Aplikasi ojek online memang menjadi solusi bagi orang-orang yang membutuhkan transportasi yang cepat dan murah ketika sedang bepergian. Akan tetapi, selain bisa menolong penggunanya yang membutuhkan tumpangan, banyak juga cerita tidak mengenakkan yang datang dari pelanggan ojek online atau ojol.
Seperti salah satu cerita yang dibagikan seorang wanita yang menggunakan jasa ojol saat ingin pulang ke kosannya. Unggahan wanita tersebut dibagikan ulang akun Twitter @kegblgnunfaedh pada Sabtu (1/7/2023).
Wanita tersebut awalnya mengaku sudah curiga ketika driver atau pengemudi tidak menggunakan atribut ojol tersebut.
Wanita tersebut mengatakan baru menyadari setelah dibawa jauh sekali dari tujuan awal. Padahal jarak antara titik jemput ke titik antar hanya berkisar 8 menit saja.
Dan benar saja, ternyata pelanggan wanita itu sudah berada jauh dari lokasi seharusnya yang sudah memakan waktu sekitar satu jam dengan jarak 26 km.
Anehnya wanita tersebut mengaku dirinya seperti tidak sadar ketika sudah dibawa jauh dari titik seharusnya,dan merasa seperti dihipnotis.
"Padahal dari stasiun ke kosan aku cuman 8 menit, dan anehnya kenapa aku gak sadar? Bengong doang kayanya dihipnotis, tulis wanita tersebut.
Wanita tersebut juga sempat merekam pembicaraannya dengan pengemudi ojek online tersebut dan menanyakan kenapa pengemudi tersebut tidak mengikuti maps, dan baru diketahui jika pengemudi tersebut telah menonaktifkan aplikasinya.
Terdengar suara wanita direkaman tersebut sudah bergetar hingga akhirnya dia memutuskan loncat di saat posisi motor masih berjalan dan jam sudah menunjukkan pukul 1 malam.
BACA JUGA: Jogja Coding House Bersama HMIT UIN Sunan Kalijaga Berkolaborasi Membangun Masa Depan Dunia IT
Setelah itu wanita tersebut ditolong oleh seorang pria yang mengantarnya pulang ke kosan. Berita mengenai wanita yang diduga akan diculik ojol tersebut menjadi viral di media sosial dan mendapat beragam komentar.
"Makin hari, dunia makin menyeramkan, ga sedikit orang yang mulai kehilangan akal dan hatinya," tulis akun @yvxe***
"Makanya kalau malem-malem naik ojol gw suka sambil telp sama temen biar ga kaya gini serem banget," komen akun @brist***
"Sebelum jalan minta nyalain map nya, kalau ga bawa jaket dan muka driver ga sama dg foto app nya mending cancel," tulis akun @deni***
"Aslii makanya gua klo pergi yg lumayan jauh malem malem selalu ngabarin temen gua, kadang sekalian live loc atau lebih ngerasa aman lg ya perginya ga sendiri, tkut bgt," ujar akun @dada***
Saat ini unggahan tersebut telah disukai lebih dari 20 ribu kalo dan menjadi trending di media sosial.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Terungkap! Motif Armor Toreador Lakukan KDRT ke Cut Intan Nabila, Polisi Dalami Kasus
-
Video Detik-detik Penangkapan Armor Toreador Usai Viral Lakukan KDRT pada Cut Intan Nabila
-
Armor Toreador Terlilit Utang Miliaran Rupiah, Alvin Faiz Jadi Korban
-
Kartika Putri Murka Disebut Hijrah karena Takut Ketahuan Prostitusi: Fitnahan Terkejam!
-
Selebgram Cut Intan Nabila Alami KDRT, Unggahan Sebelumnya Diduga Jadi Kode
Artikel Terkait
-
Mi Remote Didesain Ulang: Tampilan Baru, Fitur Lebih Lengkap, Sesuai HyperOS 2.0
-
Farhat Abbas soal Dugaan Dana UMKM Rp55 Miliar: Nggak Nyambung Sama Sekali!
-
Farhat Abbas Jawab Tudingan Kantongi Dana UMKM Rp55 Miliar: Nggak Nyambung
-
Cara Scan QR Code dari Galeri HP, Mudah Tanpa Buka Aplikasi Kamera
-
Google Hapus HyperOS Downloader: Pelanggaran Kebijakan atau Pembatasan yang Berlebihan?
News
-
Adakan PTKO II, Imabsi FKIP Unila Bekali Anggota agar Paham Renstra dan LPJ
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
Bangun Minat Menulis, SMA Negeri 1 Purwakarta Undang Penulis Novel
-
Lestarikan Sastra, SMA Negeri 1 Purwakarta Gelar 10 Lomba Bulan Bahasa
-
Jakarta Doodle Fest Vol.2 Hadirkan Moonboy and His Starguide The Musical, dari Ilustrasi Seniman ke Panggung Teater
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia