HSBC BWF World Tour Super 300 Hylo Open 2022 bergulir mulai 1-6 November 2022 di Saarlandhalle Saarbrucken, Saarbrucken, Jerman. Memainkan pertandingan babak 32 besar, 5 wakil Indonesia dijadwalkan bertanding pada Selasa (1/11/2022) mulai pukul 14.00 WIB.
Banyak wakil Indonesia yang tidak ikut turun bertanding dalam Hylo Open 2022, mengingat rentang waktu yang berdekatan dengan VICTOR Denmark Open 2022 dan YONEX French Open 2022.
Terutama bagi yang telah terkualifikasi menuju HSBC BWF World Tour Finals 2022 seperti Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Belum ada wakil Indonesia lainnya yang terkualifikasi pasti untuk mengikuti WTF 2022 yang diselenggarakan pada Desember 2022 di Guangzhou, China.
Meskipun begitu, Hylo Open 2022 tetap menjadi pertandingan penting mengingat mampu menambah pundi-pundi poin bagi pada wakil Indonesia lainnya baik yang menargetkan partisipasi menuju WTF 2022 ataupun peningkatan ranking dunia. HSBC BWF World Tour Super 300 Hylo Open 2022 akan memperebutkan hadiah total sebesar $180.000.
Dilansir dari informasi resmi yang dirilis oleh Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) yaitu aplikasi Badminton4u, berikut merupakan jadwal main 5 wakil Indonesia di hari pertama Hylo Open 2022:
- MD: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs A Dwicahyo/Qowimuramadhoni (AZT), court 3, match ke-1 mulai pukul 14.10 WIB
- MD: Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan (TPE), court 2, match ke-6 sekitar pukul 18.15 WIB
- XD: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Jonas Rafli Jansen/Linda Efler (GER), court 2, match ke-7 sekitar pukul 19.05 WIB
- WS: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Zhang S X/Zheng Yu (CHN), court 1, match ke-11 sekitar pukul 21.35 WIB
- XD: Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs M Thyrri/A Magelund (DEN), court 2, match ke-11 sekitar pukul 21.40 WIB
Nah, itulah tadi jadwal main wakil Indonesia di hari pertama Hylo Open 2022. Sisa wakil Indonesia yang turun bertanding di Hylo Open 2022 akan main di hari kedua yang bergulir pada Rabu (2/11/2022).
Tidak siaran langsung resmi untuk pertandingan babak 32 besar Hylo Open 2022. Informasi lengkap pertandingan dapat diikuti melalui aplikasi resmi BWF yaitu aplikasi Badminton4u.
Video yang mungkin Anda suka:
Baca Juga
-
All England 2025, Peluang Tunggal Putra Sabet Gelar Juara Bertahan?
-
Mundur All England, Anthony Ginting Terancam Keluar Top 20 Dunia
-
Deretan Film Terbaik Junior Roberts, Terbaru Bareng Adhisty Zara di Jepang!
-
Pemain Kelas Atas, Viktor Axelsen Buat Kejutan di German Open 2025
-
Kesempatan Dua Turnamen Super 300, PBSI Justru Tarik Mundur Verrel/Pitha
Artikel Terkait
-
Pelatnas PBSI Lakukan Rotasi Pelatih, Alasan Kesehatan Jadi Pemicu
-
Skuad Indonesia di Sudirman Cup 2025, Kombinasi Atlet Senior dan Junior
-
Potensi Leo/Bagas dan Jafar/Felisha Melaju ke Partai Puncak BAC 2025
-
BAC 2025 Day 2: Jadwal Laga 15 Wakil Indonesia di Babak 32 Besar
-
BAC 2025 Day 1: Jadwal Laga 4 Wakil Indonesia di Babak 32 Besar
News
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
Terkini
-
Ulasan Novel Jar of Hearts: Terungkapnya Kasus Pembunuhan Setelah 15 Tahun
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Menangis Bukan Berarti Lemah, 5 Karakter Anime Buktikan Kekuatan Air Mata
-
5 Film Korea 2025 Beragam Genre yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Ada Mickey 17