Sidang putusan perceraian Andre Taulany dan Erin Taulany kembali digelar di Pengadilan Agama Tigaraksa, Tangerang, pada Senin, 25 Agustus 2025. Hasilnya, permohonan talak cerai yang diajukan Andre untuk ketiga kalinya tidak dikabulkan majelis hakim.
Hakim memutuskan menerima eksepsi pihak Erin pada tahap putusan sela, sehingga perkara tidak dilanjutkan ke pokok persidangan. Dengan demikian, Andre dan Erin tetap sah sebagai pasangan suami istri.
“Pengadilan Agama Tigaraksa menyatakan mereka tidak berwenang memeriksa perkara ini,” ujar kuasa hukum Erin, Firman Pangaribuan, di Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (26/8/2025).
Respons Kuasa Hukum
Sebelumnya, pengacara Andre, Fahmi Bachmid, menyebut rumah tangga yang tidak sehat tak perlu dipaksakan. Ia bahkan menganalogikan pernikahan yang tak harmonis seperti “neraka”.
Namun, pernyataan itu ditanggapi Firman Pangaribuan dengan sindiran halus.
“Aku enggak ngerti apakah beliau pernah sempat ke neraka sebentar, saya enggak ngerti,” ujarnya.
Menurutnya, ucapan tersebut hanyalah luapan emosi, bukan gambaran kondisi rumah tangga Andre dan Erin sebenarnya.
Firman menegaskan, keputusan majelis hakim adalah kemenangan bersama.
“Mereka menurut hemat kami dua-duanya menang nih, enggak ada yang kalah. Saya rasa itu,” katanya.
Anak-Anak Ikut Bersyukur
Tak hanya Erin, anak-anak pasangan ini juga merasa lega dengan hasil sidang. Firman mengungkapkan, mereka bahkan melakukan sujud syukur karena orang tuanya batal bercerai.
“Anak-anak juga bahagia, mereka bersujud syukur semua,” ungkap Firman.
Bahkan, anak-anak ikut memberikan kesaksian di persidangan agar kedua orang tuanya tetap bersama. “Mereka sampaikan permohonan tulus di pengadilan supaya tidak dilanjutkan. Doa mereka terkabul,” tambahnya.
Perjalanan Panjang Keretakan Rumah Tangga Andre Taulany
Diketahui, Andre Taulany sebelumnya sudah tiga kali mengajukan gugatan cerai sejak 2024. Gugatan pertama ditolak karena dinilai tidak terbukti adanya perselisihan terus-menerus. Gugatan kedua sempat dicabut, lalu diajukan kembali pada April 2025 dengan tambahan permintaan pembagian harta gono gini dan hak asuh anak.
Namun pada akhirnya, majelis hakim tetap menolak permohonan talak tersebut. Dengan begitu, rumah tangga Andre dan Erin yang sudah berjalan hampir 19 tahun masih bertahan.
Baca Juga
-
4 Padu Padan Outfit Warna Putih ala Bona WJSN yang Kece Buat Hangout!
-
Ditanya Malam Pertama Setelah Menikah, Amanda Manopo: Kita Coba Hari Ini!
-
Review Film Jembatan Shiratal Mustaqim: Horor Moral yang Mirip Sinetron
-
Sinopsis Light of Dawn, Drama China yang Dibintangi Zhang Ruo Yun
-
Bunda Maia Beri Pesan Hidup pada Marshanda dan Maria Theodore: Pengalaman?
Artikel Terkait
-
Drama Perceraian Andre Taulany Memanas: Erin Balas Gugat Soal Harta
-
Balas Ucapan Fahmi Bachmid, Pengacara Beberkan Kondisi Rumah Tangga Erin dan Andre Taulany
-
Erin Tak Pernah Tuntut Harta Bersama Puluhan Miliar, Pengacara Andre Taulany Bohong?
-
Andre Taulany Gagal Cerai Lagi! Erin Taulany Bungkam, Pengacara Buka Suara
-
Fahmi Bachmid Sebut Rumah Tangga Andre Taulany Bak Neraka, Pengacara Erin: Pernah ke Sana?
News
-
Unik! SD Muhammadiyah Ini Rayakan Kemenangan dengan Foto Konsep Berkelas
-
Tragis! Dina Oktaviani Dibunuh dan Diperkosa Teman Kerja: 7 Fakta Kelam yang Bikin Merinding
-
Pesta Nikah Paling Heboh Berakhir dengan Cek Palsu 3 Miliar! Pengantin Pria Kabur Bawa Motor Mertua
-
Sosok Benjamin Paulus Octavianus, Dokter Spesialis Paru yang Jadi Wamenkes
-
Masuk Penjara Bukannya Tobat, Ammar Zoni Malah Jadi Bandar Narkoba!
Terkini
-
4 Padu Padan Outfit Warna Putih ala Bona WJSN yang Kece Buat Hangout!
-
Ditanya Malam Pertama Setelah Menikah, Amanda Manopo: Kita Coba Hari Ini!
-
Review Film Jembatan Shiratal Mustaqim: Horor Moral yang Mirip Sinetron
-
Sinopsis Light of Dawn, Drama China yang Dibintangi Zhang Ruo Yun
-
Bunda Maia Beri Pesan Hidup pada Marshanda dan Maria Theodore: Pengalaman?