Wakil Presiden ke-9, H. Hamzah Haz, B.Sc. meninggal dunia di kediaman Tegalan, Jakarta Timur di usia 84 tahun, tepat pada Rabu (24/7/2024).
Masyarakat Indonesia berduka kehilangan sosok putra terbaik bangsa, tak terkecuali ucapan duka sedalam-dalamnya juga diungkapkan oleh Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Saat menghadiri pemakaman almarhum Hamzah Haz di Yayasan Al-Ikhlas Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, SBY menyatakan turut merasa kehilangan.
"Pertama, tentu kita kehilangan salah satu putra terbaik bangsa hari ini. Jasa beliau besar, baik dalam ikut memimpin negeri ini maupun perjuangan sebelumnya di dunia politik, dakwah, dan sebagainya," ucap SBY kepada wartawan, seperti dikutip dari kanal Youtube Cumicumi, pada Rabu (24/7/2024).
Lebih lanjut, SBY kemudian mengenang sosok Hamzah saat menjalin kerja sama demi kepentingan bangsa. Ia bercerita saat dirinya sering bekerja sama dalam berbagai tugas negara, terlebih ketika mengawal reformasi.
"Saya mengenal almarhum ketika sama-sama mengelola krisis dan melakukan reformasi pada tingkat pertama, sama-sama di MPR. Beliau memimpin PPP, saya Ketua Fraksi ABRI MPR, ikut menggagas reformasi dan demokratisasi yang perlu dilakukan bangsa ini," kenang SBY.
Selain itu, SBY dan Hamzah Haz juga pernah bertugas bersama di pemerintahan Presiden KH. Abdurrahman Wahid. Seperti diketahui, saat itu Hamzah Haz sebagai Menko Kesra, sementara SBY sebagai Menteri Pertambangan dan Energi.
"Juga bekerja sama ketika Megawati Soekarnoputri menjadi presiden, beliau atasan saya Wakil Presiden, saya Menko Polhukam. Kenangan saya cukup indah. Beliau memiliki fashion kepedulian dan berbuat banyak untuk memajukan pendidikan, kesehatan, dan kegiatan sosial, termasuk dakwah Islam," imbuh Presiden Indonesia ke-6 itu.
SBY mengenal Hamzah Haz sebagai sosok yang peduli terhadap ekonomi bangsa dan APBN. Jasa Hamzah Haz bagi negeri ini tercatat abadi dalam sejarah.
Lebih lanjut, SBY memanjatkan doa agar almarhum diterima di sisi Allah SWT dan semua kebaikannya dicatat sebagai amal jariyah.
"Semoga beliau, almarhum Hamzah Haz, diterima oleh Allah Subhanahu wa Ta'ala, diampuni segala kekhilafan dan dosanya, serta diterima semua ibadah dan perbuatannya untuk negeri ini," pungkas SBY.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar
-
Ulasan Buku 'Di Tanah Lada': Pemenang II Sayembara Menulis Novel DKJ 2014
-
Berani Menceritakan Kembali Hasil Bacaan dalam Buku Festival Buku Favorit
-
Kisah Haru Para Pendidik Demi Mencerdaskan Generasi Bangsa dalam Guru Cinta
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
Artikel Terkait
-
Pilkada Ciamis Berduka, Calon Wabup Yana D Putra Tutup Usia
-
Kabar Duka, Komedian Sung Yong Meninggal Dunia
-
Kecewa Tidak Lulus Ujian, Siswa di China Tikam Murid Lain: 8 Orang Tewas 17 Luka-luka
-
Istri Piet Pagau Meninggal Dunia, Keluarga Raffi Ahmad Berduka
-
Janji Ikang Fawzi Jalankan Wasiat Marissa Haque: Sesuai Selera Istriku!
News
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik