Beredar klaim yang menyebut Ferdy Sambo kini sedang dalam kondisi mengenaskan di rumah sakit. Ferdy Sambo diklaim sakit keras hingga harus dijenguk Presiden Joko Widodo.
Klaim tersebut dibagikan oleh akun YouTube KANAL BERITA pada Minggu (12/3/2023). Adapun video YouTube tersebut dilengkapi dengan narasi dan thumbnail yang seolah membenarkan klaim itu.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Ini Video Siaran Langsung Ferdy Sambo Dieksekusi Mati di Nusakambangan, Benarkah?
Berikut narasi yang ditulis:
"PRESIDEN JENGUK SAMBO YANG BERADA DIRUMAH SAKIT // KODISINYA SANGAT MENGENASKN ??".
Lantas benarkah klaim itu?
PENJELASAN
Berdasarkan penelusuran, klaim yang menyebut Ferdy Sambo sakit keras hingga kondisinya mengenaskan di rumah sakit itu salah.
Video berdurasi 8 menit 3 detik itu tidak berisikan informasi mengenai kondisi terkini Ferdy Sambo. Namun, hanya menampilkan beberapa potongan video berbeda, yang salah satunya merekam persidangan Ferdy Sambo.
Tidak ada informasi mengenai klaim tersebut. Narator video hanya membacakan artikel hoaks lain mengenai kondisi Ferdy Sambo.
Dalam video dibacakan artikel terbitan Suara.com, dengan judul "CEK FAKTA: Ferdy Sambo Dijenguk Jokowi dan Kapolri, Nangis Mohon Tak Dihukum Mati, Benarkah?"
Selain itu, hingga artikel ini ditulis, tidak ada informasi valid dan kredibel mengenai kondisi Ferdy Sambo yang diklaim sakit parah.
Ditambah lagi, tidak adanya pemberitaan mengenai Jokowi mengunjungi Ferdy Sambo yang dikabarkan dilarikan ke rumah sakit.
Terlepas dari itu, Ferdy Sambo telah divonis hukuman mati atas kasus pembunuhan berencana Brigadir J. Namun, ia telah mengajukan banding.
KESIMPULAN
Berdasarkan uraian di atas, disimpulkan bahwa kabar Ferdy Sambo dalam kondisi mengenaskan sehingga harus dijenguk Jokowi itu salah.
Konten menyoal Ferdy Sambo itu termasuk hoaks kategori konten yang menyesatkan.
Baca Juga
-
4 Gaya Elegan Minimalis ala Sana TWICE, Sontek untuk Kesempatan Spesial!
-
Representasi Perempuan di Layar Kaca: Antara Stereotip dan Realitas
-
Buku Anak Jadi Solusi Segar ketika Reading Slump Menyerang
-
Review Novel Return to the Dallergut Dream Department Store: Misteri di Balik Toko Mimpi
-
Punya Undangan Pesta? Ini 4 Gaya Anggun Ningning aespa yang Patut Dicoba
Artikel Terkait
-
CEK FAKTA: Ferdy Sambo telah Dihukum Mati, Kapolri Sambut Jenazah saat Tiba di Rumah Duka
-
CEK FAKTA: Viral Anggota Polres Konawe Larang Warga Masuk Kantor Polisi Gegara Pakai Topi Dibalik, Benar?
-
CEK FAKTA: Rumah Ahok Dibakar Massa Warga Plumpang, Istri dan Anak Jadi Korban
-
CEK FAKTA: Jokowi Janji Lunasi Semua Utang Indonesia Jika Diberi 1 Periode Lagi, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Deddy Corbuzier Sambangi Mario Dandy di Sel Tahanan?
News
-
5 Potret Kenangan Ira Wibowo di Lokasi Jatuhnya Juliana Marins di Gunung Rinjani
-
Tanpa Ahmad Dhani, Ketua AKSI dan VISI Akhirnya Bertemu, Bahas Apa?
-
Rumah DAS Menjaga Eksistensi Seniman Melalui Pameran BOX TO BOX
-
Gemakan #SuaraParaJuara Versimu! Ikuti Kompetisi Menulis AXIS Nation Cup 2025, Menangkan Hadiahnya!
-
Berkesan! Angga Fuja Widiana Ubah Momen Bagi Rapor Jadi Ajang Perenungan
Terkini
-
4 Gaya Elegan Minimalis ala Sana TWICE, Sontek untuk Kesempatan Spesial!
-
Representasi Perempuan di Layar Kaca: Antara Stereotip dan Realitas
-
Buku Anak Jadi Solusi Segar ketika Reading Slump Menyerang
-
Review Novel Return to the Dallergut Dream Department Store: Misteri di Balik Toko Mimpi
-
Punya Undangan Pesta? Ini 4 Gaya Anggun Ningning aespa yang Patut Dicoba