Berbeda dengan tahun 2023, perekonomian sejumlah Negara diprediksi akan mengalami pertumbuhan yang cenderung lebih rendah pada tahun 2024, salah satunya yaitu Negara Indonesia.
Di tengah ekonomi yang melambat ini, para investor harus pandai dalam mencari emiten mana yang akan tetap mampu menghasilkan cuan, termasuk dividen. Nah berikut ini daftar saham yang bagi dividen 2 kali selama 2023.
Diberitakan, Bank Dunia (World Bank) memperkirakan bahwa ekonomi Indonesia akan mengalami pertumbuhan sebesar 4,9% di tahun 2024. Sedangkan Menteri Keuangan Sri Mulyani memperkitakan pertumbuhan ekonomi Indonesia sebesar 5,2%.
Sementara IMF (International Monetary Fund ) memperkirakan bahwa perekonomian Indonesia akan mengalami petumbuhan yang stabil pada angka 5% di 2024 ini. Dengan demikian ini, para investor pun harus mencari cara agar tetap mendapatkan cuan.
Para investor ini pun mulai mencari emiten yang tetap mampu mengucurkan imbal hasil yang ada di luar capital gain. Adapun Imbal hasil ini bisa berupa dividen. Pasalnya, jika perekonomian Indonesia melambat, ini akan membuat kinerja beberapa perusahaan menurun di berbagai sektor.
Jika penurunan ini terjadi, maka hal ini akan berdampak pada menurunnya capital gain imbas dari turunnya harga saham di sejumlah perusahaan. Oleh karena itu, para investor pun mengalihkannya dari pendapatan capital gain ke dividen.
Hal ini juga yang kemudian mendorong para investor mencari saham-saham yang dapat mengucurkan dividen dua kali dalam setahun guna menjaga portofolio mereka. Ada cukup banyak saham yang setiap tahunnya membagikan dividen hingga dua kali.
Nah untuk selengkapnya, simak berikut ini daftar saham yang bagi dividen 2 kali selama 2023 secara konsisten, ada juga yang membagikannya setahun tiga kali.
1. PT Astra Internasional Tbk dengan kode Emitern ASII ini membagikan dividen 2 kali pada tahun 2023
2. PT Indo Tambanganyar Megah Tbk dengan kode ITMG ini membagikan dividen 2 kali pada tahun 2023
3. PT AR Corporindo Tbk dengan kode AKRA ini membagikan dividen 2 kali pada tahun 2023
4. PT United Tractors Tbk dengan kode UNTR ini membagikan dividen 2 kali pada tahun 2023
5. PT Bank Centar Asia Tbk dengan kode BBCA ini membagikan dividen 2 kali pada tahun 2023
6. PT Adaro Energy Tbk dengan kode ADRO ini membagikan dividen 3 kali pada tahun 2023
7. PT Astra Graphia Tbk dengan kode ASGR ini membagikan dividen 3 kali pada tahun 2023
Desclaimer: Redaksi Suara.com tidak memberikan rekomendasi atau saran kepada pembaca untuk membeli saham tertentu. Keputusan untuk melakukan investasi, risiko dan transaksi keuangan sepenuhnya berada di tangan pembaca.
Kontributor : Ulil Azmi
Baca Juga
Artikel Terkait
-
PT Sumber Mineral Global Abadi Tbk. (SMGA) IPO Besok, Begini Prospeknya
-
Bukan EXCL, BCA Sekuritas Bakal Kuasai Saham FREN
-
Ada yang Bilang Main Saham Haram, Begini Faktanya
-
IHSG Awal Pekan Dibuka Menguat, Simak Saham-saham Perbankan Ini
-
Intip Dividen BJBR Awal Tahun 2024, Perkiraan Lebih dari 50 Persen
News
-
Natalius Pigai Soroti Human Error MBG, Tegaskan Hak Anak Tetap Terjaga
-
Panci Berdentang di Monas: Seruan Keras Tolak MBG dari Emak-Emak
-
Cucu Mahfud MD Jadi Korban Keracunan MBG, Soroti Perbaikan Tata Kelola
-
Skandal Korupsi Hibah Pariwisata Sleman: Mantan Bupati 'Akali' Aturan Demi Rp10,9 Miliar?
-
Plot Twist Kasus Vadel Badjideh: Pengacara Sebut Ide Aborsi Datang dari Anak Nikita Mirzani!
Terkini
-
Autumn Sale Steam 2025! Ini Daftar Game Diskon yang Wajib Diborong
-
Gol Kilat SMAN 8 Makassar di Menit 9:05 Panaskan Laga Sengit AXIS Nation Cup 2025
-
Ivar Jenner, Panggilan ke Timnas SEA Games 2025 dan Penurunan Reputasi bagi sang Pemain
-
Bantu Bayar Cicilan Rumah, Chikita Meidy Digugat Balik Suami Rp938 Juta
-
Kevin Diks dan Status Pemain Indonesia Pertama di Liga Champions Eropa yang Nyaris Saja Terealisasi