Kemeriahan hati para pecinta musik kembali dibersatukan lewat CRSL Concert #4 di Jogja Expo Center, Yogyakarta pada Minggu (15/10/2023).
Usung tema "The Perfect Place," CRSL Concert #4 menyajikan ruang sosial untuk menyatukan musik, visual, pengalaman, dan wacana festival musik lainnya.
Mempertemukan Ragam Musik Lintas Genre
Berbeda dengan konser-konser CRSL sebelumnya, helatan kali ini kedapatan dua panggung, yakni Mood Stage (indoor) dan Loud Stage (outdoor).
Keduanya dibagi berdasarkan genre musik masing-masing guest star, dengan total sembilan musisi yang sukses menghibur ribuan pengunjung hari itu.
Panggung outdoor diisi oleh jajaran musisi asal Jakarta yang punya genre musik lebih keras, seperti band rock alternatif Morfem, DPMB X Jahanam, Teenage Death Star, .Feast hingga ditutup ciamik oleh penampilan dari Seringai.
Sementara, panggung indoor diisi oleh deretan musisi genre pop hingga alternative/Indie, yaitu Nadin Amizah, Pamungkas serta Hindia. Seperti biasanya, para musisi lokal ini sukses membius ribuan penonton lewat lantunan lagu-lagu andalan mereka.
Hingar bingar festival musik CRSL Concert #4 menjadi lebih spesial saat dahaga para penikmat musik dimanjakan oleh kehadiran solois internasional Phum Viphurit asal Bangkok, Thailand.
Bersama Nadin hingga Hindia, pelantun lagu "Lover Boy" tersebut berhasil menghadirkan sorak sorai ribuan penonton di panggung indoor.
Creative Director CRSL Concert, Mohamad Hidayat Rifai menerangkan nuansa genre berbeda tahun ini diharapkan dapat melebur anak-anak muda yang penuh dengan genre musik dalam satu acara.
Memboyong Solois Internasional Asal Thailand, Phum Viphurit
Phum Viphurit tak hanya menggemakan gegap gempita panggung CRSL Concert #4, tapi turut menyapa 35 penggemar dan awak media lewat meet & great yang diadakan secara tertutup di Plaza Ambarukno pada Minggu siang (15/10/2023).
Selain bisa melihat secara langsung interaksi Phum Viphurit secara lebih dekat dan intim, beberapa penggemar terpilih juga bisa melakukan sesi foto bersama solois asal Bangkok tersebut.
Di atas panggung sendiri, Phum Viphurit berhasil membuat ribuan penonton histeris lewat karya-karya andalannya. Di antaranya seperti lagu Strangers in a Dream, Temple fair, Hello Anxiety, Long Gone hingga Lover Boy.
Festival musik tahunan CRSL yang sudah digelar empat kali ini tak hanya menampilkan artis-artis ternama saja. Ada pula berbagai tenant F&B hingga merchandise spesial dari CRSL Store yang melengkapi semarak CRSL Concert #4 kemarin.
Untuk melihat kembali keseruan CRSL Concert #4, kamu bisa mengunjungi @crsl.concert di Instagram.
Tag
Baca Juga
-
Lewat Tema Titen, Keberpihakan Masyarakat Lokal hingga Perempuan Mewarnai Biennale Jogja 17
-
Raisa hingga Rizky Febian Sukses Meriahkan Panggung Semesta Berpesta di Yogyakarta
-
In A Search For Divine Love: Menikmati Mata dalam Karya Yula
-
Pamer Kemampuan Masak Rendang Porsi Besar untuk Lebaran, Prilly Latuconsina Banjir Pujian: Gak Ada Minusnya
-
Jadwal Terlengkap Piala Dunia 2022 di Qatar
Artikel Terkait
-
Pengakuan Nadin Amizah Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat Tuai Komentar Nyinyir
-
Konser di Jakarta Tinggal Menghitung Hari, Jay B GOT7 Siapkan Penampilan Spesial
-
Stasiun Jogja Diserbu Pemudik: Puncak Arus Balik Lebaran Diprediksi Besok!
-
Penjelasan Lengkap Promotor Soal Pemindahan Venue Konser Day6 dari JIS ke Stadion Madya GBK
-
Kiss Of Life Sapa Fans Jelang Konser Perdana di Jakarta: Kami Tidak Sabar!
News
-
Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini, Hadirkan Hadiah Menarik dan Seru
-
Pasar Literasi Jogja 2025: Memupuk Literasi, Menyemai Budaya Membaca
-
Bukan Hanya Kembali Suci, Ternyata Begini Arti Idulfitri Menurut Pendapat Ulama
-
Contoh Khutbah Idul Fitri Bahasa Jawa yang Menyentuh dan Memotivasi
-
Hikmat, Jamaah Surau Nurul Hidayah Adakan Syukuran Ramadhan
Terkini
-
Review The Dreaming Boy is a Realist: Ketika Jaga Jarak Justru Bikin Baper
-
3 Rekomendasi Anime yang Cocok Ditonton Penggemar Solo Leveling
-
Pemain Timnas Indonesia Mulai Keluhkan Taktik Patrick Kluivert, Ada Apa?
-
Ketimpangan Ekonomi dan Pembangunan dalam Fenomena Urbanisasi Pasca-Lebaran
-
Review Anime Solo Leveling Season 2, Sung Jin-Woo Semakin Overpower