Tampilan mesin pencarian Google hari ini tampak berbeda. Sosok wanita dengan kerudung dan baju oranye terlihat timbul di antara layar televisi. Wanita yang menjadi Google Doodle tersebut adalah Aminah Cendrakasih.
Melansir dari laman Google hari ini, artis senior yang memerankan sosok "Mak Nyak" di film Si Doel Anak Sekolahan ini lahir di Magelang, Jawa Tengah pada tahun 1938 tepat pada hari ini, Senin (29/01/2024).
Mengalir darah seniman dari kedua orang tuanya, Aminah Cendrakasih mulai mengikuti jejak kedua orang tuanya itu untuk terjun ke dunia entertainment sejak remaja.
Di tahun 1955 artis yang meninggal di usia 84 tahun ini memulai debutnya dalam film Oh, Ibuku.
Setelah itu, akting Aminah Cendrakasih semakin dikenal usai membintangi film tari populer berjudul Serampang 12 yang mengisahkan tentang kisah cinta dewasa.
Selama beberapa dekade berikutnya, sosok "Mak Nyak" semakin banyak bermain dalam berbagai film dengan lebih dari 100 peran.
Salah satu peran Aminah Cendrakasih yang paling membekas dan akan selalu diingat para pencinta film adalah perannya sebagai "Mak Nyak" di film Si Doel Anak Sekolahan.
Sosok ibu yang dicintai kedua anaknya, Doel dan Atun ini mampu dibawakan oleh Aminah Cendrakasih dengan sangat natural dan sempurna.
Film dengan nuansa Betawi yang sangat kental ini mampu menghipnotis para penonton karena begitu lekat dengan kehidupan masyarakat Betawi pada waktu itu.
Dipasangkan dengan Benyamin Sueb yang berperan sebagai Babe Sabeni, peran Aminah Cendrakasih mampu memainkan emosi penonton karena kerap bertengkar dengan suaminya tersebut dengan akting yang sangat memukau.
Peran judes dan cerewet yang sangat khas dibawakan "Mak Nyak" dalam film Si Doel Anak Sekolahan menjadikannya salah satu sosok ikonik yang sulit digantikan hingga kini.
Bahkan saking tidak ingin menghilangkan sosok "Mak Nyak" yang melegenda itu, Rano Karno masih mengajak Aminah Cendrakasih untuk bermain dalam film Si Doel The Movie.
Padahal saat syuting film tersebut, sosok yang kerap dipanggil Mpok Lela oleh Mandra ini sedang berjuang melawan sakit glukoma yang sudah lama diidapnya.
Walaupun sudah tiada, sosok Aminah Cendrakasih tetap dikenang dan melegenda berkat peran-perannya dalam setiap film yang diperankannya. Selamat ulang tahun "Mak Nyak" peranmu selalu dirindukan!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Terungkap! Motif Armor Toreador Lakukan KDRT ke Cut Intan Nabila, Polisi Dalami Kasus
-
Video Detik-detik Penangkapan Armor Toreador Usai Viral Lakukan KDRT pada Cut Intan Nabila
-
Armor Toreador Terlilit Utang Miliaran Rupiah, Alvin Faiz Jadi Korban
-
Kartika Putri Murka Disebut Hijrah karena Takut Ketahuan Prostitusi: Fitnahan Terkejam!
-
Selebgram Cut Intan Nabila Alami KDRT, Unggahan Sebelumnya Diduga Jadi Kode
Artikel Terkait
-
Google Rayakan Half Moon Terakhir di Oktober Lewat Game Doodle Interaktif
-
Google Doogle Rayakan 94 Tahun AT Mahmud, Ini Sosoknya
-
Google Doodle Kenang AT Mahmud, Ini Deretan Lagu Anak Populernya
-
A. T. Mahmud Singkatan dari Apa? Maestro Lagu Anak Nasional yang Jadi Google Doodle
-
Sejarah Popcorn sampai Dirayakan Jadi Google Doodle Gara-gara Mesin Pembuat yang Terbesar
News
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
Terkini
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati