Salah satu cara mengukur keberhasilan sebuah produksi Drama Korea yakni melalui rating. Semakin tinggi ratingnya, berarti semakin banyak juga orang yang menonton.
Menurut data yang dikumpulkan oleh AGB Nielsen Media Research, hanya tujuh Drama Korea atau Drakor yang melampaui rating pemirsa hingga 15 persen di sepanjang tahun ini.
Berikut drakor dengan rating tinggi sebagaimana dikutip dari Koreaboo:
1. Homemade Love Story
Homemade Love Story adalah K-Drama dengan rating tertinggi tahun 2021 sejauh ini, dan ratingnya tidak akan mudah dilampaui.
Pada 21 Januari, Homemade Love Story berhasil meraih rating nasional sebesar 33,7% untuk episode 80. Drama Korea ini juga mendapat rating sebesar 32,3% di Seoul untuk episode 64.
2. Revolutionary Sisters
Drama Korea dengan rating tertinggi kedua tahun 2021 sejauh ini adalah Revolutionary Sisters.
Revolutionary Sisters berhasil meraih rating pemirsa yang luar biasa sebesar 32,5% secara nasional pada tanggal 27 Juni lalu untuk episode 60. Pada tanggal 4 Juli, K-Drama tersebut kembali meraih rating tinggi sebesar 31,6% di Seoul untuk episode 62.
3. The Penthouse 2
Pada tanggal 27 Maret, Penthouse 2 mencetak rating pemirsa puncak yang mengejutkan sebesar 30,6% di Seoul dan 29,2% secara nasional untuk bagian 2 dari episode 12.
4. The Penthouse 3
Kesuksesan sekuel K-Drama Penthouse: War in Life, tidak bisa disangkal lagi. Dari sekuel pertama hingga ketiga, 'The Penthouse' selalu berhasil mendapatkan rating yang bagus.
'Penthouse 3' sendiri berhasil meraih rating hingga 21,0% di Seoul dan 19,5% secara nasional untuk episode 1 bagian 2 pada 4 Juni lalu.
5. Taxi Driver
K-Drama ini berdasarkan webtoon The Deluxe Taxi yang dibuat oleh Carlos dan Lee Jae Jin. Di Seoul, Taxi Driver mencapai puncak rating pemirsa sebesar 17,0% pada 8 Mei lalu untuk bagian 2 dari episode 10. K-Drama tersebut juga berhasil meraih rating 16,0 % secara nasional pada 24 April untuk bagian 2 dari episode 6.
6. Vincenzo
Drama yang dibintangi oleh Song Joong Ki tersebut pada 2 Mei lalu berhasil mencapai puncak rating hingga 16,564% di Seoul dan 14,636% secara nasional untuk episode 20, episode terakhir.
7. Hospital Playlist 2
Jarang sekali ada sekual K-Drama yang bisa berhasil meraih rating tinggi karena terlalu banyak episode bisa membuat bosan.
Tapi 'Hospital Playlist 2' berhasil meraih peringkat puncak rating15,785% di Seoul pada 22 Juli untuk episode 6. Sedangkan rating nasional tertingginya adalah 13,151%.
Tag
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Pejabat Korea Selatan Tuding Rusia Pasok Rudal ke Korea Utara sebagai Imbalan Pengiriman Pasukan ke Ukraina
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
Ulasan
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara
-
Antara Kebencian dan Obsesi, Ulasan Novel Malice Karya Keigo Higashino
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
Novel 'Mana Hijrah': Ujian Hijrah saat Cobaan Berat Datang dalam Hidup
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024