Presiden Jokowi belum lama ini mengundang ketiga capres yaitu Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan untuk makan siang di Istana Merdeka, Jakarta pada Senin (30/10/2023). Keempat sosok para petinggi itu tampak akrab dalam satu meja makan di acara santap siang bersama itu.
Menu makanan yang disajikan juga terlihat menggugah selera, ada soto Lamongan, sapi lada hitam, ayam kodok, dan juga bebek panggang.
Selain itu tampak juga cumi goreng, kaylan cah sapi, udang goreng telur asin, serta minumannya adalah sajian es laksamana mengamuk serta jus jeruk.
Momen kehangatan Presiden Jokowi dengan ketiga para bacapres itu juga diabadikan di akun media sosial kedua bacapres, yaitu Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.
Prabowo terlihat mengunggah momen santap siang bersama Presiden Jokowi dan bacapres lainnya di akun Instagramnya.
Postingan Prabowo Subianto
"Terima kasih Bapak Presiden RI @Jokowi atas undangan makan siangnya," tulis Prabowo dikutip pada Senin (30/10/2023)
"Saya, Mas @Ganjar_Pranowo dan Mas @Aniesbaswedan sepakat menyambut pesta demokrasi ke depan harus dengan suasana yang sejuk, rukun, dan gembira," lanjut Prabowo dalam captionnya.
Prabowo terlihat mengunggah tiga foto. Dua foto saat para bacapres di meja makan bersama Presiden Jokowi, sementara satu foto saat ia dan Anies Baswedan serta Ganjar Pranowo duduk bersama dan mengobrol santai.
Sementara itu, Anies Baswedan juga terlihat memposting momen santap siang bersama itu melalui akun X atau Twitternya.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi atas undangan dan jamuan makan siangnya.
Anies juga menceritakan jika momen tersebut dijadikan ajang mengobrol santai dan tidak membahas hal yang berat.
Tidak seperti Prabowo Subianto dan Anies Baswedan, Ganjar Pranowo justru terlihat tidak mengunggah momen makan siang bersama Presiden Jokowi itu. Baik di Instagram maupun Twitter, tidak ada unggahan dari capres yang diusung PDI-P itu.
Tidak diketahui alasan mengapa Ganjar Pranowo melewatkan momen tersebut untuk diunggah dalam akun media sosialnya yang memiliki jutaan pengikut.
Belakangan nama capres tersebut memang sedang hangat dibicarakan terkait permasalahannya dengan Kiky Saputri. Namun tidak jelas apakah hal tersebut ada kaitannya dengan alasan Ganjar tidak mengunggah kebersamaannya bersama Presiden Jokowi dan para capres lainnya.
Lalu kira-kira ada apa dengan Ganjar Pranowo?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Terungkap! Motif Armor Toreador Lakukan KDRT ke Cut Intan Nabila, Polisi Dalami Kasus
-
Video Detik-detik Penangkapan Armor Toreador Usai Viral Lakukan KDRT pada Cut Intan Nabila
-
Armor Toreador Terlilit Utang Miliaran Rupiah, Alvin Faiz Jadi Korban
-
Kartika Putri Murka Disebut Hijrah karena Takut Ketahuan Prostitusi: Fitnahan Terkejam!
-
Selebgram Cut Intan Nabila Alami KDRT, Unggahan Sebelumnya Diduga Jadi Kode
Artikel Terkait
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
-
Buntut Isu Matahari Kembar Usai Menteri Temui Jokowi: PSI: Silaturahmi Perintah Agama, Kok Dicurigai
-
Muzani Ungkap Cara Prabowo Persiapkan Kemerdekaan Palestina: Evakuasi Tenaga Medis-Pendidik ke RI
-
CEK FAKTA: Prabowo Marah Rakyat Bikin Pusing Pemerintah
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
News
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
Terkini
-
Film Angkara Murka: Bukan Horor Biasa
-
Pesan Stefano Cugurra untuk Wasit Persib vs Bali United, Semoga Bisa Adil!
-
Hailee Steinfeld Akhirnya Kembali Bermusik Lewat Soundtrack Film Sinners
-
Novel The Drowning Woman: Saat Sebuah Pertolongan Menjadi Pengkhianatan
-
Review Anime Zenshu, Potret Industri Animasi Jepang yang Sesungguhnya