbal
-
Timnas Indonesia 'Terbang' ke Piala Dunia U-17, Peran Liga Jadi Sorotan