Perjuangan orangtua untuk membahagiakan anak-anaknya terkadang justru berujung kesedihan saat buah hati tak mempedulikan. Seperti yang sedang dialami oleh bapak pengendara sepeda motor ini.
Pemilik akun TikTok @momo_wikan berbagi cerita kisah pilu yang menimpa bapak tersebut. Ia melihat bapak ini sedang mendorong sepeda motor karena kehabisan bensin di jalan.
BACA JUGA: Seorang Remaja SMA Pingsan di Pinggir Jalan, Alasannya Bikin Nyesek!
Ia berinisiatif membantu si bapak untuk mencarikan bensin.
"Ceritanya tadi siang melintas di daerah perempatan 40 Yogyakarta, terlihat ada bapak mendorong sepeda motor. Saya samperin ternyata bensinnya habis, lalu saya carikanlah bensin," tulis pemilik akun TikTok tersebut.
Si bapak sempat menolak bantuan bensin karena uangnya tidak cukup. Setelah dijelaskan bahwa bantuan bensin diberikan ikhlas cuma-cuma membuat si bapak menerima.
Ketika hendak mengisikan bensin ke motor tiba-tiba si bapak menangis. Bapak ini menceritakan kesedihan yang dirasakannya karena baru saja dibentak dan dimarahi sang anak.
BACA JUGA: Marselino Ferdinan Dijewer Erick Thohir Gegara Ngelirik Sosok Wanita Pembawa Medali Emas Ini
Bahkan anaknya sampai membanting hp di depan guru-gurunya. Padahal si bapak jauh-jauh pulang dari Kalimantan ke Yogyakarta agar bisa hadir di wisuda sekolah anaknya.
"Beliau dari Kalimantan pulang ke Jogja bermaksud mendampingi anaknya yang sedang wisuda sekolah. Tapi karena anaknya sedang kagol malah bapaknya dimarahi di depan guru-gurunya dan membanting hpnya," ungkap pemilik video.
Sedih diperlakukan anak demikian akhirnya si bapak memilih pulang. Kisah pilu bapak ini langsung viral di media sosial dan menuai simpati warganet.
"Harus fyp sampai anaknya ini mah, biar dia tahu betapa besar rasa sayang bapak ini kepadanya," komentar warganet.
"Bapake jauh-jauh kerja ke Kalimantan balik ke Jogja cuma mau dampingi anaknya wisuda ehh malah gitu. Semoga bapak sehat-sehat selalu doakan saja anaknya yang baik," ujar yang lain.
"Lihat bapaknya pakai batik, rapi gitu, pasti dia bangga bakal dampingi anaknya wisuda, ya Allah dek semoga Allah lembutkan hatimu," sahut lainnya.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Bawa Leeds United Promosi, Ternyata Pascal Struijk Bukan Pemain Indonesia Pertama di EPL
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
3 Alasan Mengapa Patrick Kluivert Harus Pertimbangkan Panggil Yakob Sayuri
-
Ulasan Film Night Bus: Perjalanan Menegangkan Lewati Zona Konflik Berbahaya
Artikel Terkait
-
24 Tahun Jadi Honorer, Kakek Ini Resmi Jadi ASN, Tahun Depan Langsung Pensiun
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Pro Kontra Emak-emak Tendang Makanan Kucing di Depan Rumahnya, Kalian Dukung Siapa?
-
Makna Nama Anak Kembar Ustaz Dennis Lim, Simbol Teladan dan Nikmat Allah
-
Viral Transformasi Perubahan Fisik Pasangan Ini Tuai Sorotan, Kaya Beda Orang
News
-
Khitanan Massal di Legok, Aksi Nyata Mahasiswa FKIK UNJA untuk Masyarakat
-
Berdayakan Anak Jalanan Lewat Literasi, Pelajar Ini Jadi Wakil Indonesia dalam Asia Girls Campaign
-
Kuliah Lapangan di Arab Melayu, Mahasiswa UNJA Perkuat Pemahaman Indigenous
-
Kala Sunyi Bersuara, Persembahan Teater Siswa SMA Negeri 1 Purwakarta
-
Kentongan Pukul Sepuluh dan Langkah Awal Menuju Kampus Tangguh Bencana di UMJ
Terkini
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Bawa Leeds United Promosi, Ternyata Pascal Struijk Bukan Pemain Indonesia Pertama di EPL
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
3 Alasan Mengapa Patrick Kluivert Harus Pertimbangkan Panggil Yakob Sayuri
-
Ulasan Film Night Bus: Perjalanan Menegangkan Lewati Zona Konflik Berbahaya