Scroll untuk membaca artikel
Tri Apriyani | kkn pmm 50 eran batu
Ilustrasi perpustakaan (unsplash)

Eran Batu, Enrekang. Mahasiswa KKN UMM kelompok 50 membuat perpustakaan mini untuk Menumbuhkan minat baca sejak dini. Namun mengimplementasikan kegiatan positif tersebut pada anak bukan perkara mudah. Selain karena lebih cenderung terpatok kesukaaanya pada digital, anak juga tidak bisa dipaksa begitu saja untuk membaca buku.

Anak-anak masa kini lebih menyukai menonton televisi dan bermain game. Ditambahkan pesatnya kemaujuan teknologi, seperti telepon pintar, handphone canggih, mereka semakin jauh dari kegiatan membaca dan banyak anak-anak sekarang lebih pegang gadget. Anak-anak yang kesehariannya hanya diisi dengan menonton televisi dan bermain game, mereka akan berpotensi besar tumbuh menjadi anak yang manja, egois dan individualis.

Dengan kehadiran perpustakaan mini ini diharapkan dapat membantu sirkulai pengetahuan. “anak-anak itu membaca dan berkarya. Buku dapat mengubah takdir manusia, dan manusia yang tercerahkan oleh buku dapat mengubah bangsanya”. ujar Yanti selaku Ketua Kelompok PMM kelompok 50

Dan saya berharap, keberadaan perpustakaan mini Eran Batu dapat menjadi langkah awal revolusi di desa ini. Kembali saya tegaskan bahwa bangsa yang hebat adalah bangsa dengan literasi yang dahsyat.

Yang melatarbelakangi KKN PMM kelompok 50 Universitas Muhammadiyah Malang  membuat perpustakaan mini di desa eran batu karena Ditengah covid 19 banyak anak-anak yang jarang memegang buku ataupun membaca buku karena sekarang serba online dan memegang gadget. Jadi mahasiswa KKN UMM membuat tempat media belajar anak-anak dan hanya di batasi 4-7 orang didalam satu ruangan.

Perpustakaan mini untuk anak-anak desa eran batu adalah sesuatu yang dibutuhkan, buku-buku dan tempelan yang disediakan oleh tim kkn pmm yaitu berupa buku pembelajaran dari Anak SD hingga SMA serta buku-buku cerita non fiktif Adapun tujuan dari pembuatan perpustakaan mini yaitu agar anak-anak desa Eran Batu mempunyai perpustakaan sendiri bukan hanya di sekolah sehingga anak-anak dapat mengunjunginya setiap waktu serta dengan mudah bila ingin membaca dan bermain.

Ibu Gina Harventy selaku Dosen Pembimbing Lapangan PMM 50 mengatakan, dengan adanya perpustakaan mini, diharapkan bisa menjadi nilai tambah yang mendukung upaya minat membaca untuk anak-anak.

Sasaran yang ingin dicapai adalah agar anak-anak desa Eran Batu memiliki minat baca yang lebih produktif sehingga rajin dalam belajar dan mudah memahami pelajaran dengan cara membaca. Saat ini anak-anak sering ke perpustakaan mini, untuk membaca dan belajar. 

Kata Toayib “ dengan disediakannya perpustakaan mini untuk anak anak di desa Eran Batu, kami sebagai orang tua sangat berterima kasih dan mendukung akan program ini, dan saling membantu untuk mewujudkan perpustakaan yang layak dan terus berkembang.

kkn pmm 50 eran batu

Baca Juga