Di zaman yang semakin maju lapangan pekerjaan datang dalam berbagai rupa, salah satunya pekerjaan sebagai seorang freelancer.
Menyadur Upwork, freelancer adalah pekerja lepas yang menangani pekerjaan sesuai dengan jumlah project yang diberikan. Cara kerja freelancer sendiri tidak seperti karyawan kantoran yang bertemu dengan rekan kerjanya sehari-hari.
Freelancer cenderung bekerja secara individu. Untuk itu networking bagi freelancer kadang sedikit tricky. Padahal dari kesempatan networking itu tawaran project terbuka luas.
Berikut ini 4 taktik membuka networking bagi para freelancer, simak ya:
1. Membangun portfolio
Saat kamu memutuskan terjun di dunia freelancer. maka kamu harus mempersiapkan portfolio yang menarik agar calon klienmu hasil kerja yang selama ini kamu lakukan.
Terlebih ketika berencana melakukan networking, portfolio ini bisa menjadi jembatan untuk membuka gerbang kesempatan kerja yang lebih luas.
Semakin banyak portfolio yang kamu kumpulkan, maka dapat disimpulkan kamu adalah pribadi yang antusias untuk bekerja dan menambah pengalaman. Kesan positif inilah yang memudahkanmu membangun kredibilitas kerja.
2. Mengikuti komunitas online
Freelancer melakukan pekerjaan secara remote. Untuk itu kamu bisa mencari komunitas yang sesuai keahlianmu secara online. Bergabung dengan komunitas online memiliki keuntungan tersendiri karena kamu tidak perlu mobilitas tinggi.
Cukup menggunakan gadget, kamu sudah dapat berkomunikasi dengan lancar. Bahkan kamu juga dapat mencari kenalan beda kota hingga beda negara. Serap ilmu sebanyak yang kamu bisa saat bergabung di komunitas online, ya!
3. Manfaatkan media sosial
Tujuan utama media sosial adalah untuk menjalin pertemanan secara online. Lambat laun media sosial menambah fungsi sebagai tempat untuk menjual barang baik jasa secara online. Manfaatkan akun sosial media yang kamu miliki sebagai wadah menawarkan keahlian yang kamu miliki.
Kamu dapat menyusun langkah promosi lewat video pendek, ataupun memanfaatkan fitur story yang dapat diedit sedemikian rupa, agar teman-temanmu dapat memperoleh info mengenai jasa yang kamu tawarkan secara mudah.
4. Minta rekomendasi
Mintalah rekomendasi kepada klien lama yang kamu kenal. Tanya kepada mereka apakah ada teman atau saudara yang membutuhkan jasa serupa. Jika ada mereka dapat menghubungimu segera.
Membangun networking dari klien biasanya lebih terpercaya karena sudah ada bukti nyata yang tersedia. Jangan lupa untuk meminta testimoni terkait jasa yang sudah kamu berikan terhadap mereka.
Membangun networking sebagai seorang freelancer memang harus disertai kesabaran. Namun percayalah semua itu akan dibalas dengan hasil yang menggembirakan. Semangat selalu ya!
Baca Juga
-
4 Kiat Kerja Kelompok dengan Efektif, Anti-Ribet dan Drama!
-
4 Rekomendasi Drakor Dibintangi Park Hae Jin, Terbaru Ada The Killing Vote
-
4 Film dan Drama yang dibintangi oleh Ahn Jae Hong, Terbaru Ada Mask Girl
-
4 Rekomendasi Drama Korea yang Angkat Kisah Vampir, Tidak Selalu Seram!
-
Ungkap Sisi Gelap, Ini 4 Rekomendasi Drama Korea dengan Tema Pendidikan
Artikel Terkait
-
Happiness Project, Berikan Edukasi Pentingnya Kebahagiaan di Berbagai Sekolah di Dunia
-
Dear Freelancer, 6 Cara ini Bisa Menambah Produktivitas Setelah Menjadi Ibu
-
Chelsea FC Umumkan akan Melaksanakan Buka Puasa Bersama di Stadion Stamford Bridge
-
Bakal Untungkan Ekonomi US, Simak Dampak Buruk Willow Project di Alaska!
-
Kontroversial di US, Willow Project Berpotensi Menimbulkan Covid 2.0? Simak Penjelasannya
News
-
Lebih dari Sekadar Musik, UMKM Lokal Ramaikan Prambanan Jazz Festival 2025
-
5 Potret Kenangan Ira Wibowo di Lokasi Jatuhnya Juliana Marins di Gunung Rinjani
-
Tanpa Ahmad Dhani, Ketua AKSI dan VISI Akhirnya Bertemu, Bahas Apa?
-
Rumah DAS Menjaga Eksistensi Seniman Melalui Pameran BOX TO BOX
-
Gemakan #SuaraParaJuara Versimu! Ikuti Kompetisi Menulis AXIS Nation Cup 2025, Menangkan Hadiahnya!
Terkini
-
Drama Diaspora Indonesia dalam Film Ali & Ratu Ratu Queens, Penuh Makna!
-
Mengenang Diogo Jota, Ternyata sang Pemain Pernah Bertarung dengan Penggawa Garuda
-
Ulasan Novel The Butcher's Daughter: Kisah Anak Pedagang Daging di London
-
4 Cleanser Lokal Kandungan Glycerin, Rahasia Kulit Kenyal dan Terhidrasi!
-
Tips Menguasai Teknik Dasar Futsal: Kunci Bermain Efektif di Lapangan Kecil